Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » FEBI Gelar Pra-PBAK, Begini Keluh Kesah Maba dan Panitia

FEBI Gelar Pra-PBAK, Begini Keluh Kesah Maba dan Panitia

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sel, 2 Agu 2022
  • visibility 184
  • comment 0 komentar

(Suasana Pra-PBAK di Fakultas Ekonomi & Bisnis Islam. Lokasi: Lapangan FEBI)

lpminvest.com– Selasa (2/8/2022) kegiatan Pra Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) telah berlangsung di UIN Walisongo Semarang. Kegiatan Pra-PBAK ini bermaksud untuk menyiapkan mahasiswa baru (maba) dalam menghadapi PBAK nantinya. Pra-PBAK dilakukan oleh masing-masing fakultas. Pra-PBAK di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) diisi oleh kegiatan orasi, ekspo UKM & UKK, adu yel-yel serta forum Penanggung Jawab (PJ) kelas.

Pra-PBAK FEBI dibuka oleh Saekhu selaku Wakil Dekan III yang bertanggung jawab atas kegiatan kemahasiswaan yang ada di sana. Setelah acara Pra-PBAK dibuka, rangkaian acara selanjutnya berfokus pada expo UKM & UKK.

Expo UKM dan UKK kali ini diikuti oleh enam (6) UKM dan tiga (3) UKK yang ada di FEBI,” ucap Zainul Abidin selaku Ketua Panitia PBAK FEBI 2022.

Ekspo UKM dan UKK yang ada di FEBI diikuti oleh total sembilan (9) unit kegiatan mahasiswa intra fakultas dan kampus. Enam (6) UKM di antaranya LPM Invest, JQH, EBI Sport, ELC, Teater Koin, KOBI. Sedangkan tiga (3) UKK di antaranya Forshei, Tax Center, dan KSPM. Masing-masing UKM dan UKK tersebut menampilkan pertunjukan yang mengenalkan gambaran dari organisasinya masing-masing.

PBAK di Masa Post-Pandemi Covid-19

Setelah dua tahun PBAK dan Pra-PBAK diselenggarakan secara daring, kini saatnya para mahasiswa merasakannya secara langsung. Persiapan untuk acara PBAK memakan waktu hampir satu bulan lebih bagi panitia. Kendala utama dalam kegiatan PBAK kali ini yaitu adanya kebijakan tidak boleh membawa kendaraan yang dapat menyulitkan panitia. Panitia sendiri mengaku tidak menyetujui dengan aturan tersebut, tetapi aturan telah disepakati oleh pimpinan-pimpinan tanpa sepengetahuan dari panitia universitas maupun fakultas. Maka, hal tersebut harus tetap dipatuhi para panitia dan maba.

“Karena dua tahun lalu online dan sekarang offline. Jadi, kita butuh persiapan yang sangat lebih. Banyak kendala yang dialami karena harus menyesuaikan dari online ke offline kembali,” terang Zainul Abidin.

PBAK tahun ini akan mengangkat tema “Perkuat Kolaborasi Wujudkan Rekognisi” dengan tagline ‘cerdas berintegritas’. Pengenalan budaya akademik dan kemahasiswaan perlu dipersiapkan dengan matang agar tujuannya dapat dicapai. Seperti taglinenya, mahasiswa diharapkan mampu cerdas tidak hanya di dalam kelas, melainkan cerdas dalam menghadapi dunia khususnya tekonologi yang makin berkembang ini.

Kegiatan Pra-PBAK sudah menuai keluh kesah dari maba. Mereka mengaku kepanasan akibat ditempatkan di lapangan terbuka. Namun, maba juga menikmati rangkaian acara Pra-PBAK FEBI dengan mengungkapkan bahwa ia menikmatinya.

