Peroleh Akreditasi A, UIN Walisongo Targetkan AUN-QA Tingkat ASEAN

Sumber: UIN Walisongo Semarang

 

Sumber: UIN Walisongo Semarang
Sumber: UIN Walisongo Semarang

lpminvest.com- 13 hari penantian UIN Walisongo menunggu hasil Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) berbuah manis. Meskipun Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) belum terbit, namun BAN-PT melalui whatsapp secara resmi menyatakan bahwa UIN Walisongo telah dinyatakan terakreditasi A dengan skor  368. Selasa, (5/3/2019).

“Alhamdulilah kita sudah mendapatkan akreditasi A hari  ini. Info ini disampaikan oleh pihak BAN-PT via whatsapp. Selamat untuk kita semua, jadi hal ini harus disyukuri dan mari perbaiki bersama,” ungkap Abdul Muhaya ketua Lembaga Penjamin Mutu (LPM).

Satu target lagi yang akan UIN Walisongo capai yaitu mendapat akreditasi dari University Network-Quality Assurance (AUN-QA) tingkat ASEAN.

“Sesuai dengan QS. Al-Insyirah ayat 7, yang artinya maka apabila engkau telah selesai (dari suatu urusan), tetaplah bekerja keras untuk urusan yang lain. Jadi setelah mendapat akrediatsi A kita akan berusaha untuk mendapatkan akreditasi dari University Network-Quality Assurance (AUN-QA) tingkat ASEAN, ” terang Muhaya.

Mengetahui hal tersebut, Muhaya berharap mahasiswa mampu memberi timbal balik atas pencapaian UIN Walisongo yang sejak lama dicita-citakan tersebut.

“Institusi sudah berusaha mewujudkan untuk memperoleh akreditasi A, jadi mahasiswa harus memberikan timbal balik dengan belajar yang giat,” tambahnya.

Untuk mendapat akreditasi dari BAN-PT harus melewati tujuh standar akreditasi institusi perguruan tinggi. Pertama, visi, misi, tujuan dan sasaran serta strategi pencapaian. Kedua, tata pamong, kepemimpinan, sistem pengelolaan dan penjaminan mutu. Ketiga, mahasiswa dan lulusan. Keempat, sumber daya manusia. Kelima, kurikulum, pembelajaran dan suasana akademik. Keenam, pembiayaan, sarana dan prasarana, serta sistem informasi. Terakhir standar ketujuh, penelitian, pelayanan atau pengabdian kepada masyarakat dan kerja sama.

Berkaitan dengan akan digelarnya wisuda tingkat universitas besok, Nuzulul Firdaus salah satu wisudawan mengaku terkareditasi A-nya UIN Walisongo menjadi kado tersendiri. Salah satu alasannya, hal tersebut akan sangat berpengaruh dalam dunia kerja.

“Akreditasi ini sangat membantu di dunia persaingan kerja, karena kadang perusahaan juga mempertimbangkan akreditasi institusi,” ungkap mahasiswa jurusan D3 Perbankan Syariah tersebut kepada kru lpminvest.com.

Pesan Nuzul, mahasiswa yang masih kuliah diharapkan mampu menjaga fasilitas kampus yang tersedia serta aktif mengikuti kegiatan di luar kampus, misalnya turut dalam kompetisi tingkat nasional. (Candra/Alif/Ari-[i])

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *