Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Tio, Saksi Perjalanan Jasa Photographer Wisuda UIN Walisongo Semarang

Tio, Saksi Perjalanan Jasa Photographer Wisuda UIN Walisongo Semarang

  • account_circle admin1
  • calendar_month Rab, 29 Jan 2020
  • visibility 200
  • comment 0 komentar
Tio salah satu photographer yang membuka jasa di acara pelepasan wisuda UIN Walisongo Semarang.

Tio salah satu photographer yang membuka jasa di acara pelepasan wisuda UIN Walisongo Semarang.

lpminvest.com-  Hari ini, rabu (29/01/2020) aura kebahagiaan terpancar di setiap wajah wisudawan UIN Walisongo Semarang. Selepas sidang senat terbuka dengan semangat mereka langsung berhamburan menjumpai keluarga tercinta. Namun ada satu yang tidak boleh dilewatkan, yaitu berswafoto. Ada yang janggal ketika momentum istimewa seperti ini tidak diabadikan dengan foto berlatar belakang rak buku dengan gaya pegang ijazah.

Momentum seperti ini menjadi angin segar para pembuka jasa photographer. Di UIN Walisongo sendiri, bekerjasama dengan dua grup photographer, yaitu grup Tugu Muda dan grup Semarang, yang mana dari setiap grup terdapat beberapa paguyuban di dalamnya.

“Dalam pergelutannya di bidang jasa fotografi wisuda, dua puluh lima tahun bukanlah waktu yang pendek  bagi Tio. Dari memakai kamera manual yang mengharuskannya di cuci dahulu hasilnya, sampai kamera Digital Single Lens Reflex (DSLR). Alhamdulillah bisa buat biayain anak sama istri,” ucap Tio photographer berusia 60 tahun ini.

UIN Walisongo bukan hanya wadah pendidikan melainkan tempat mengasah jiwa bisnis yang terpusat di Pusat Pengembangan Bisnis.

“Seiring perkembangan UIN Walisongo, muncullah Pusat Pengembangan Bisnis yang membatasi keluar masuk photographer. Jadi hanya yang sudah mendapat tender kerjasama saja yang bisa masuk. Padahal dulu hanya cukup membayar tip ke satpam,” tambahnya.

Tio merupakan salah seoarang dari paguyuban yang berasal dari grup Tugu Muda, ia sudah menggeluti pekerjaan tersebut selama dua puluh lima tahun lamanya.

“Singkat cerita, dahulu hanya ada satu grup photographer di Semarang yaitu grup pariangan yang dibawa oleh orang-orang Bandung setelah itu baru muncul grup-grup yang sekarang,” terang lelaki berambut putih.

Untuk penghasilan yang biasa diterima oleh pak Tio kisaran seratus hingga lima ratus ribu rupiah per tender.

“Kita tergantung situasi mas, lihat rame apa nggak nya yang foto. Jadi dari keseluruhan photographer dikumpulin dulu di kantor abis itu baru dikasihkan ke kita, setelah dikurangi untuk biaya cetak foto oleh manajernya,” jelasnya. Alief_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Berbeda dari Tahun Sebelumnya, Kontingen Bersamai Maskot Fakultas 2023

    Berbeda dari Tahun Sebelumnya, Kontingen Bersamai Maskot Fakultas 2023

    • calendar_month Jum, 4 Agu 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 256
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Jumat (4/8/2023) Pembukaan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) 2023 terdapat beberapa rangkaian acara. Salah satunya penampilan maskot yakni penampilan ciri khas setiap fakultas sebagai bentuk pengenalan kepada Mahasiswa baru Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang.  Penampilan maskot kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya dengan adanya kontingen Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) di setiap fakultas […]

  • FEIS Kembali Digelar FEBI UIN Walisongo

    FEIS Kembali Digelar FEBI UIN Walisongo

    • calendar_month Sel, 24 Sep 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 140
    • 0Komentar

    lpminvest – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo kembali mengadakan Festival Ekonomi Islam (FEIs). Acara yang kedua kalinya diadakan ini bertema “Filantropi Islam (Zakat & Wakaf) Menuju Sustainable Economic Development  di Era Revolusi Industri 4.0″. Serangkaian FEIs 2019 diantaranya National Competition Islamic Accounting, Islamic Economic, Sharia Banking yang berlangsung di Auditorium I lantai […]

  • 1.661 Wisudawan Online Jadi  Duta Walisongo, Begini Wejangan Rektor dan Gubernur Jateng

    1.661 Wisudawan Online Jadi  Duta Walisongo, Begini Wejangan Rektor dan Gubernur Jateng

    • calendar_month Kam, 6 Agu 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 196
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Prosesi Wisuda UIN Walisongo periode Agustus dilaksanakan di ruang maya melalui Live Streaming Youtube UIN Walisongo Semarang. Menurut Keputusan Rektor UIN Walisongo Semarang Nomor 211 Tahun 2020  disebutkan bahwa ada 1.661 wisudawan yang dilepas hari ini, baik dari tingkat Doktor (S3), Magister (S2), Sarjana (S1), dan Diploma (D3). Bahkan wisudawan juga menerima gelar  sebagai Duta Walisongo. Kamis, (6/8/2020). “Selamat, […]

  • Filosofi dan Sejarah Ketupat sebagai Ikon Hidangan Lebaran

    Filosofi dan Sejarah Ketupat sebagai Ikon Hidangan Lebaran

    • calendar_month Rab, 11 Mei 2022
    • account_circle admin1
    • visibility 230
    • 0Komentar

    Hari raya Idul Fitri atau lebih akrab disebut dengan Lebaran menjadi momen yang ditunggu-tunggu bagi seluruh umat Islam. Di Indonesia, Lebaran menjadi sebuah momen penting untuk semua keluarga yang merayakan karena sanak saudara akan berkumpul di kampung halaman. Kerabat yang merantau di kota akan balik kampung demi merayakan Lebaran bersama keluarga besar. Kegiatan itu disebut […]

  • Etos Dagang Kaum Sarungan

    Etos Dagang Kaum Sarungan

    • calendar_month Sen, 29 Agu 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 159
    • 0Komentar

    Belakangan, telinga kita akrab dengan istilah santripreneur di tengah derasnya pewartaan tentang pemberlakuan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) di tanah air. Pesantren sebagai entitas dari masyarakat diharapkan mampu menyelesaikan problem sosial dan ekonomi yang tengah terjadi dalam kehidupan masyarakat. Barangkali, masyarakat tidak akan meragukan kapasitas pesantren dalam urusan pendalaman ilmu agama, sebagai bukti banyaknya lulusan pesantren […]

  • Choirul Huda: Do It Sama dengan Duit

    Choirul Huda: Do It Sama dengan Duit

    • calendar_month Sel, 1 Mei 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 232
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Di Auditorium II Kampus III, dosen membekali mahasiswa jurusan Ekonomi Islam (EI) angkatan 2015 tentang strategi menjadi wirausaha handal sebelum melakukan Kuliah Kerja Lapangan (KKL). Senin, (30/4/18). Menjadi wirausahawan salah satu alternatif mengentaskan kemiskinan, khususnya pengangguran. Pasalnya, banyak kelebihan yang diperoleh ketika berwirausaha. “Kelebihan berwirausaha antara lain kita mendapat jaminan pekerjaan, fleksibel, lebih […]

expand_less