Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Tio, Saksi Perjalanan Jasa Photographer Wisuda UIN Walisongo Semarang

Tio, Saksi Perjalanan Jasa Photographer Wisuda UIN Walisongo Semarang

  • account_circle admin1
  • calendar_month Rab, 29 Jan 2020
  • visibility 203
  • comment 0 komentar

Tio salah satu photographer yang membuka jasa di acara pelepasan wisuda UIN Walisongo Semarang.

lpminvest.com-  Hari ini, rabu (29/01/2020) aura kebahagiaan terpancar di setiap wajah wisudawan UIN Walisongo Semarang. Selepas sidang senat terbuka dengan semangat mereka langsung berhamburan menjumpai keluarga tercinta. Namun ada satu yang tidak boleh dilewatkan, yaitu berswafoto. Ada yang janggal ketika momentum istimewa seperti ini tidak diabadikan dengan foto berlatar belakang rak buku dengan gaya pegang ijazah.

Momentum seperti ini menjadi angin segar para pembuka jasa photographer. Di UIN Walisongo sendiri, bekerjasama dengan dua grup photographer, yaitu grup Tugu Muda dan grup Semarang, yang mana dari setiap grup terdapat beberapa paguyuban di dalamnya.

“Dalam pergelutannya di bidang jasa fotografi wisuda, dua puluh lima tahun bukanlah waktu yang pendek  bagi Tio. Dari memakai kamera manual yang mengharuskannya di cuci dahulu hasilnya, sampai kamera Digital Single Lens Reflex (DSLR). Alhamdulillah bisa buat biayain anak sama istri,” ucap Tio photographer berusia 60 tahun ini.

UIN Walisongo bukan hanya wadah pendidikan melainkan tempat mengasah jiwa bisnis yang terpusat di Pusat Pengembangan Bisnis.

“Seiring perkembangan UIN Walisongo, muncullah Pusat Pengembangan Bisnis yang membatasi keluar masuk photographer. Jadi hanya yang sudah mendapat tender kerjasama saja yang bisa masuk. Padahal dulu hanya cukup membayar tip ke satpam,” tambahnya.

Tio merupakan salah seoarang dari paguyuban yang berasal dari grup Tugu Muda, ia sudah menggeluti pekerjaan tersebut selama dua puluh lima tahun lamanya.

“Singkat cerita, dahulu hanya ada satu grup photographer di Semarang yaitu grup pariangan yang dibawa oleh orang-orang Bandung setelah itu baru muncul grup-grup yang sekarang,” terang lelaki berambut putih.

Untuk penghasilan yang biasa diterima oleh pak Tio kisaran seratus hingga lima ratus ribu rupiah per tender.

“Kita tergantung situasi mas, lihat rame apa nggak nya yang foto. Jadi dari keseluruhan photographer dikumpulin dulu di kantor abis itu baru dikasihkan ke kita, setelah dikurangi untuk biaya cetak foto oleh manajernya,” jelasnya. Alief_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wisuda dibagi 2 Sesi, Ribuan Mahasiswa UIN Walisongo Resmi Diwisuda

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 305
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Bertepatan di hari Sabtu (23/08/2025) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang melaksanakan rangkaian kegiatan Wisuda Doktor (S.3) Ke-39, Magister (S.2) Ke-64, dan Sarjana (S.1) Ke-97 di Gedung Prof. Tgk. Ismail Ya’kub (Auditorium II), Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Dengan diikuti oleh  2.023 mahasiswa yang terdiri dari 13 orang Doktor, 79 Magister, dan 1931 Sarjana. […]

  • Semarakkan Hari Santri Nasional 2021, KKN RdR Kelompok 68 Gelar Festival Lomba di TPQ Miftahul ‘Ulum

    • calendar_month Jum, 29 Okt 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 204
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Hari Santri Nasional yang jatuh pada tanggal 22 Oktober disemarakkan oleh Kelompok 68 KKN RdR 77 UIN Walisongo Semarang lewat Festival Lomba di TPQ NU Miftahul ‘Ulum, Kamis (28/10/2021). Kegiatan tersebut digelar di Desa Cacaban, Kecamatan Singorojo, Kendal sebagai tempat pengabdian para mahasiswa KKN itu. Festival Lomba ini merupakan kegiatan kedua dari serangkaian acara […]

  • Ajang Bergengsi Duta FEBI Warnai Acara HUT FEBI ke-8

    • calendar_month Jum, 17 Des 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 198
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo Semarang menyelenggarakan acara peringatan hari lahir yang ke-8 dengan tajuk “FEBI Sewindu” pada Jumat, (17/12/2021). Salah satu kegiatan di dalamnya adalah pemilihan Duta FEBI yang bertujuan untuk memilih perwakilan Putra-Putri terbaik FEBI agar bisa mengenalkan FEBI di lingkungan masyarakat. Ajang ini mengusung tema “Menjadikan FEBI sebagai Garda […]

  • Penampilan Seni Meriahkan Puncak Acara FEBI SEWINDU

    • calendar_month Jum, 17 Des 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 190
    • 0Komentar

    lpminvest.com- FEBI Sewindu merupakan tajuk acara peringatan hari ulang tahun (harlah) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo ke-8 tahun. Serangkaian acara diselenggarakan demi memeriahkan harlah FEBI dan puncaknya diselenggarakan inaugurasi, Jumat, (17/12/2021). Berlokasi di Auditorium 2 Kampus 3, acara inaugurasi yang dibintangi oleh beberapa penampilan kesenian. Pelaksanaan FEBI Sewindu ini dilaksanakan dengan sangat […]

  • Putus Sebaran Covid 19; Kelompok 6 KKN RdR 77 UIN Walisongo Adakan Pembuatan dan Penyemprotan Desinfektan di Desa Sidorejo

    • calendar_month Rab, 10 Nov 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 175
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Putus sebaran Covid-19, Kelompok 6 Kuliah Kerja Nyata Reguler dari Rumah (KKN RdR) 77 UIN Walisongo Semarang adakan pembuatan dan penyemprotan desinfektan di Dukuh Putatsari, Desa Sidorejo, Kabupaten Demak. Rabu, (10/11/2021), kegiatan tersebut mendapat respon positif dari pihak Pemerintah Desa. Warnoto Utomo selaku Kepala Desa menyambut hangat dan memberikan dukungan positif untuk terselenggarannya kegiatan […]

  • Usai Workshop Materi, LPM Invest Gelar Workshop Lapangan Bagi Kru Magang

    • calendar_month Sen, 23 Okt 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 143
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Walisongo Semarang melaksanakan workshop lapangan di Candi Gedong Songo Semarang. Jumat, (13/10/17). Tujuan diselenggarakannya workshop lapangan adalah memupuk solidaritas antarkru magang. Selain itu, workshop lapangan juga bertujuan untuk menerapkan ilmu yang telah didapatkan kru magang saat workshop materi, pada 10-11 Oktober 2017 lalu di […]

expand_less
Exit mobile version