Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Kegiatan yang Disukai Peserta, Penutupan PBAK 2023

Kegiatan yang Disukai Peserta, Penutupan PBAK 2023

  • account_circle admin1
  • calendar_month Ming, 6 Agu 2023
  • visibility 187
  • comment 0 komentar

(Suasana Penutupan PBAK 2023)

lpminvest.com– Rangkaian penutupan kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) selama 3 hari telah berada diakhir acara. Berbagai kegiatan mulai dari Pra-PBAK, orasi kemahasiswaan dengan mengundang bintang tamu, Expo Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), hingga menginjak hari terakhir pada Minggu, (6/7/2023) berjalan dengan lancar.

Muhammad Anang Ma’ruf selaku ketua panitia PBAK mengungkapkan, persiapan PBAK dimulai sejak dua bulan terakhir dan pelaksanaannya sejauh ini berjalan secara maksimal.

“Karena setelah ini masih ada agenda lagi dan setelah ini penutupan, kelancaran masih di angka 80% karena masih ada 20% sisanya entah itu kendala atau gimana. Dan juga ini masih ada Expo visit UKM lainnya,” ujar Anang ketika ditanya tentang kelancaran PBAK tahun 2023 oleh Kru LPM Invest.

Tak ada kendala khusus dalam pelaksanaan PBAK. Anang menjelaskan, sejauh ini kendala hanya ada pada pengkondisian masa di lapangan dan penyebaran konsumsi di tiap fakultas. Pihak panitia mengalami kesulitan karena pengkondisian masa dilakukan pada pagi hari, serta keterlambatan konsumsi, hal ini berakibat pada susunan acara. Meskipun begitu, secara keseluruhan, rangkaian acara PBAK berlangsung tepat waktu sesuai rundown.

PBAK tahun ini menghadirkan Najwa Shihab sebagai narasumber yang sosoknya dekat dengan berbagai kalangan, khususnya mahasiswa. Najwa Shihab adalah sosok inspiratif bagi mahasiswa. Hal ini pun menjadi sesuatu yang dianggap istimewa pada pelaksanaan PBAK tahun ini.

Harapan dari Anang selaku ketua panitia tahun ini, semoga PBAK kedepannya lebih baik lagi. Berkaca dari tahun sebelumnya, apa yang terjadi dapat digunakan sebagai evaluasi untuk menjadi lebih baik lagi.

Dari sekian banyak kegiatan menarik di PBAK 2023, peserta dari program studi Perbankan Syariah mengungkapkan kegiatan yang paling mereka sukai yakni Expo UKM. Meski belum memiliki target UKM yang ingin diikuti secara resmi, mereka mengaku antusias dengan kegiatan Expo UKM yang telah dilaksanakan. Selain itu, peserta juga mengungkapkan kesan dan pesan pada kegiatan PBAK 2023.

“Kegiatan PBAK seru sih, soalnya nggak pernah ngalamin di masa SMA. Di day 1 pas pembukaan, ketemu rektornya dan wajah-wajah baru, Mbak Nana juga,” ungkap Zia, salah satu peserta PBAK dari program studi Perbankan Syariah.

Zia juga mengungkapkan tentang rangkaian acara PBAK yang mengalami keterlambatan di beberapa situasi. Hal ini disebabkan karena banyak dari peserta yang mengeluh tentang jam kepulangan yang berbeda dari rundown. Winda & Ulya_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Meski Hujan Deras, Acara Ngaji Kebangsaan FEBI Disambut Antusias

    Meski Hujan Deras, Acara Ngaji Kebangsaan FEBI Disambut Antusias

    • calendar_month Jum, 6 Des 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 147
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Tidak seperti biasanya, Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang dan sekitarnya malam kemarin diguyur hujan deras disertai petir. Hal ini sedikit menjadi kendala bagi Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI). Pasalnya, mereka telah mempersiapkan acara Ngaji Kebangsaan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan hari ulang tahun FEBI yang ke-6 di […]

