Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Konsep Z Corner di Kampus, UIN Walisongo Jadi yang Pertama

Konsep Z Corner di Kampus, UIN Walisongo Jadi yang Pertama

  • account_circle admin1
  • calendar_month Jum, 17 Nov 2023
  • visibility 186
  • comment 0 komentar

(Penyerahan Hadiah dari Baznas Keada peserta HUT FEBI KE-10)

lpminvest.com – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) memperingati anniversary yang ke-10 pada Jum’at (17/11/23), bertempat di halaman Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Kampus 3 UIN Walisongo tepatnya di depan Gedung Dekanat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Anniversary tahun ini mengusung nama FEBI Devolution. Acara ini dihadiri oleh para dosen, civitas akademik , mahasiswa, dan dimeriahkan oleh Nayaka Band yang beranggotakan Mujiyono, dkk. Menjelang akhir kegiatan ini dilaksanaan pengenalan Z Corner Baznas oleh ketua panitia.

 Z Corner Baznas adalah hasil kerjasama antara UIN Walisongo dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) seperti yang diutarakan oleh Saefullah selaku Dekan FEBI.

“Z Corner itu menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan kewirausahaan seperti beasiswa entrepreneursip, beasiswa entrepreneursip adalah beasiswa yang diberikan mahasiswa yang mustahiq dan mereka juga berlatar belakang dari santri,” ucap Saefullah.

Z Corner menjadi program distribusi zakat yang bersifat produktif melalui kegiatan yang mendukung para mustahiq zakat untuk penguatan ekonomi yang lebih baik, sekaligus memberikan mereka pengalaman sebagai seorang entrepreneur.

Nama Z Corner merupakan konsep dari Baznas, huruf  Z sendiri diambil dari kata zakat. Baznas memilih UIN Walisongo Semarang sebagai kampus yang pertama kali menerapkan konsep ini, karena memiliki potensi berupa lokasi dengan pemandangan yang bagus. Saat ini, Z Corner di UIN Walisongo sendiri sudah memiliki 3 outlet, yaitu Z Mart, Z Coffee, dan Z Chicken. Kegiatan Z Corner diadakan untuk mahasiswa UIN Walisongo khususnya untuk mahasiswa FEBI dengan beberapa ketentuan, kemudian keuntungan yang diperoleh dari Z Corner Baznas ini diberikan untuk kebutuhan mahasiswa.

Didin Kuswanda selaku bagian Optimasi dan Pemasaran Produk UMKM dari BAZNAS Pusat menyampaikan tujuan dari didirikannya Z Corner Baznas di UIN Walisongo.

“Tujuan dari Z Corner Baznas untuk membuka satu konsep zona kuliner halal, aman, dan sehat untuk mengakomodir usaha bagi UMKM khususnya bagi mahasiswa dan sebagai mode pembelajaran mahasiswa untuk menjadi entrepreneur,” ungkap Didin saat diwawancarai oleh Kru LPM Invest.

Beliau juga menambahkan mengenai harapan Z Corner kedepannya bagi mahasiswa.

“Harapan kedepannya sebagai wadah bagi mahasiswa untuk bisa berwirausaha sebagai tempat berkumpulnya mahasiswa yang positif,” tambah Didin. Nasrul&Ratna&Triana&Ardi_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polemik JKN, Mandataris DEMA-U Bacakan Press Release di Hadapan Birokrasi

    Polemik JKN, Mandataris DEMA-U Bacakan Press Release di Hadapan Birokrasi

    • calendar_month Kam, 4 Jan 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 162
    • 0Komentar

    Lpminvest.com- Menindaklanjuti pengumuman nomor B-4285/Un.10.0/B1/KU.00.1/12/2017 tertangal 29 Desember 2017 tentang kewajiban melaporkan kepesertaan Jaminan Kesehatan Nasioal (JKN- red) secara online, maka pihak birokrasi UIN Walisongo Semarang adakan pertemuan terkait penjelasan teknis tentang Jaminan Kesehatan Nasional.  Acara dilaksanakan  di Ruang Sidang Rektorat Lantai 3, Kampus 1 UIN Walisongo Semarang. Kamis, (4/01/2017). Acara yang berlangsung sejak pukul […]

  • Gedung Belum Memadahi, UIN Walisongo Buka Tiga Fakultas baru.

