Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » STRAIGHT NEWS » Mimbar Bebas; Suarakan Aspirasi Mahasiswa FEBI

Mimbar Bebas; Suarakan Aspirasi Mahasiswa FEBI

  • account_circle admin1
  • calendar_month Rab, 23 Okt 2019
  • visibility 241
  • comment 0 komentar
IMG-20191023-WA0014

Muhaimin, Kasubag AKA FEBI saat memberikan sambutan sekaligus membuka acara Mimbar Bebas oleh SEMA FEBI.

lpminvest.com – Senat Mahasiswa (SEMA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang  menggelar mimbar bebas mahasiswa yang bertema “Suarakan Aspirasimu, Wujudkan FEBI Go ASEAN”. Bertempat di Auditorium I lantai 2 UIN Walisongo Semarang, acara ini bertujuan untuk menyerap aspirasi mahasiswa FEBI. Rabu, (23/10/2019).

Mimbar Bebas dihadiri oleh Muhaimin Kasubag Akademik Kemahasiswaan dan Alumni (AKA) FEBI dan seluruh komting kelas dari setiap jurusan di FEBI angkatan 2017 hingga angkatan 2019.

“Peserta dari komting, jika kita mengundang semua itu tidak cukup karena komting perwakilan satu kelas jadi tau apa yang dibutuhkan untuk menuju FEBI Go ASEAN,” kata Dimas, ketua panitia mimbar bebas mahasiswa.

Sebelum acara dilaksanakan, SEMA FEBI menghimbau kepada para komting agar membuat forum diskusi bersama teman-teman kelasnya terkait isu apa saja yang ada di lingkungan fakultas agar apa yang akan disampaikan saat acara berlangsung bisa terserap secara maksimal dan teratur, serta memiliki arah yang jelas.

“Acara ini untuk menyerap aspirasi para mahasiswa FEBI dari segi pendidikan, fasilitas maupun layanan FEBI untuk di sampaikan ke Dekan supaya bisa ditindak lanjuti oleh fakultas. Sesuai dengan tugas SEMA, selain mengawasi dan mengontrol lembaga eksekutif juga menyerap aspirasi para mahasiswa FEBI,” ujar Febri, ketua SEMA FEBI.

Muhaimin dalam sambutannya mengatakan bahwa Senat Mahasiswa (SEMA) FEBI sebagai penyambung lidah mahasiswa telah menjalankan tugasnya menyampaikan aspirasi mahasiswa ke pihak fakultas dengan baik.

“SEMA adalah penyambung lidah mahasiswa, suara mahasiswa akan ditampung oleh senat. Meskipun selama ini senat belum mengadakan acara resmi seperti ini dari tokoh-tokoh mahasiswa, namun aktivis-aktivis mahasiswa sering memberikan masukkan kepada kita dan kita tampung serta kita suarakan. Harapannya masukkan dan kritik harus disampaikan secara proporsional dan pasti kita akan bersungguh-sungguh,” ungkapnya dalam sambutan.

Pada mimbar bebas mahasiswa kali ini isu yang dibahas diantaranya fasilitas mahasiswa, kinerja dosen, Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan proses banding UKT, pelayanan fakultas, dan kegiatan-kegiatan jurusan seperti distingsi dan bridging course. Setelah para komting membentuk forum diskusi sesuai jurusan masing-masing, hasil diskusinya kemudian disampaikan oleh perwakilan jurusan kepada forum. Pihak SEMA akan menampung setiap aspirasi mereka.

Diantara keluhan yang disampaikan mahasiswa adalah fasilitas tempat duduk yang sudah tidak nyaman. Keluhan tersebut dibeberkan oleh Iqbal, komting Ekonomi Islam (EI) B 2018 ketika mewakili kelasnya.

