NEWS  

Ajarkan Teknologi Pada Masyarakat Dusun Watulawang, KKN MP Nawasena adakan pelatihan IPTEK

lpminvest.com– KKN MP (Kuliah Kerja Nyata Mandiri Pengakuan) Nawasena adakan kegiatan pelatihan IPTEK (ilmu pengetahuan dan teknologi) di Dusun Watulawang, Desa Kedungboto, Kec. Limbangan, Kab. Kendal. Acara tersebut dibagi dalam 2 sesi yaitu  sesi pertama pada hari Kamis, 18 Juli 2024 dan sesi 2 pada  Jum’at, 19 Juli 2024. Sesi pertama diikuti oleh siswa SD dan SMP sedangkan sesi kedua diikuti oleh ibu-ibu posyandu.

Acara yang berlangsung 2 sesi tersebut berlangsung dengan meriah dengan peserta yang sangat antusias untuk belajar. Pada sesi pertama diawali dengan bernyanyi dan tepuk-tepuk dengan siswa SD dan SMP. Acara tersebut dimulai pada jam 1 siang dan berakhir pada jam 3 sore.

Pada sesi pertama Siswa SD dan SMP belajar bagaimana mengoperasionalkan komputer. Mereka juga belajar tools-tools dasar yang ada di word seperti cara mengetik, mengganti font, mengganti warna dan bagaimana cara menyimpan dokumen tersebut.

Pada sesi kedua berlangsung dengan salam dan langsung pada praktik input data dalam excel. Ibu-ibu Dusun Watulawang juga belajar menggunakan tools-tools  yang ada di excel mulai dari mengetik, membuat tabel, mengganti font, ukuran huruf, dan menyimpan dalam bentuk dokumen. Ibu-ibu juga belajar bagaimana cara meng-upload file dalam google drive.

Hafidz selaku penanggung jawab pelatihan IPTEK sesi pertama mengungkapkan bahwa mengajar Siswa SD dan SMP mengenai IPTEK sangat berkesan.

”Menurut saya sangat istimewa ya karena kita memberikan pengalaman dan ilmu kepada anak kecil atau remaja-remaja di Dusun Watulawang.  Selain itu, ini kan untuk keberlangsungan jangka panjang dimana nanti digunakan untuk keberlangsungan mungkin untuk Pendidikan.” Ungkapnya.

Pelatihan IPTEK Oleh KKN MP Nawasena Di Dusun Watulawang

Mariati mengatakan bahwa ia sangat antusias dalam mengikuti pelatihan IPTEK yang dilaksanakan oleh KKN MP Nawasena. Ia berharap mendapatkan tambahan ilmu setelah mengikuti pelatihan.

“Iya… semangat. Pengen bisa dan belajar lagi biar dapat tambahan ilmu soalnya saya jarang memegang laptop” Ujar Maryati. Afida_[i]

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *