Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RESENSI » Mengolah Kecerdasan Spiritual Untuk Mengontrol Pikiran

Mengolah Kecerdasan Spiritual Untuk Mengontrol Pikiran

  • account_circle admin1
  • calendar_month Rab, 9 Des 2015
  • visibility 180
  • comment 0 komentar

 

Judul                            : Menyentuh Hati Menyapa Tuhan

Penulis                         : Aribowo Prijosaksono

Penerbit                       : Elek Media Komputindo

Tahun Terbit                : 2010

Jumlah Halaman          : 172

Teks Bahasa               : Indonesia

Kategori                     : Spiritual

Peresensi                   : Novia Candrawati

­­­­

Buku berjudul  Menyentuh Hati Menyapa Tuhan merupakan karya dari Aribowo Prijosaksono. Ia merupakan pakar dan praktisi pengembangan diri serta penulis buku-buku kategori spiritual. Sekaligus motivator yang handal. Selain buku Menyentuh Hati Menyapa Tuhan   beberapa buku lain yang pernah ditulis oleh beliau adalah Sang Guru Menyapa Hati, Sukses dalam Kegagalan, Transformation Code dan masih banyak lagi.

Buku ini berisi tentang  ajaran untuk memahami cinta yang hakiki. Dimana cinta adalah tingkatan kecerdasan spiritual tertinggi. Kecerdasan spiritual merupakan kecerdasan yang paling utama dibandingkan dengan jenis kecerdasan lain. Dalam buku ini kita diajarkan tentang bagaimana mengontrol pikiran, serta menata hati kita supaya antara pikiran dan hati bisa berjalan beriringan. Metode yang digunakan dalam buku ini untuk mengontrol pikiran dan menata hati adalah dengan berpuasa dan meditasi. Manfaat serta cara meditasi yang baik dan benar  ditulis secara detail dalam buku ini.

Selain itu dalam buku ini terdapat banyak pesan yang bisa kita jadikan sebagai pelajaran untuk menjalani kehidupan di dunia. Salah satu pesannya adalah “ada banyak hal yang bisa menarik mata kita tapi sedikit yang bisa menarik hati kita, jadi ketika kau temukan sesuatu yang menarik hatimu kejarlah itu.” (halm. 52)

Hal ini sesuai dengan kenyataan yang ada. Dimana, banyak dari kita yang cenderung mengejar sesuatu yang  terlihat menarik di mata tapi belum tentu menarik di hati.

Buku ini juga berisi banyak sekali diksi yang dirangkai dengan indah sehingga pembaca akan sangat terhibur dengan kecerdasan penulis dalam merangkai kata. Selain itu kualitas kertas yang digunakan dalam buku ini juga cukup bagus. Serta ditambah beberapa gambar dalam setiap halamannya akan membuat pembaca tidak merasa bosan saat membaca. Dalam meningkatkan kecerdasan spiritual penulis memberikan metode sekaligus contoh konkrit. Sehingga pembaca akan mampu mempraktekannya.

Namun, buku ini terlalu tipis. Beberapa kalimat dalam buku ini juga sangat sulit dipahami, bahkan ada beberapa kalimat yang menggunakan Bahasa Inggris, tanpa dilengkapi dengan terjemahannya sehingga pembaca dituntut untuk pandai dalam memahami kalimat tersebut.

Buku ini tidaklah luput dari kekurangan  tetapi dibalik kekurangan tersebut buku ini memiliki banyak sekali kelebihan dan pesan moral yang bisa kita ambil. Selain itu buku ini juga sangat penting untuk dimiliki oleh semua orang baik itu anak-anak, mahasiswa, pelajar bahkan orang dewasa sekalipun. Sehingga buku ini sangat layak untuk dibaca agar pembaca mampu mengambil pelajaran dan mampu meningkatkan kecerdasan spiritual agar tercapai kebahagiaan yang hakiki.