“Dari perwakilan Jurusan Ekonomi Islam menyampaikan adanya kekosongan kegiatan dari mahasiswa terutama fasilitas kampus yang belum memadai yang diberikan kepada mahasiswa. Selain itu banyak keluhan dari mahasiswa baru yaitu FEBI yang akan Go ASEAN tetapi kursi kelas masih memakai kayu sehingga rok atau celana dari mahasiswa tertusuk paku yang ada di kayu,” ucapnya saat ditemui kru lpminvest.com.( Tiwi_[i])

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wujud Serambi FEBI, Hasil Pengelolaan Dana Infak dan Wakaf

    Wujud Serambi FEBI, Hasil Pengelolaan Dana Infak dan Wakaf

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 190
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Dengan tujuan utama untuk meningkatkan kajian keislaman, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo tengah menjalankan proses pembangunan serambi. Serambi atau bisa juga disebut student center ini terletak di depan mushola FEBI. Minggu, (16/2/2020). “Karena kita sebagai universitas Islam, yang di situ harus memiliki ciri Islami yang mendalam maka kita harus memfasiltasi untuk […]

  • Tingkatkan Semangat Kepengurusan melalui EXPO FEBI 2017

    Tingkatkan Semangat Kepengurusan melalui EXPO FEBI 2017

    • calendar_month Sen, 20 Nov 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 169
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Dalam rangka menutup akhir periode kepengurusan lembaga intra Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA)  menyelenggarakan Expo FEBI 2017. Acara yang mengusung tema “Semarak Menuju Pembaharuan” tersebut merupakan kerjasama antara lembaga intra dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) FEBI. Acara akan berlangsung selama lima hari, sejak 20-24 November 2017. Adapun rangkaian acara […]

  • Waspada Virus Covid-19, FEBI Batal Kirim Mahasiswa KKL Malaysia-Singapura

    Waspada Virus Covid-19, FEBI Batal Kirim Mahasiswa KKL Malaysia-Singapura

    • calendar_month Jum, 13 Mar 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 172
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Adanya surat edaran yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Nomor 13/2020 tentang Kewaspadaan Dini, Kesiapsiagaan, Serta Tindakan Antisipasi Pencegahan Infeksi Covid-19 di Lingkungan Kementerian Agama membuat Imam Taufiq Rektor UIN Walisongo menutup akses Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Luar Negeri. Jumat, (13/3/2020). “Dengan mempertimbangkan kondisi yang tidak kondusif akibat penyebaran virus corona hampir di seluruh […]

  • Upaya Tim KKN Posko 97 Dalam Menekan Angka Kecanduan Handphone di Desa Sukomulyo

    Upaya Tim KKN Posko 97 Dalam Menekan Angka Kecanduan Handphone di Desa Sukomulyo

    • calendar_month Rab, 31 Jul 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 185
    • 0Komentar

    Selasa (30/07/24), Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Inisiatif Terprogram (MIT) ke- 18 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang adakan kegiatan seminar edukasi tentang penggunaan handphone yang mengangkat tema “Bijak Dalam Penggunaan Handphone Bagi Siswa”. Kegiatan ini bertempat di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Muhammadiyah Sukomulyo yang diikuti 59 siswa dari kelas 3 sampai 6.  Ahmad Kasyif […]

  • Dekan FEBI; Alumni Harus Memiliki Modal Sosial

    Dekan FEBI; Alumni Harus Memiliki Modal Sosial

    • calendar_month Ming, 3 Mar 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 146
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Keluarga Alumni (KALAM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo Semarang melaksanakan sarasehan alumni yang bertajuk Konsolidasi dan Sinergi Alumni yang Maju dan Terdepan. Acara berlangsung di ballroom Candi Indah Hotel Semarang, dengan dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan III, Kasubag dan beberapa pejabat civitas akademika FEBI. Minggu, (3/03/2019). Ketua Umum terpilih, Ahmad Luthfi menuturkan […]

  • KKN RdR Kelompok 53 Bantu Konservasi Jamur Tiram di Ponpes Darul Falah Semarang

    KKN RdR Kelompok 53 Bantu Konservasi Jamur Tiram di Ponpes Darul Falah Semarang

    • calendar_month Kam, 5 Nov 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 179
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Senin ( 2/11/2020 ), kelompok 53 Kuliah Kerja Nyata dari Rumah (KKN RdR) Angkatan 75 melakukan konservasi budidaya jamur ke salah satu pembudidaya jamur. Konservasi ini  berlangsung di rumah Rudi di daerah Bawen, Semarang. Menurut keterangan Rudi seorang petani jamur, mengungkapkan bahwa teknik budidaya jamur tiram memiliki tiga aspek. “Tiga aspek dalam pembuatan benih […]

expand_less