Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Pembekalan PPL Prodi Ekonomi Islam Via Google Meet

Pembekalan PPL Prodi Ekonomi Islam Via Google Meet

  • account_circle admin1
  • calendar_month Rab, 17 Jun 2020
  • visibility 193
  • comment 0 komentar
Peserta yang bisa hadir dalam pembekalan PPL via daring yaitu 100 mahasiswa

Peserta pembekalan PPL Prodi Ekonomi Islam via daring yaitu 100 mahasiswa

lpminvest.com- Di tengah pandemi covid-19, pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dilaksanakan pada 22 juni-21 Agustus 2020. Sedangkan pembekalan  PPL Prodi Ekonomi Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang berlangsung via daring. Dengan keterbatasan ruang, hanya 100 peserta yang bisa turut andil dalam pembekalan di Google Meet. Rabu, (17/6/2020).

“Semoga kesabaran mahasiswa, menyelesaikan tugas dengan sebaik-baiknya selama 2 bulan ke depan. Mohon maaf jika persiapan dari Fakultas kurang maksimal,” tutur Ade Yusuf Mujaddid selaku Ketua Jurusan S1 Ekonomi Islam.

Saifullah Dekan FEBI UIN Walisongo menjelaskan bahwa kakikatnya PPL ini bertujuan untuk membekali dalam dunia praktisi, apakah kompatibel dengan dunia pembelajaran kita selama ini atau tidak.

“Selain tujuan utama yang harus diperhatikan, tiga pesan dari saya yang harus dipegang mahasiswa yaitu pertama, PPL model seperti ini, tugas-tugas yang diberikan harus dilakukan secara professional, kreativitas dan inovatif. Kedua, salah satu tujuan PPL ini yaitu memperoleh pengalaman praktisi jadi dalam menyelesaikan tugas ini harus bisa menemukan sesuatu yang baru dengan suasana yg baru. Ketiga,  tetap menjaga kesehatan, jika terpaksa harus berinteraksi dengan pihak lain maka tetap mengikuti protokol kesehatan,” jelasnya.

Adapun alternatif tugas pengganti PPL ada tiga, 1) individu (meliputi telaah data-data sekunder dari perusahaan/lembaga). 2) kelompok maksimal tiga mahasiswa dengan  menyusun karya ilmiah (modul, buku, dan panduan kerja). 3) kelompok maksimal tiga mahasiswa dengan melakukan business action (laporan berupa hasil bisnis yang sudah dijalankan selama dua bulan).

“Khusus untuk tugas poin pertama, data-data lima tahun terakhir dari lembaga/perusahaan tidak harus laba rugi, bisa berupa investasi atau hal lainnya. Dimana mahasiswa hanya boleh memperoleh data via online, serta fakultas tidak menyediakan surat untuk kunjungan ke lokasi,” ungkap Nurudin Sekretaris Prodi S1 Ekonomi Islam.

Penyusunan karya ilmiah dan business action harus diperhatikan secara matang guna memperoleh wawasan maksimal.

 “Dalam penyusunan karya ilmiah bisa memilih tema-tema kekinian yang menarik dengan minimal 150 halaman. Berbeda dengan business action yang harus menyesuaikan budget dan memanfaatkan digital untuk promosi. Sehingga sasaran pasar lebih luas. Bahkan bisa memanfaatkan market place seperti buka lapak, tokopedia, shopee, dll,” pungkasnya.

