Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » ARTIKEL » Panduan Diet Sehat Untuk Kulit Bersinar

Panduan Diet Sehat Untuk Kulit Bersinar

  • account_circle admin1
  • calendar_month Jum, 31 Jan 2025
  • visibility 242
  • comment 0 komentar

 

Oleh : Aisyah Hakimatunisa

Kulit yang sehat dan bersinar adalah impian banyak orang, untuk mencapai kulit yang sehat perlu berbagai usaha merawatnya. Di masa masifnya informasi sekarang, berbagai tips mencapai kulit impian dapat mudah ditemukan. Produk perawatan terus berkembang, termasuk mengatur pola makan. Nutrisi yang tepat dapat membantu memperbaiki tekstur kulit, mengurangi tanda penuaan, serta menjaga kelembapan alami kulit. Namun mengatur pola makan atau kerap disapa dengan kata  diet tak bisa sembarangan dilakukan, ada beberapa hal yang perlu diperhatian. Berikut 10 panduan melakukan diet yang sehat.

  1. Konsumsi Makanan Kaya Antioksidan

Radikal bebas dapat menyebabkan penuaan dini dan masalah kulit lainnya. Dengan mengonsumsi makanan mengandung Antioksidan dapat melindungi sel-sel kulit dari kerusakan akibat radikal bebas. Makanan yang kaya antioksidan diantaranya:

  • Makanan mengandung vitamin c seperti jeruk, kiwi, stroberi, paprika, dan brokoli. Vitamin c bisa mencerahkan kulit dan meningkatkan produksi kolagen.
  •  Makanan mengandung vitamin E seperti kacang-kacangan, kuaci, dan sayuran hijau. Vitamin E dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan memperbaiki sel-sel kulit yang sudah rusak.
  • Makanan dengan Beta-karoten seperti wortel, labu, dan bayam, beta-karoten membantu menjaga kesehatan kulit dan mencegah kulit kering.
  1. Perbanyak Konsumsi Asam Lemak Omega-3

Asam lemak omega-3 memiliki sifat antiinflamasi yang dapat mengurangi peradangan pada kulit, menjaga kelembapan, dan melawan masalah kulit seperti jerawat. Asam lemak omega 3 terdapat pada makanan seperti berikut:

  • Ikan berlemak seperti salmon, tuna, dan sarden.
  • Kacang-kacangan dan biji-bijian
  • Minyak zaitun, minyak ini juga mengandung antioksidan yang dapt melembapkan kulit dan mengurangi tanda penuaan.
  1. Konsumsi Air yang cukup

Air merupakan kunci utama menjaga kelembapan kulit. Kulit yang terhidrasi dengan baik akan tampak lebih kenyal dan bersinar. Agar kulit terhidrasi perlunya memastikan minum air putih sebanyak 8 gelas setiap harinya. Minum air putih yang cukup juga bisa membantu proses detoksifikasi.

  1. Mengonsumsi Makanan yang Mengandung Zinc

Zinc termasuk mineral yang penting untuk kulit karena dapat membantu proses regenerasi sel sehingga masalah kulit cepat sembuh. Kekurangan mengonsumsi zinc dapat menyebabkan kulit kering, iritasi, dan jerawat. Zinc bisa didapatkan dengan mengonsumsi kerang, daging sapi, daging ayam, juga kacang-kacangan.

  1. Makan Makanan yang Kaya Probiotik

Probiotik biasanya terdapat pada makanan fermentasi, ini selain meningkatkan kesehatan pencernaan juga dapat mempengaruhi kondisi kulit. Probiotik dapat menjaga pH kulit, memudarkan bekas jerawat, dan meredakan iritasi. Beberapa sumber probiotik yaitu Yogurt, kefir, Tempe, kimchi, dan Asinan sayur

  1. Membatasi Makanan Olahan dan Gula

Kelebihan makanan olahan dan gula dapat meningkatkan kadar insulin dalam tubuh yang memicu peradangan dan munculnya jerawat. Selain itu, makanan ini juga berefek buruk terhadap kualitas kolagen di kulit, sehingga kulit tampak lebih kusam dan kurang elastis. Oleh karena itu perlunya membatasi memakan makanan olahan dan konsumsi  gula.

  1. Mengonsumsi Vitamin D

Vitamin D berperan dalam mengatur pertumbuhan dan regenerasi sel-sel kulit. Selain itu, vitamin D juga dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV. Vitamin D bisa didapatkan dengan berjemur di bawah paparan sinar matahari, dengan batasan 15 menit agar kulit tidak rusak. Vitamin D juga terdapat pada telur dan produk susu.

  1. Makan Makanan Kaya Kolagen

Kolagen adalah protein yang memberikan kekuatan dan elastisitas pada kulit. Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen dalam tubuh semakin berkurang. Kurangnya kolagen bisa menyebabkan keriput dan kulit kendur. Cara untuk mengatasinya dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan prolin dan glisin seperti kaldu tulang ayam, dan sayur mayur.