  • Bukti Kerja Keras Dan Pantang Menyerah Menjadikan Andika  Wisudawan Terbaik

    Bukti Kerja Keras Dan Pantang Menyerah Menjadikan Andika  Wisudawan Terbaik

    • calendar_month Sab, 8 Feb 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 244
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Andika Iswara mahasiswa yang berasal dari Demak berhasil menjadi salah satu wisudawan terbaik Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) program studi Ekonomi Islam (EI) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang dengan memperoleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,95. Acara ini diselenggarakan di Auditorium 2 Kampus UIN Walisongo Semarang pada Sabtu (08/02/2025). Andika menyatakan sebelum diterima […]

  • Debat Terbuka Calon Rektor UIN Walisongo dengan Mahasiswa UIN Walisongo

    Debat Terbuka Calon Rektor UIN Walisongo dengan Mahasiswa UIN Walisongo

    • calendar_month Sel, 2 Des 2025
    • account_circle Redaktur LPM Invest
    • visibility 398
    • 0Komentar

    lpminvest.com-Kelompok Studi Mahasiswa Walisongo (KSMW) Bidang Penalaran dan Penelitian Mahasiswa Universitas Islam Negri (UIN) Walisonggo Semarang telah mengadakan acara debat untuk para  kandidat rektor yang akan memimpin periode selanjutnya, pada Selasa, (02/12/2025). UIN Walisongo memasuki fase penting dalam menentukan arah kepemimpinan baru. Menjelang pergantian rektor, mahasiswa diberikan ruang langsung untuk menilai gagasan, karakter, serta komitmen […]

  • Ahmad Furqon; Mahasiswa Harus Lulus Tepat Waktu

    Ahmad Furqon; Mahasiswa Harus Lulus Tepat Waktu

    • calendar_month Sab, 8 Apr 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 193
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Mahasiswa Ekonomi Islam tahun angkatan 2014 mengikuti sarasehan yang bertempat di auditorium I Lt. 2 Kampus 1 UIN Walisongo Semarang. Jumat, (7/04). Ahmad Furqon, menjelaskan bahwa pelaksanaan sarasehan bertujuan agar mahasiswa dapat lulus tepat waktu, yaitu maksimal pada semester delapan. “Sosialisasi ini dilaksanakan agar mahasiswa memiliki target, salah satunya adalah mahasiswa Ekonomi Islam dapat […]

  • Vella Rizki Lulusan S2 yang Konsisten Menjadi Wisudawan Terbaik

    Vella Rizki Lulusan S2 yang Konsisten Menjadi Wisudawan Terbaik

    • calendar_month Rab, 21 Agu 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 315
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Rabu (21/08/2024) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang menggelar Sidang Senat Terbuka untuk pelepasan Wisuda Doktor (S3) Ke-36, Magister (S2) Ke-60, dan Sarjana (S1) Ke-93 yang terbagi dalam dua sesi, bertempat di Auditorium II Kampus 3 UIN Waliongo. Dalam sambutannya, M. Nizar Ali selaku Rektor UIN berpesan agar para wisudawan terus berkembang. “Ketika kalian […]

  • Menjadi Mahasiswa Bidikmisi, Memotivasi Jamalul Lail untuk Lulus Tepat Waktu

    Menjadi Mahasiswa Bidikmisi, Memotivasi Jamalul Lail untuk Lulus Tepat Waktu

    • calendar_month Rab, 23 Agu 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 244
    • 0Komentar

    lpminvest.com-  Sidang Senat Terbuka Wisuda Doktor (S-3) ke-32, Magister (S-2) ke-56, Sarjana (S-1) ke-89, dan Diploma (D-3) ke-34 telah diselenggarakan di Gedung Prof. TGK. Ismail Yaqub Kampus 3 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo, Rabu (23/8/2023). Wisuda kali ini, meluluskan sebanyak 1.807 wisudawan yang terbagi menjadi 2 sesi. Moh. Jamalul Lail, Seorang mahasiswa jurusan Ilmu Al […]

expand_less