Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Doorprize dan Musik; Daya Tarik Acara FEBI SEWINDU

Doorprize dan Musik; Daya Tarik Acara FEBI SEWINDU

  • account_circle admin1
  • calendar_month Jum, 17 Des 2021
  • visibility 234
  • comment 0 komentar
(Puji menerima doorprize utama dan penyerahan dilakukan oleh Dekan FEBİ)

(Puji menerima doorprize utama dan penyerahan dilakukan oleh Dekan FEBI)

lpminvest.com- FEBI Sewindu merupakan acara peringatan hari lahir (Harlah) yang ke delapan tahun Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo, Jumat (17/12/2021). Acara yang diselenggarakan dari pagi hingga sore itu bervariasi, mulai dari jalan sehat, pembagian doorprize, pemilihan Duta FEBI, hingga pertunjukan menarik dari beberapa grup musik. Panggung utama acara ini berada di Gedung Auditorium 2 Kampus 3 UIN Walisongo.

Meskipun jadwal perkuliahan telah usai, namun karena kerinduan mahasiswa akan acara luring menyebabkan banyak mahasiswa rela mengundur kepulangannya demi mengikuti acara FEBI Sewindu ini.
Doorprize yang cukup menarik membuat mahasiswa bertambah antusias untuk mengikutinya. Di antara doorprize yang tersedia ada kipas angin, TV, mesin cuci, sepeda gunung hingga puluhan bingkisan kecil dan besar.

Puji Wulandari selaku penerima doorprize utama berupa sepeda gunung mengaku tidak menyangka mendapatkan hadiah utama tersebut.

“Ya, seneng banget, sih. Gak ada pikiran buat dapet hadiah utamanya. Satu hal yang baru, karena itu pertama kalinya saya dapat doorprize, ” ujar mahasiswa penerima doorprize sepeda tersebut lewat wawancara virtual.

Berbeda dengan Puji, Khusnul Arifah yang mendapatkan doorprize berupa mesin cuci secara spontan menghubungi orang tuanya untuk mengambil hadiah tersebut. Masih banyak lagi puluhan hadiah yang diundi sesuai kupon.

Beberapa grup musik juga ikut serta dalam memeriahkan acara FEBI Sewindu ini. Salah satunya Skamaru Akustik, perwakilannya mengungkapkan bahwa acara FEBI Sewindu ini sangat menarik.
“Acaranya meriah dan menarik. Terima kasih DEMA FEBI yang telah mengundang Skamaru untuk ikut serta memeriahkan acara FEBI Sewindu. Semoga ke depannya FEBI lebih baik dan lebih maju,” tutur Hendrik salah satu kru Skamaru kepada LPM Invest. aL&NS_[i]

Ditulis oleh Kru Magang 2021: Alfan Tamami dan Durrotun Niswah

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rosyid: Pengurus Tidak Penting, yang Penting Jiwa Pengurus

    Rosyid: Pengurus Tidak Penting, yang Penting Jiwa Pengurus

    • calendar_month Sen, 6 Feb 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 242
    • 0Komentar

    lpminvest.com– UKMU Nafilah UIN Walisongo Semarang melaksanakan pelantikan dan rapat kerja (raker) yang bertajuk “Meningkatkan Integritas Kepemimpinan Anggota Nafilah dalam Rangka Membumikan Bahasa Arab di UIN Walisongo Semarang”. Minggu, (5/2/17). Acara yang dilaksanakan di Aula Gedung Q Kampus 2 UIN Walisongo ini di hadiri oleh 53 peserta. 12 dari panitia, 14 tamu undangan dan 27 […]

  • Mahasiswa Kenalkan Tarian Adat Lewat Seminar

    Mahasiswa Kenalkan Tarian Adat Lewat Seminar

    • calendar_month Sel, 22 Okt 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 217
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Tari Sigeh Pengunten dari Lampung turut memeriahkan acara Seminar Nasional Akuntansi di Audit 2 Kampus III UIN Walisongo Semarang. Tarian ini dibawakan oleh anggota organisasi daerah Keluarga Mahasiswa dan Pelajar Lampung (KAMAPALA). Selasa, (22/10/2019). Menurut Mia Chandra Dewi, tarian Sigeh Pengunten ditampilkan untuk menyambut tamu dalam acara-acara tertentu. “Yang membedakan tarian ini dengan yang […]

  • Rangkaian Rekrutmen Anggota Baru, LPM Invest Gelar Selayang Pandang dan Pelatihan Menulis Esai

    Rangkaian Rekrutmen Anggota Baru, LPM Invest Gelar Selayang Pandang dan Pelatihan Menulis Esai

    • calendar_month Ming, 29 Agu 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 181
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest mengadakan acara Selayang Pandang dan Pelatihan Esai pada Minggu, (29/8/2021). Acara diadakan melalui platform virtual meeting Zoom dalam rangka mengenal lebih dekat LPM Invest terkait Open Recruitment. Acara yang diikuti oleh mahasiswa baru (maba) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo ini menghadirkan pembicara yang merupakan alumni pers […]

  • Manfaat Drama Korea dan Musik K-Pop untuk Psikologis Seseorang

    Manfaat Drama Korea dan Musik K-Pop untuk Psikologis Seseorang

    • calendar_month Jum, 3 Feb 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 240
    • 0Komentar

    Drama Korea (Drakor) merupakan serial televisi buatan negara Korea Selatan. Drama Korea berisi berbagai macam genre atau ragam di antaranya: romansa, action, horor, komedi, dan masih banyak lagi. Saat ini drama Korea telah menjadi booming hampir di seluruh dunia. Drama Korea terbaik yang rilis di tahun 2022 antara lain; Extraordinary Attorney Woo, All of Us […]

  • Kaulah Tempatku Pulang

    Kaulah Tempatku Pulang

    • calendar_month Kam, 1 Sep 2022
    • account_circle admin1
    • visibility 205
    • 0Komentar

    Oleh: Malika Rahma Arifina Kemarin sore, sehari setelah acara kelulusanku selesai, tiba-tiba dia muncul di hadapanku tanpa tahu malu. Lima tahun berpisah, nyaris tidak pernah bertukar kabar, lalu dia tiba-tiba datang dengan membawa sejuta kenangan. Aku masih ingat betul pertemuan terakhir kami yang terasa biasa saja. Dia pergi ke suatu negara orang untuk menuntut ilmu, […]

  • Terobosan Baru Prodi S1 PBS; Kuliah Sambil Outbound

    Terobosan Baru Prodi S1 PBS; Kuliah Sambil Outbound

    • calendar_month Sel, 19 Jan 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 209
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Progam Studi baru S1 Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo telah merancang terobosan baru mengenai kegiatan belajar-mengajar yang akan dilaksanakan pada semester genap mendatang. Pada semester gasal lalu, jurusan baru ini telah melaksanakan evaluasi prodi dengan Subbag Akademik untuk mengetahui perkembangan akademik mahasiswa; dengan mengumpulkan koordinator-koordinator kelas untuk evaluasi penilaian dan […]

expand_less