Terakhir, Nurudin juga menekankan bahwa pengajuan rencana PPL yaitu 17 Juni-20 Juni 2020. Ari_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Reanes Putra: Manfaatkan Masalah Jadi Peluang Bisnis

    Reanes Putra: Manfaatkan Masalah Jadi Peluang Bisnis

    • calendar_month Sen, 8 Apr 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 170
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Dalam rangka meramaikan Dies Natalis UIN Walisongo ke 49, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam menyelenggarakan Seminar dan Workshop Entrepreneurship Mahasiswa bertemakan “Dinamika Bisnis Islam dalam Era Revolusi Industri 4.0”. Pada kesempatan tersebut, Suprapto Suwaji, General Manager Ritra Logistik menerangkan mengenai logistik halal. Ia menjelaskan bahwa cara mengelola logistik halal, yaitu meliputi proses packaging, transportasi, […]

  • Mahasiswa MPI UIN Walisongo Didorong Untuk Berwirausaha

    Mahasiswa MPI UIN Walisongo Didorong Untuk Berwirausaha

    • calendar_month Sel, 28 Feb 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 175
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Kunjungan Studi UIN Raden Fatah Palembang ke UIN Walisongo Semarang, kunjungan studi ini mengusung tema “Achievement Motivation Training  Mahasiswa Prodi MPI”. Senin, (27/2/2017). Kunjungan ini tampak semarak dengan gradasi warna jas almmater hijau muda dan biru muda yang berderet rapi memenuhi Audit 1 lantai 2, kampus I UIN Walisongo Semarang. Acara ini dimulai pukul […]

  • Kontestasi Politik Perempuan Berbasis Kesetaraan Gender

    Kontestasi Politik Perempuan Berbasis Kesetaraan Gender

    • calendar_month Sel, 25 Apr 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 167
    • 0Komentar

    Oleh : Iswatun Ulia In politics if you want anything said, ask a man, If you want anything done, ask a women. (The Iron Woman, Margareth Hilda Thatcher) Peran perempuan tidak bisa dilepaskan dari setiap lini kehidupan. Dalam keluarga misalnya, perempuan memiliki tugas dan kodrat menyelesaikan segala keperluan rumah tangga, yang dalam bahasa Jawa dikenal […]

  • Gelisah, Aliansi Petani Tembakau Indonesia Adakan Ngaji Bareng

    Gelisah, Aliansi Petani Tembakau Indonesia Adakan Ngaji Bareng

    • calendar_month Jum, 29 Des 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 156
    • 0Komentar

    S e m a r a n g – Memperingati Hari Tembakau Sedunia, Aliansi Petani Tembakau Indonesia mengadakan ngaji bareng bertema “Merti Tembakau” di pelataran Balaikota Semarang. (6/12/2017). Acara yang menghadirkan Emha Ainun Najib dan Kyai Kanjeng tersebut dilatarbelakangi karena adanya kegelisahan para petani tembakau terhadap stigma buruk masyarakat pada rokok. “Petani tembakau saat ini […]

  • Observasi Mahasiswa EI di Industri Kreatif Joger

    Observasi Mahasiswa EI di Industri Kreatif Joger

    • calendar_month Sel, 3 Mar 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 268
    • 0Komentar

    lpminvest.com– FEBI UIN Walisongo Semarang mengunjungi Wisata Joger Bali di hari ke dua Kuliah Kerja Nyata (KKL) pada pukul 12.00 WITA. Sebanyak 140 mahasiswa menikmati keunikan joger. Selasa, (3/3/2020) Joger yang telah berdiri sejak 1987 menawarkan keanekaragaman produk seperti sandal, tas, kaos, cinderamata, kerajinan tangan, dan masih banyak lagi yang tidak bisa didapat di tempat […]

  • Peserta Seminar Motivasi Membludak, Antrian Mengular

    Peserta Seminar Motivasi Membludak, Antrian Mengular

    • calendar_month Kam, 29 Mar 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 177
    • 0Komentar

    lpminvest.com –  Road Show Seminar Motivasi bertajuk “Spirit of Indonesia” mengundang antusiasme mahasiswa UIN Walisongo Semarang. Seminar hasil kerjasama Kami Indonesia, Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR-RI) dan UIN Walisongo menyedot lebih dari seribu peserta. Banyaknya peserta membuat antrian mengular dari pintu masuk ruang acara hingga samping Kantor Fakultas Syari’ah dan Hukum (FSH). Antusiasme peserta […]

expand_less