Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » SEMA dan DEMA UIN Walisongo Sampaikan Audiensi Terkait SK Rektor Masa Jabatan Ormawa

SEMA dan DEMA UIN Walisongo Sampaikan Audiensi Terkait SK Rektor Masa Jabatan Ormawa

  • account_circle admin1
  • calendar_month Kam, 9 Feb 2023
  • visibility 292
  • comment 0 komentar

(Gedung Rektorat UIN Walisongo Semarang)

lpminvest.com- Aksi audiensi yang dilakukan Senat Mahasiswa (SEMA) UIN Walisongo dan Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas (DEMA-U) bertempat di Lantai 4 Gedung Rektorat berlangsung pada Rabu (8/2/2023). Dihadiri oleh Wakil Rektor III (WR III) dan para wakil dekan, perwakilan mahasiswa itu menyuarakan aksi buntut dari dikeluarkannya Surat Keputusan (SK) Rektor Nomor 566/Un.10.0/R.3.02/01/2023, yang berisi Masa Jabatan Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas (DEMA-U) dan Senat Mahasiswa Universitas (SEMA-U) dipercepat menjadi 6 bulan.

SK Rektor tersebut menuai kontroversi dari para mahasiswa, utamanya dari kalangan DEMA-U dan SEMA-U. Faris Balya selaku Ketua DEMA-U memberikan tanggapan bahwa SK Rektor tersebut dikatakan inkonstitusional, isinya bertentangan dengan amanah yang dituangkan di dalam SK Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) No. 4691 tahun 2016 tentang Pedoman Umum Organisasi Kemahasiswaan pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKAI).

Pada Point H ayat 6 isinya menjelaskan bahwa masa bakti jabatan Organisasi Kemahasiswaaan (Ormawa) adalah satu Tahun. Maka dari itu, SK Rektor tersebut jelas bertentangan. Faris mengatakan telah menyampaikan pandangan dan kajian-kajian dari DEMA-U di depan Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama serta para wakil dekan, akan mengirimkan kajian-kajian terhadap SK Rektor kepada Direktorat Jenderal Pendidikan Islam.

“Audiensi sudah diterima oleh WR III dan kita sudah menyampaikan pandangan dan kajian-kajian kita di hadapan WR III dan para wakil dekan. Selanjutnya yang akan kita lakukan adalah akan mengirimkan kajian-kajian kita terhadap SK Rektor ini kepada Dirjen Pendis Kementerian Agama karena ini bertentangan dengan aturan yang dibuat Dirjen Pendis,” ungkapnya.

Audiensi yang dilakukan pagi hari ini telah ditanggapi oleh pihak rektorat, lewat Wakil Rektor III yang menangani perihal Kemahasiswaan.

“Dari hasil audiensi tersebut, tadi WR III menyampaikan bahwa akan dikaji ulang terlebih dahulu SK Rektor yang sudah dikeluarkan itu. Nah, sekarang posisi kita, ya kita akan selalu terus mengawal bahwa SK Rektor itu benar-benar dikaji ulang dan diperbaiki sebagaimana amanat yang tertuang dalam aturan Dirjen Pendis,” tambah Faris.

Di lain sisi, Yanwar selaku Menteri Akademik dan Riset DEMA-U mengungkapkan kekesalannya karena hal tersebut dapat memberikan pelemahan di tubuh organisasi mahasiswa.

“Ini bagian dari pelemahan di tubuh organisasi secara irasional dengan konteks hukum dan analisis fakta lapangan, sehingga adanya regulasi tersebut kontradiktif dengan regulasi di atasnya seperti Keputusan Dirjen Pendis No. 4961 tahun 2016 tentang Pedoman Umum Organisasi Kemahasiswaan (PTKAI),” terang Yanwar saat diwawancarai via WhatsApp oleh Kru LPM Invest. Kasyif&Thoriq _[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Fakultas Saintek UIN Walisongo Genjot Potensi Mahasiswa Lewat OSM

