Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » UNBK 2017 Prioritaskan Kejujuran

UNBK 2017 Prioritaskan Kejujuran

  • account_circle admin1
  • calendar_month Ming, 2 Apr 2017
  • visibility 179
  • comment 0 komentar
Ujian Nasional Berbasis Komputer. Doc. http://news.liputan6.com

Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Doc. http://news.liputan6.com

lpminvest.com– Semarang- Ujian Nasional (UN) merupakan salah satu indikator terpenting dunia pendidikan di Indonesia. Tahun 2017 UN akan dilaksanakan pada 4 April mendatang, Sebagaimana sebelumnya, UN dilaksanakan dengan sistem berbasis komputer atau yang dikenal Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Salah satu sekolah yang sudah melaksanakan sistem UNBK ini adalah SMA N 8 Semarang. SMA ini telah menerapkan sistem ujian berbasis komputer sejak dua tahun terakhir.

“Sekolah kami sudah 99% siap dalam menghadapi UNBK tahun 2017. Dari segi fasilitas komputer, SDM maupun antisipasi lainnya apabila nanti terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.” Ujar Dwi Hardiko selaku Kasubag kurikulum SMA N 8 Semarang. Selasa, (14/03/2017).

UNBK kali ini dibagi menjadi tiga gelombang yang diikuti sebanyak 304 siswa. Terbagi menjadi tiga ruangan, yang mana masing-masing terdiri dari 40 siswa dan 40 komputer.

Pada UNBK tahun ini, terdapat banyak perbedaan dibandingkan tahun lalu. UNBK tahun ini dinilai lebih sederhana. Hal ini dikarenakan siswa tidak perlu menginputkan data diri mereka. Sedangkan pada tahun 2016 UNBK di SMA N 8 masih terdapat kesulitan, dikarenakan harus menyeimbangkan antara SDM juga fasilitas yang tersedia.

Tidak hanya dilihat dari segi nilai maupun sistem yang digunakan, akan tetapi juga etika kejujuran dari semua siswa. Selain itu, pihak sekolah juga mengharapkan agar peringkat UNBK tahun ini meningkat lebih baik dari tahun sebelumnya.

“Kami dari pihak sekolah tidak merasa khawatir karena siswa dari kelas sepuluh sudah diajarkan pentingnya menanamkan nilai kejujuran.” tambahnya kepada kru lpminvest.com

Senada dengan Kasubag kurikulum SMA N 8 Semarang, para siswa juga tidak merasa keberatan dengan diadakannya sistem UNBK tahun ini.

“Kami siap menghadapi UNBK tahun ini, karena kami telah dibekali oleh sekolah pentingnya etika kejujuran juga simulasi UNBK. Punbegitu, adanya tambahan pelajaran di luar jam belajar.” Ungkap Oca, salah satu siswi SMA N 8 Semarang. Hal senada juga diungkapkan Oktaviani (18), siswi SMA N 8 yang juga menjadi salah satu peserta UNBK tahun ini.

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PPKM Darurat se-Jawa dan Bali Diperpanjang, Kelompok 6 KKN MIT-DR Gelar Takbir Virtual

    PPKM Darurat se-Jawa dan Bali Diperpanjang, Kelompok 6 KKN MIT-DR Gelar Takbir Virtual

    • calendar_month Rab, 21 Jul 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 141
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Senin malam (19/7/2021) kelompok 6 KKN MIT-DR UIN Walisongo menggelar acara takbir virtual via Google Meet. Takbir virtual dilakukan karena adanya perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat se-Jawa dan Bali hingga 25 Juli nanti. Pemerintah memberlakukan PPKM darurat sejak 3 Juli lalu dan berakhir pada 20 Juli yang bertepatan dengan Hari Raya Idul […]

  • Kisah Wisudawan Inspiratif FEBI, Sang Pengantar Koran

    Kisah Wisudawan Inspiratif FEBI, Sang Pengantar Koran

    • calendar_month Sel, 27 Agu 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 179
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Sudah barang umum mahasiswa UIN Walisongo kuliah sambil bekerja. Biasanya, mereka bekerja sebagai driver ojek online, penjaga toko atau warung makan, ngelesi atau menjadi pegawai cetering. Namun, yang dikerjakan salah satu calon wisudawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) ini berbeda dan jarang diambil oleh mahasiswa. Ialah Nashrur Rohim, calon wisudawan dari jurusan […]

  • Dengan Keyakinan Hati dan Doa Orang Tua Ghina Nafsiyah Raih S1 Cumlaude

    Dengan Keyakinan Hati dan Doa Orang Tua Ghina Nafsiyah Raih S1 Cumlaude

    • calendar_month Rab, 8 Nov 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 227
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Skripsi yang berjudul “Analisis Hukum Pidana Islam Terhadap Diversi Sexsual Bullying Yang Pelaku Dan Korbannya Anak (Studi Kasus Nomor B/1508/VII/Res.124/2022/Reskrim Di Polres Kabupaten Tasikmalaya)”. Berhasil mengantarkan Ghina Nafsiyah menjadi wisudawan terbaik di Fakultas Syariah dan Hukum Islam (FSH), UIN Walisongo. Segenap usaha yang Beliau perjuangkan selama 4 tahun tidak sia-sia, Ghina berhasil memperoleh IPK […]

  • Pelatihan Metopen Kuantitatif dengan SPSS LPM Invest; Libas Tuntas Skripsi

    Pelatihan Metopen Kuantitatif dengan SPSS LPM Invest; Libas Tuntas Skripsi

    • calendar_month Sab, 19 Mar 2022
    • account_circle admin1
    • visibility 249
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Sabtu, (19/3/2022) Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo gelar Pelatihan Metopen Kuantitatif dengan SPSS. “Libas Tuntas Skripsi” dilaksanakan di Gedung G, Ruang G4-G5 area FEBI UIN Walisongo. Mendatangkan narasumber yang expert di bidangnya, acara pelatihan diramaikan oleh para mahasiswa sebagai upaya persiapan untuk tugas akhir skripsi nanti. […]

  • Menteri Agama Resmikan UIN Walisongo

    Menteri Agama Resmikan UIN Walisongo

    • calendar_month Sen, 6 Apr 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 172
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang telah diresmikan oleh Menteri Agama (Menag-red), H. Lukman Hakim Syaifudin, di Auditorium II Kampus III UIN Walisongo. Senin, (06/04/2015). Acara yang dihadiri oleh Menag, Gubernur Jawa Tengah, dan juga Rektor Perguruan Tinggi Islam se-Indonesia ini, selain peresmian UIN juga dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-45 UIN Walisongo. Prof. […]

  • Bazar; Wujud Karya di Harlah FDK

    Bazar; Wujud Karya di Harlah FDK

    • calendar_month Sel, 10 Apr 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 177
    • 0Komentar

    lpminvest.com –  Guna menunjukkan karya mahasiswa, Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) FDK menggelar bazar dalam acara semarak hari lahir (harlah) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) ke 48, bertajuk “Bersatu Membangun Indonesia dengan Karya”. Senin, (9/4/2018). Sesuai dengan tema tersebut, panitia pelaksana acara, Ainis menuturkan bahwa serangkaian acara dalam semarak harlah FDK bertujuan untuk memperlihatkan bahwa mahasiswa […]

expand_less