    Gedung Belum Memadahi, UIN Walisongo Buka Tiga Fakultas baru.

    • calendar_month Ming, 8 Nov 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 159
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Sebagai tindak lanjut Bertransformasinya IAIN Walisongo menjadi UIN Walisongo, Menteri Agama Lukman Hakim Saifudin meresmikan tiga Fakultas baru. Rabu, (4/11/2015). Acara yang dilaksankan di Auditorium II kampus III UIN Walisongo ini dihadiri oleh Menteri Agama RI, serta perwakilan dari Polisi Daerah (POLDA) Jawa Tengah, Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kantor wilayah (KANWIL) agama Propinsi Jawa […]

  • Pemeriksaan Jentik Nyamuk, Cara Sederhana Peduli Kesehatan Masyarakat

    Pemeriksaan Jentik Nyamuk, Cara Sederhana Peduli Kesehatan Masyarakat

    • calendar_month Sen, 9 Nov 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 306
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Jumat (06/11/2020), mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Reguler dari Rumah (KKN RdR) UIN Walisongo kelompok 52 mengadakan kegiatan Pemeriksaan Jentik Nyamuk (PJN). Upaya pendeteksian dini itu dilaksanakan di wilayah Perumahan Bank Niaga, Ngaliyan, Semarang. Kegiatan ini dilakukan melalui kunjungan ke setiap rumah dan memeriksa tempat yang memungkinkan adanya jentik nyamuk. Pemeriksaan ini bertujuan mengurangi populasi nyamuk […]

  • Lemang Siarang; Kelezatan dan Simbol Kerukunan Masyarakat Sumatra

    Lemang Siarang; Kelezatan dan Simbol Kerukunan Masyarakat Sumatra

    • calendar_month Rab, 17 Jul 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 289
    • 0Komentar

    Kita sudah sering mendengar bahwa Indonesia merupakan negara yang kaya. Benar, bukan hanya kaya akan alamnya yang indah, kebudayaan, suku, dan bahasa yang beragam. Tapi makanan khas daerahnya pun terkenal kelezatannya bahkan diakui dunia. Sebagaimana yang dilansir dari m.detik.com bahwa tiga masakan Indonesia masuk dalam 50 daftar makanan terenak di dunia versi CNN periode 2017, […]

  • Peroleh Akreditasi A, UIN Walisongo Targetkan AUN-QA Tingkat ASEAN

    Peroleh Akreditasi A, UIN Walisongo Targetkan AUN-QA Tingkat ASEAN

    • calendar_month Sel, 5 Mar 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 213
    • 0Komentar

      lpminvest.com- 13 hari penantian UIN Walisongo menunggu hasil Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) berbuah manis. Meskipun Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) belum terbit, namun BAN-PT melalui whatsapp secara resmi menyatakan bahwa UIN Walisongo telah dinyatakan terakreditasi A dengan skor  368. Selasa, (5/3/2019). “Alhamdulilah kita sudah mendapatkan akreditasi A hari  ini. Info […]

  • Jadi Wisudawan Termuda, Ternyata Thomy Pernah Melakukan Ini

    Jadi Wisudawan Termuda, Ternyata Thomy Pernah Melakukan Ini

    • calendar_month Kam, 7 Mar 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 187
    • 0Komentar

    lpminvest.com– M. Thomy Hilmi Azizy menjadi wisudawan termuda UIN Walisongo Semarang pada Pelepasan Wisuda ke 74 tahun akademik 2018/2019. Pria kelahiran Lamongan, 27 Juli 1998 ini lulus di usia 20 tahun dengan nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,7. Mahasiswa program studi Ekonomi Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam ini bercerita bahwa dirinya sewaktu masih duduk […]

expand_less