Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Keterbatasan Ekonomi Tidak Menghalangi Mila Menjadi Wisudawan Terbaik UIN Walisongo Semarang

Keterbatasan Ekonomi Tidak Menghalangi Mila Menjadi Wisudawan Terbaik UIN Walisongo Semarang

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sab, 2 Nov 2024
  • visibility 207
  • comment 0 komentar

lpminvest.com- Sidang Senat Terbuka Universita Islam Negeri (UIN) Waliongo Semarang berhasil meluluskan 558 wisudawan. Mila Nur Fatikhah mahasiswa (S1) Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Walisongo Semarang berhasil menjadi wisudawan terbaik tingkat fakultas pada Sabtu (02/11/2024) di Gedung Auditorium II Kampus 3. Ia berhasil meraih predikat cumlaude dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sebesar 3,89.

Mila mengambil judul skripsi “Strategi Kehumasan Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya dalam Mempertahankan Citra Positif” karena merasa tertarik dengan Masjid Al-Akbar yang berbeda dengan masjid-masjid lain. Ia mengungkapkan alasan mengapa mengangkat judul tersebut.

“Sebenarnya kenapa alasan ngambil judul ini adalah karena awalnya Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di Masjid Al-Akbar Surabaya, terus dari pihak manajemen masjid menyampaikan kalo Masjid Al-Akbar itu masjid terbesar kedua setelah Masjid Istiqlal. Jadi, secara pandanganku Masjid Al-Akbar memiliki manajemen yang bagus, salah satunya memiliki humas yang secara khusus untuk branding,” ucap Mila.

Dibalik keberhasilannya, Mila mengalami berbagai rintangan dari sang ayah yang harus pergi untuk selamanya ditengah-tengah eksekusi tugas skripsi. Ia juga mengaku sempat jatuh sakit sampai masuk rumah sakit dikarenakan sakit tipes. Perjuangannya membuahkan hasil yang luar biasa dan kini dapat menjadi kebanggaan keluarga.

Adapun motivasi yang membuat Mila bisa bertahan dari awal sampai dititik ini.

“Nikmati prosesnya tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini selagi kita mau berusaha,” ujar Mila.

Perjuangan Mila tidak terlepas dari doa seorang ibu. Melalui kesempatan ini, Hasna selaku Ibunda dari Mila mengungkapkan rasa bangga dan bahagianya.

“Saya luar biasa bersyukur karena tidak pernah terbayangkan sebelumnya, sebenarnya Mila mau melanjutkan S2, tapi terkendala dengan biaya. Alhamdulillah berkat prestasinya sekarang bisa mendapat beasiswa selama satu tahun,” ungkap Hasna, Ibu Mila.

Betapa besar dukungan dari Ibunda Mila, walaupun sempat berada di titik terendah dalam ekonomi, Ibu Hasna tetap menyerahkan semua kepada yang Kuasa dan berusaha mencarikan dana untuk Mila sehingga berhasil menyelesaikan  studi S1-nya.

“Mila saya besarkan untuk menjadi seseorang yang besar seperti harapan almarhum papanya, dan saya harap papa Mila bahagia dan bangga melihat Mila wisuda sekarang,” tambah Ibu Hasna. Haikal, Selviana, Aisy_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dorong Potensi Mahasiswa Lewat Orsenik

    Dorong Potensi Mahasiswa Lewat Orsenik

    • calendar_month Jum, 21 Sep 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 183
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Orientasi Olahraga, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (Orsenik) kembali digelar di UIN Walisongo Semarang. Orsenik 2018 dibuka langsung oleh Rektor UIN Walisongo Semarang, Prof. Muhibbin di Gedung Serba Guna Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Orsenik 2018 mengusung tema “Show Your Sportifity, Make a Creation”. Jumat, (21/09/2018). Prof. Muhibbin dalam sambutannya menerangkan bahwa Orsenik 2018 […]

  • Kandidat Pemimpin Mahasiswa Optimis Menghidupkan Kegiatan UKM

    Kandidat Pemimpin Mahasiswa Optimis Menghidupkan Kegiatan UKM

    • calendar_month Jum, 23 Des 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 162
    • 0Komentar

      lpminvest.com– Paradigma mahasiswa menjadi masalah yang menarik untuk diperdebatkan para kandidat Dewan Mahasiawa (Dema) dan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) di gedung Laboratorium Dakwah (Labda). Jumat, (23/12/16). Banyaknya acara yang diselenggarakan oleh lembaga intra kampus baik Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA), Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ), maupun Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) acap […]

  • Banyak Siswa Belum Siap UN Online

    Banyak Siswa Belum Siap UN Online

    • calendar_month Sel, 14 Apr 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 194
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Ujian Nasional (UN) mulai dilaksanakan serentak pada hari Senin 13 April 2015. Ujian yang akan berlangsung selama tiga hari kedepan diikuti seluruh siswa menengah umum . Salah satunya SMAN 8 Semarang. Kabar yang berhembus dilaksanakannya ujian secara online kurang diterima SMAN 8 khususnya para siswa-siswi. Senin, (13/04/2015) Ketidaksiapan dalam menghadapi Ujian online dikarenakan sarana […]

  • Adanya Penyelewengan Agama Karena Adanya Manipulasi Nash

    Adanya Penyelewengan Agama Karena Adanya Manipulasi Nash

    • calendar_month Sab, 15 Apr 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 234
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Banyak bermunculan paham-paham Radikal yang berpotensi memecah belah persatuan dan kesatuan NKRI, berkat kerjasama antara Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Jawa Tengah, Universitas Wahid Hasyim, dan Kesbangpol Jawa Tengah mengadakan Seminar Nasional bertajuk “Memantapkan Peran Agama dalam Membangun Perdamaian Universal”. Sabtu, (15/04/2017). Acara yang dilaksanakan di Hotel Siliwangi Semarang ini dihadiri oleh pemuda dari […]

  • Aksi Buruh Di Semarang Diakhiri Oleh Bentrok Dengan Polisi

    Aksi Buruh Di Semarang Diakhiri Oleh Bentrok Dengan Polisi

    • calendar_month Kam, 1 Mei 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 262
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Aksi perayaan Hari Buruh Internasional (Mayday) digelar di depan Kantor Gubernur Jawa Tengah pada Kamis (1/5/2025). Unjuk rasa ini diikuti oleh ribuan buruh yang tergabung dalam Aliansi Buruh Jawa Tengah (ABJaT). Aliansi ini terdiri dari beberapa federasi seperti Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI), Serikat Buruh Seluruh Masyarakat Grobogan (S.B Semar), Aliansi Serikat Pekerja […]

  • Berlaku Adil Melalui Ilmu Waris

    Berlaku Adil Melalui Ilmu Waris

    • calendar_month Jum, 4 Mar 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 231
    • 0Komentar

    Judul Buku                  : Hukum Warisan Dalam Islam Penulis                       : Dra. Hasniah Hasan Penerbit                      : PT. Bina Ilmu Tahun Terbit              : 1987 Cetakan           […]

expand_less