Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » PBAK 2022 UIN Walisongo; Perkuat Kolaborasi, Wujudkan Rekognisi

PBAK 2022 UIN Walisongo; Perkuat Kolaborasi, Wujudkan Rekognisi

  • account_circle admin1
  • calendar_month Rab, 3 Agu 2022
  • visibility 162
  • comment 0 komentar

(Nampak Rektor UIN Walisongo sedang membuka PBAK 2022 pada hari pertama)

lpminvest.com– Rabu (3/8/2022), Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) UIN Walisongo resmi dibuka secara simbolis melalui pemukulan gong oleh Rektor. PBAK 2022 merupakan kegiatan luring pertama bagi mahasiswa baru (maba) setelah dua tahun pandemi. Tema besar PBAK tahun ini “Perkuat Kolaborasi, Wujudkan Rekognisi” diwujudkan dengan berbagai macam maba dari berbeda-beda wilayah.

PBAK tahun ini dilaksanakan secara offline untuk pertama kalinya, mengingat dua tahun lalu dilaksanakan secara daring karena pandemi covid-19. Total peserta PBAK 2022 mencapai 5.316 mahasiswa lokal ditambah dengan 14 mahasiswa internasional dari berbagai negara. Berikut data maba internasional dari berbagai negara:

1 mahasiswa asal negara Liberia

1 mahasiswa asal negara Mesir

1 mahasiswa asal negara Pakistan

8 mahasiswa asal negara Thailand

1 mahasiswa asal negara Yaman

1 mahasiswa asal negara Afghanistan

1 mahasiswa asal negara Malaysia

(Data mahasiswa baru dari berbagai program studi UIN Walisongo)

Tema yang diangkat dalam PBAK tahun ini yakni “Perkuat Kolaborasi, Wujudkan Rekognisi” bertujuan untuk menyatukan mahasiswa yang berbeda daerah, budaya, adat hingga bahasa dalam satu wadah universitas.

“Hal tersebut diharapkan agar bisa mewujudkan prestasi yang gemilang selama menjalani studi di kampus UIN Walisongo,” jelas Dannie Rovie Assan selaku Ketua Panitia PBAK.

Rektor UIN Walisongo, Imam Taufiq melalui sambutannya mengajak seluruh mahasiswa baru untuk menjadi pembelajar toleran yang cinta perdamaian melalui untaian pantunnya.

“Duduk bersila diatas dipan

Merenung jauh dari keramaian

Walisongo muda pengawal masa depan

Pembelajar toleran yang cinta perdamaian,” serunya.

Di lain sisi, mahasiswa baru turut mengungkapkan rasa senangnya dikarenakan acara besar PBAK dilaksanakan secara luring.

“Yang jelas cukup senang, Mas. Karena maba 22 diberi kesempatan untuk PBAK offline,” ungkap Adam dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik ketika diwawancarai Kru LPM Invest.

(Tampak mahasiswa baru mengantre untuk mendapat kertas papermob)

Ia mengungkapkan bahwa PBAK tahun 2022 ini memberikan kesempatan maba untuk melihat secara langsung teman-teman barunya sekaligus kampusnya.

“Kita bisa mengikuti acara ini untuk bertemu teman-teman baru secara tatap muka, terus bisa mengenal kampus secara tatap muka juga,” tambahnya. Kasyif_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • UIN Walisongo Kembali Raih Penghargaan MURI, Mahasiswa Punya Peran Besar di Dalamnya

    UIN Walisongo Kembali Raih Penghargaan MURI, Mahasiswa Punya Peran Besar di Dalamnya

    • calendar_month Sab, 7 Agu 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 184
    • 0Komentar

    lpminvest.com- UIN Walisongo Semarang kembali pecahkan Rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI) pada Kamis (5/8/2021). Penghargaan tersebut diberikan kepada kampus dan DEMA-U atas sosialisasi protokol kesehatan dan vaksinasi secara virtual oleh mahasiswa terbanyak dengan 6.052 unggahan. Piagam penghargaan diterima Rektor saat penutupan PBAK yang sekaligus menjadi hari terkahir kegiatan pengenalan budaya kampus bagi mahasiswa baru itu. […]