“Ada serunya, ada capeknya, ya dijalani saja. Kendala alhamdulillah gak ada. Masih aman lancar,” ucap Selvina maba Manajemen FEBI 2022. Celine&Fina_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Keseimbangan Hidup

    Keseimbangan Hidup

    • calendar_month Jum, 8 Des 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 175
    • 0Komentar

    Judul               : Hidup itu Harus Pintar Ngegas dan Ngerem Penulis             : Emha Ainun Nadjib Penerbit           : Noura Books Cetakan           : Kelima, September 2017 Halaman          : x + 230 halaman. ISBN               : 978-602-385-150-8 Peresensi         : Mukhammad Faridul Huda Buku karya Emha Ainun Najib (Cak Nun) ini merupakan buku yang tergolong ringan untuk dibaca dibanding buku-buku lain […]

  • PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. menjadi inspirasi Bagi UMKM di Indonesia

    PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. menjadi inspirasi Bagi UMKM di Indonesia

    • calendar_month Kam, 13 Jun 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 1.665
    • 0Komentar

    PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) menjadi bagian penting dari sektor pertanian Indonesia. Sebagai bagian dari Penanaman Modal Asing (PMA), CPIN didirikan pada 7 Januari 1972 dan memulai operasinya secara komersial pada tahun yang sama. Perusahaan ini bergerak dalam pemeliharaan ayam ras, melakukan pemotongan dan pengepakan daging di rumah, mengolah dan mengawetkan daging-daging dan daging […]

  • Angkat Usahanya Sendiri, Mahasiswa UB Juarai NEC 2019

    Angkat Usahanya Sendiri, Mahasiswa UB Juarai NEC 2019

    • calendar_month Ming, 5 Mei 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 197
    • 0Komentar

    Semarang – Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional, babak final National Essay Competition (NEC) 2019, yaitu seleksi presentasi karya esai diadakan di Lantai 1 Auditorium 1 Kampus 1 UIN Walisongo Semarang.  Kamis, (2/5/2019). Kompetisi yang diselenggarakan oleh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo Semarang tersebut diikuti oleh 69 peserta dari […]

  • Drumband RA Al-Hidayah Tampil dalam Wisuda UIN Walisongo

    Drumband RA Al-Hidayah Tampil dalam Wisuda UIN Walisongo

    • calendar_month Rab, 24 Mei 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 160
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang melaksanakan wisuda ke-88 di gedung Prof. TGK. Ismail Yaqub pada Selasa, (23/05/2023). Meluluskan sejumlah 762 wisudawan. Berbeda dengan periode sebelumnya, wisuda kali ini dimeriahkan oleh grup drumband dari anak-anak Raudhatul Athfal (RA) Al-Hidayah UIN Walisongo. Drumband ini sudah ada dari dulu dan sempat memenangkan juara satu dan juara […]

  • Walikota Bersama PCNU Semarang Nobatkan Habib Syech Penggerak Shalawat dan Nasionalisme

    Walikota Bersama PCNU Semarang Nobatkan Habib Syech Penggerak Shalawat dan Nasionalisme

    • calendar_month Jum, 13 Apr 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 176
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Hari lahir kota Semarang ke-471 dimeriahkan dengan Semarang Bersholawat bersama Habib Syech bin Abdul Qadir di Halaman Balaikota, Kamis malam (12/4/2018). “Kehadiran Habib Syech dengan ribuan Syechermania di kota Semarang layak menjadi destinasi wisata religi,” kata Sekda Semarang, Ir. Agus Riyanto. Walikota Semarang, lanjutnya,  merupakan Syechermania atau penggemar Habib Syech karena cinta salawat […]

  • Audiensi Anggaran Dana Penerbitan oleh LPM Se-UIN Walisongo

    Audiensi Anggaran Dana Penerbitan oleh LPM Se-UIN Walisongo

    • calendar_month Rab, 28 Jun 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 153
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Audiensi Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) se-Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang pada hari Senin (26/06/23) membuahkan hasil, meskipun beberapa tuntutan yang di bawa oleh aliansi LPM UIN Walisongo ini ada yang tidak disetujui. Audiensi ini dilaksanakan di Ruang Sidang Senat, gedung K.H. Shaleh Darat Kampus 3 UIN Walisongo. Audiensi terbuka ini dihadiri oleh Wakil […]

expand_less