    Fakultas Saintek UIN Walisongo Genjot Potensi Mahasiswa Lewat OSM

    • calendar_month Sel, 16 Okt 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 191
    • 0Komentar

      lpminvest.com– Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Walisongo gelar Olimpiade Sains Mahasiswa (OSM-red) Tingkat Nasional dalam rangka acara Walisongo Scientific Competition (WSC) 2018. Acara ini berlangsung di Audit 1 Kampus I UIN Walisongo Semarang. Senin, (16/10/2018). Kompetisi ilmiah yang dilombakan dalam OSM ini antara lain Lomba Karya Tulis Nasional (LKTN), Inovasi Teknologi Tepat Guna (ITTG), […]

  • Patah

    Patah

    • calendar_month Kam, 9 Mei 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 164
    • 0Komentar

    Patah Oleh: Tegar Arya Affandi Langit murung menabur air hujan Mengalun lirih di malam yang pekat Mengundang keterpakuan diri Pada lisan yang membisu dan hati yang mendadak rindu. Tak disangka, kau datang bagai impian Menghidupkan kembali api yang pernah padam Malam ini, kelam tak terang Kehadiranmu, bagai rembulan yang terhalang malam. Risalah luka, kenangan yang […]

  • Pasca PBAK: Ekspo Beasiswa dan Welcoming Party untuk Sambut Mahasiswa Baru FEBI 2024

    Pasca PBAK: Ekspo Beasiswa dan Welcoming Party untuk Sambut Mahasiswa Baru FEBI 2024

    • calendar_month Sen, 12 Agu 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 167
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Welcoming party merupakan acara pasca PBAK yang diadakan DEMA FEBI UIN Walisongo yang berlangsung sangat meriah untuk menutup rangkaian kegiatan PBAK Fakultas. Acara ini dilaksanakan pada Senin, (12/08/2024) di lapangan utama FEBI UIN Walisongo. Rangkaian acara pasca PBAK ini meliputi expo beasiswa, diantaranya dimeriahkan oleh GENBI, BSI Scholarship, Djarum Beasiswa Plus, Bidikmisi KIP, dan […]

  • Santri Mengurangi Antrean PNS

    Santri Mengurangi Antrean PNS

    • calendar_month Sab, 20 Feb 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 186
    • 0Komentar

    Berangkat dari falsafah Santri, bahwa pesantren lahir dari masyarakat dan untuk masyarakat, Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Tegalharjo-Magelang, berinisiatif ikut mengurangi antrean  Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan mengajarkan santri untuk menjadi santri Entrepreneur. Ujar Yusuf Chudlori-pengasuh santri entrepreneur (Jum’at, 20/02/2016) Meski ketika santri mondok tidak diajari pelajaran tentang mandiri ekonomi, Yusuf menekankan para santri […]

  • Fakultas Syariah dan Hukum Kembali Raih Juara Bertahan dalam Cabang Lomba Esai

    Fakultas Syariah dan Hukum Kembali Raih Juara Bertahan dalam Cabang Lomba Esai

    • calendar_month Kam, 11 Nov 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 198
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Setelah sukses dalam kegiatan Orsenik tahap satu, pada Kamis, (11/11/2021) kegiatan Orsenik tahap dua kembali dilaksanakan. Pada orsenik hari kedua ini ada beberapa cabang perlombaan (cabor) yang diselenggarakan seperti: Kempo, Lomba Esai, Poster Bela Negara, Review Buku, dan lainnya. Dalam cabor Esai, Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) kembali bertahan dan unggul menjadi juara satu. […]

  • PBAK Hari Kedua, Panitia Kenalkan Budaya Organisasi di Kampus

    PBAK Hari Kedua, Panitia Kenalkan Budaya Organisasi di Kampus

    • calendar_month Sel, 22 Agu 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 203
    • 0Komentar

    lpminvest.com–  Hari ke-II pelaksanaan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK), Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang dilaksanakan    di Auditorium I lantai 1kampus 1 UIN Walisongo. Selasa, (22/8/17). PBAK hari ke-II  ini,  menekankan pada pengenalan budaya organisasi di dalam kampus, agar budaya organisasi kampus tetap lestari. Chusni Mubarok selaku Ketua Panitia PBAK  menyatakan, […]

expand_less