  • Resmi! 5712 Unggahan Video Moderasi Beragama Raih Rekor MURI

    Resmi! 5712 Unggahan Video Moderasi Beragama Raih Rekor MURI

    • calendar_month Sen, 26 Okt 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 237
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Sebelumnya pada September 2020, Museum Rekor Indonesia (MURI) telah memberikan penghargaan kepada UIN Walisongo Semarang dan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Walisongo sebagai “Pemrakarsa dan Penyelenggara Konferensi Secara Virtual Lintas Negara Terbanyak” dalam acara Virtual International Conference 2020 Education in The Era of Post Covid-19 Pandemi dengan invited speaker dari 21 negara. Sedangkan pada Senin, […]

  • Menutup Akhir Tahun 2014 Ala FEBI   

    Menutup Akhir Tahun 2014 Ala FEBI  

    • calendar_month Sel, 6 Jan 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 145
    • 0Komentar

    lpminvest.com-Penghujung tahun 2014, Badan Pelaksana Kegiatan Mahasiswa (BPKM) Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam (FEBI)  mengadakan acara Gebyar Akhir Tahun FEBI. Acara tersebut dilaksanakan sebagai peringatan perpindahan dari tahun 2014 ke 2015, acara ini diadakan di Audit II kampus III Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang. Selasa (30/12/14). Acara yang bertajuk “Pengajian Budaya Menutup Tahun 2014” […]

  • Audiensi Anggaran Dana Penerbitan oleh LPM Se-UIN Walisongo

    Audiensi Anggaran Dana Penerbitan oleh LPM Se-UIN Walisongo

    • calendar_month Rab, 28 Jun 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 156
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Audiensi Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) se-Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang pada hari Senin (26/06/23) membuahkan hasil, meskipun beberapa tuntutan yang di bawa oleh aliansi LPM UIN Walisongo ini ada yang tidak disetujui. Audiensi ini dilaksanakan di Ruang Sidang Senat, gedung K.H. Shaleh Darat Kampus 3 UIN Walisongo. Audiensi terbuka ini dihadiri oleh Wakil […]

  • Posko 56 KKN UIN Walisongo Sosialisasikan Bahaya dan Manfaat Gadget di MI Muhammadiyah Caruban

    Posko 56 KKN UIN Walisongo Sosialisasikan Bahaya dan Manfaat Gadget di MI Muhammadiyah Caruban

    • calendar_month Jum, 9 Agu 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 142
    • 0Komentar

    Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) MIT-18 Posko 56 mengadakan sosialisasi dengan mengusung tema “Bahaya dan Manfaat Penggunaan Gadget.” Kegiatan ini diadakan pada Kamis, (08/08/2024). Sosialisasi tersebut mendapatkan respon yang baik oleh kepala sekolah, guru-guru, dan siswa-siswi MI Muhammadiyah Caruban. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pendidikan khusus yang bertujuan untuk mengajarkan siswa tentang pentingnya menggunakan […]

  • IMPADIS Pecundangi IMAKE dengan Skor 2-0

    IMPADIS Pecundangi IMAKE dengan Skor 2-0

    • calendar_month Sen, 22 Apr 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 160
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Tim futsal putra Ikatan Mahasiswa Pekalongan di Semarang (IMPADIS) membobol gawang tim futsal Ikatan Mahasiswa Kebumen (IMAKE) dengan skor 2-0 di babak final Pekan Orda Walisongo 2019 (POW). Dengan perolehan tersebut, IMPADIS berhasil menjadi juara pertama. Minggu, (21/4/2019). IMAKE terpaksa harus rela berada di posisi juara kedua. Disusul Keluarga Mahasiswa dan Pelajar Pati (KMPP) […]

expand_less