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tiga Anime Paling Banyak Dikoleksi Mahasiswa FEBI versi LPM INVEST

    Tiga Anime Paling Banyak Dikoleksi Mahasiswa FEBI versi LPM INVEST

    • calendar_month Jum, 8 Jan 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 216
    • 0Komentar

    Seni melukis sebuah karakter dengan  kisah cinta, persahabatan serta semangat mengapai cita-cita memiliki daya tarik tersendiri bagi sebagian mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo. Beberapa mahasiswa FEBI bahkan memilki koleksi ratusan file serial anime yang disave dalam laptopnya. Tak jarang para pecinta anime ini bertukar file satu sama lain demi menggenapi koleksinya […]

  • 9 Tahun Aksi Kamisan; Potret Buram Penegakkan HAM di Indonesia

    9 Tahun Aksi Kamisan; Potret Buram Penegakkan HAM di Indonesia

    • calendar_month Sab, 15 Apr 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 266
    • 0Komentar

    Oleh: Dziyaul L. Tamrin Alumni Lembaga Pers Mahasiswa Invest “Black represents the gloom of this country in terms of human rights. The umbrella carries the message that our right to stage this rally is protected by the Constitution,” Said Commission for Missing Persons and Victims of Violence member Yati Andriani. Banyak negara yang mempunyai rekam […]

  • Asuransi, wadah gotong-royong bagi masyarakat.

    Asuransi, wadah gotong-royong bagi masyarakat.

    • calendar_month Sel, 4 Nov 2014
    • account_circle admin1
    • visibility 183
    • 0Komentar

    Semarang, Invest.com- Otoritas jasa keuangan (OJK) dan Allianz adakan “seminar edukasi dan expo keuangan 2014” (23/10). Acara seminar sosialisasi asuransi yang berlangsung di hotel Santika Semarang itu, bertajuk “Duit diatur urip dadi makmur” “pengelolaan uang yang baik harus dimiliki oleh pengusaha bila ingin sukses, dan setiap orang yang ingin hidupnya berkualitas harus pintar mengatur keuangannya.” […]

  • Beasiswa Tahfiz Kembali Dibuka, Segera Lengkapi Persyaratan Ini

    Beasiswa Tahfiz Kembali Dibuka, Segera Lengkapi Persyaratan Ini

    • calendar_month Sel, 18 Jun 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 224
    • 0Komentar

      lpminvest.com– Melalui surat Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UIN Walisongo Semarang Nomor. B-1709/Un. 10.0/R3/PP.00.9/06/2019 tanggal 11 Juni 2019, UIN Walisongo membuka kembali pendaftaran Beasiswa Tahfiz. Masa pendaftaran beasiswa ini dimulai sejak Senin lalu sampai Selasa mendatang (17-25/6/2019). Beasiswa yang diperuntukkan bagi mahasiswa penghafal al-Quran ini menyediakan kuota 34 orang mahasiswa dengan uang pembinaan […]

  • FORNAS MESYA Deklarasikan Dukungan Pembumian Ekonomi Syariah di Indonesia

    FORNAS MESYA Deklarasikan Dukungan Pembumian Ekonomi Syariah di Indonesia

    • calendar_month Ming, 20 Okt 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 191
    • 0Komentar

    lpminvess.com –  Serangkaian acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Forum Nasional Mahasiswa Ekonomi Syariah (FORNAS MESYA) ditutup dengan deklarasi dukungan terhadap pembumian ekonomi syariah di Indonesia. Deklarasi tersebut dilaksanakan di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) Semarang secara serentak oleh para delegasi dan dipimpin langsung oleh presiden baru FORNAS MESYA, Muhammad Rafsanjani. Sabtu, (19/10/2019). Rangkaian acara Rakernas […]

  • Tingkatkan Kepedulian, UIN Walisongo Canangkan Klaster Keperpustakaan

    Tingkatkan Kepedulian, UIN Walisongo Canangkan Klaster Keperpustakaan

    • calendar_month Sel, 22 Agu 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 195
    • 0Komentar

    lpminvest.com- “Perpustakaan adalah jantung perguruan tinggi” –Harvard University.  Slogan tersebut nampaknya sudah tidak asing lagi didengar, khususnya bagi mahasiswa. Sebagaimana saat ini yang akan dicanangkan UIN Walisongo. Ketidakefektifan dalam sosialiasi mengenai keperpustakaan menjadi latar belakang dicetuskannya rencana kelas keperpustakaan, yang akan bertempat di American Corner. Rancangan program tersebut dilakukan melalui pembentukan kelas yang beranggotakan 30 […]

expand_less