  1. Rutin minum Teh Hijau

Teh hijau kaya akan katekin, sebuah antioksidan yang membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan mengurangi peradangan. Menikmati secangkir teh hijau setiap hari dapat memberikan manfaat baik bagi kulit.

  1. Hindari Stres

Stres dapat menyebabkan peningkatan produksi hormon kortisol, yang dapat merusak kulit dan menyebabkan berbagai masalah kulit seperti jerawat. Meskipun diet sehat membantu, penting juga untuk menjaga keseimbangan mental. Luangkan waktu untuk meditasi, yoga, atau aktivitas lain yang menenangkan pikiran.

Memiliki kulit glowing adalah dambaan setiap orang, berbagai tips dapat dilakukan untuk mencapainya. Sehingga nantinya memiliki kulit sehat yang diinginkan. Tentunya dengan tetap memerhatikan kondisi kulit terutama jika memiliki alergi pada bahan tertentu.

https://www.health.harvard.edu/blog/food-and-skin-20230515

[Pengurus Invest Website Periode 24/25]
  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Meningkatkan Performance Melalui Beauty Class

    Meningkatkan Performance Melalui Beauty Class

    • calendar_month Rab, 5 Okt 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 189
    • 0Komentar

    lpminvest.com­-Dalam rangka membekali mahasiswa D3 Perbankan Syari’ah Magang di lembaga-lembaga keuangan, pihak Jurusan dan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) D3 Perbankan Syari’ah UIN Walisongo Semarang menggelar acara Beauty Class di Auditorium II lantai 2 Kampus I. Senin, (03/10/16). Acara yang mengusung tema “Ceramah Kepribadian Etika dan Etiket Dunia Kerja” ini bekerja sama dengan PT. Rembaka La […]

  • Haidar Bagir; Islam Tuhan, Islam Manusia

    Haidar Bagir; Islam Tuhan, Islam Manusia

    • calendar_month Jum, 14 Apr 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 251
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Komunitas Rahim Bangsa kembali menggelar event bertajuk Diskusi Buku, dengan mengangkat tema “Islam Tuhan, Islam Manusia” yang bertempat di gedung A lt. 3 Kampus III,  Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP), UIN Walisongo Semarang.  Sabtu, (14/4/2017). Menurut Nur Hasyim, koordinator Rahim Bangsa, saat memberi sambutan, acara diskusi buku ini merupakan bagian dari upaya komunitas […]

  • BUMN Pelopori Gerakan Nontunai Lewat LinkAja

    BUMN Pelopori Gerakan Nontunai Lewat LinkAja

    • calendar_month Ming, 14 Apr 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 153
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) gelar tasyakuran Hari Ulang Tahunnya yang ke-21. Dihadiri oleh Menteri BUMN Rini M. Soemarno beserta jajaran direksi dan pejabat kementerian BUMN, acara ini berlangsung di Pantai Marina Semarang. Menariknya, acara yang diawali dengan jalan sehat ini mendapat rekor Muri kategori transaksi terbanyak, yaitu 35 ribu transaksi dalam waktu […]

  • Cabor Catur Beri Dua Medali Pertama untuk FEBI

    Cabor Catur Beri Dua Medali Pertama untuk FEBI

    • calendar_month Jum, 21 Sep 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 194
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Di hari pertama Orientasi Olahraga, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (ORSENIK) 2018, cabang olahraga (cabor) catur memberi hadiah untuk Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dengan berhasil mengantongi dua medali sekaligus. Jumat, (21/9/18). Ialah Tyas Cahya Paningrum, atlit cabor catur putri yang berhasil menggondol medali emas pertama untuk FEBI setelah menundukan lawan-lawannya dengan mudah. […]

  • Patah

    Patah

    • calendar_month Kam, 9 Mei 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 154
    • 0Komentar

    Patah Oleh: Tegar Arya Affandi Langit murung menabur air hujan Mengalun lirih di malam yang pekat Mengundang keterpakuan diri Pada lisan yang membisu dan hati yang mendadak rindu. Tak disangka, kau datang bagai impian Menghidupkan kembali api yang pernah padam Malam ini, kelam tak terang Kehadiranmu, bagai rembulan yang terhalang malam. Risalah luka, kenangan yang […]

  • MABA Sampaikan Keluhan Fasilitas Pada Konsolidasi Akbar Usut Tuntas Kebijakan Ma’had

    MABA Sampaikan Keluhan Fasilitas Pada Konsolidasi Akbar Usut Tuntas Kebijakan Ma’had

    • calendar_month Sel, 8 Agu 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 253
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Kebijakan wajib ma’had bagi Mahasiswa Baru (MABA) 2023 menuai banyak kontroversi. Banyak keluhan dari MABA yang terus bermunculan, salah satunya terkait fasilitas yang diterima tidak sesuai dengan nominal yang mereka bayarkan. Pada konsolidasi yang diselenggarakan oleh DEMA-U & SEMA-U bersama Aliansi Mahasiswa Walisongo menjadi wadah bagi MABA untuk mengutarakan keluhannya selama tinggal di ma’had […]

expand_less