Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » BUMN Pelopori Gerakan Nontunai Lewat LinkAja

BUMN Pelopori Gerakan Nontunai Lewat LinkAja

  • account_circle admin1
  • calendar_month Ming, 14 Apr 2019
  • visibility 151
  • comment 0 komentar
WhatsApp Image 2019-04-13 at 19.02.34

Kru lpminvest.com foto bersama Head Event LinkAja Taufiq Indra Wirdana saat acara HUT BUMN Ke-21 di Pantai Marina Semarang. Sabtu, (13/4/2019)

lpminvest.com- Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) gelar tasyakuran Hari Ulang Tahunnya yang ke-21. Dihadiri oleh Menteri BUMN Rini M. Soemarno beserta jajaran direksi dan pejabat kementerian BUMN, acara ini berlangsung di Pantai Marina Semarang.

Menariknya, acara yang diawali dengan jalan sehat ini mendapat rekor Muri kategori transaksi terbanyak, yaitu 35 ribu transaksi dalam waktu kurang dari 5 jam dengan QR Code. Pasalnya, setiap peserta jalan sehat wajib mengunduh dan melakukan segala macam transaksi jual beli di lokasi menggunakan aplikasi LinkAja. Sabtu, (13/4/2019).

LinkAja adalah aplikasi terobosan baru yang merupakan produk gabungan untuk solusi keuangan elektronik. Dipelopori oleh BUMN, aplikasi ini mulai diluncurkan pada 21 Februari 2019 bekerja sama dengan BTN, BNI, BRI, Bank Mandiri, dan lainnya yang memiliki fitur e-money.

“Dari berbagai produk e-money aplikasi dijadikan satu di LinkAja. Misal, Bank Mandiri dengan e-Cashnya, BRI dengan T-Bank, dan BNI dengan UnikQu. Kemudian Telkomsel dengan layanan T-Cash dan T-money,” tutur Taufiq Indra Wirdana, Head-event LinkAja.

Aplikasi yang masih sangat baru ini tentu belum dikenal masyarakat luas. Hal ini yang menyebabkan BUMN berkomitmen untuk selalu melibatkan dan mempromosikan LinkAja di setiap event.

“Aplikasi ini tergolong baru, oleh karena itu kita harus banyak melakukan pengenalan, promosi dan sosialisasi ke pelanggan. Sejauh ini, kota atau event yang melibatkan LinkAja sekitar 50-an event,” ujar pria paruh baya itu kepada Kru lpminvest.com.

Taufiq berharap orang-orang lebih mengenal LinkAja. Karena selain memiliki berbagai fitur transaksi seperti PDAM, Listrik, Pulsa, Transfer dan banyak lainnya, tujuan dibuatnya LinkAja juga untuk mewujudkan transaksi elektronik yang terintegrasi berbasis server. Sesuai dengan harapan pemerintah yang sedang menggalakkan Gerakan Non Tunai (GNT). Sehingga penggunaan uang tunai akan berkurang, transaksi lebih praktis dan aman.

Tidak hanya mendapat rekor Muri kategori transaksi terbanyak, acara HUT BUMN ini pun berhasil memecahkan rekor Muri dengan sajian nasi kuning terbanyak yaitu 5.821 porsi. Pemotongan tumpeng raksasa berbentuk candi Borobudur dengan tinggi 4,13 meter tersebut dilakukan sebagai rangkaian acara HUT BUMN ke-21. (Ari_[i])

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • UKM PSHT Lakukan Penjemputan Wisuda yang Unik

    UKM PSHT Lakukan Penjemputan Wisuda yang Unik

    • calendar_month Kam, 9 Feb 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 155
    • 0Komentar

    Penjemputan wisudawan dengan arak-arakan sudah menjadi budaya tersendiri oleh organisasi ekstra maupun intra di lingkungan Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo. Hal tersebut ditandai dengan ramainya penjemputan wisudawan-wisudawati dari pintu keluar venue hingga jalan utama Kampus 3. Kamis, (09/2/2023). Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) melakukan penjemputan sekaligus arak-arakan untuk wisudawan dan Wisudawati yang telah menyelesaikan study. […]

  • Bentuk Apresiasi; Mahasiswa ISAI Gelar Parade Penyambutan Wisudawan

    Bentuk Apresiasi; Mahasiswa ISAI Gelar Parade Penyambutan Wisudawan

    • calendar_month Rab, 8 Nov 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 218
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Pelaksanaan Sidang Senat terbuka Wisuda Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo berlangsung ramai dengan adanya Penyambutan Wisudawan. Salah satunya dari mahasiswa Prodi Ilmu Seni dan Arsitektur Islam (ISAI). Acara ini berlangsung meriah, wisudawan diarak mulai dari Landmark menuju depan Gedung Rektorat pada Rabu, (08/11/2023). Kegitan ini menjadi tradisi setiap tahun sebagai bentuk apresiasi untuk kelulusan […]

  • KKN Posko 55 UIN Walisongo,  Tumbuhkan Karakter Keislaman dengan FAS

    KKN Posko 55 UIN Walisongo,  Tumbuhkan Karakter Keislaman dengan FAS

    • calendar_month Sel, 19 Nov 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 168
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Lomba Festifal Anak Sholeh (FAS) yang usai digelar oleh mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang posko 55 menerima tanggapan positif dari masyarakat. Terbuti dengan antusias peserta yaitu kurang lebih 150 anak yang mengikuti lomba, baik dari tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), dan Sekolah Dasar (SD). Selasa, (19/11/2019). “Di Desa […]

  • Kartiniku

    Kartiniku

    • calendar_month Kam, 15 Mar 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 150
    • 0Komentar

    Katamu, Aku adalah hadiah terindah Tuhan Yang dititipkan melalui rahimmu Sebagai penerang malam Dikala engkau dalam kesunyian   Katamu, Kau mungkin bukan ibu yang sempurna Tetapi, kau ingin menjadi ibu terbaik Untukku dan keluargamu Dan ketahuilah ibu.. Kau ibu terbaik yang pernah aku minta   Tuhan, Terimakasih telah memberiku cinta tanpa syarat dari seorang ibu […]

  • Budi Setyo Purnomo: “Ada Tujuh Dosa Media yang Perlu Diperhatikan”

    Budi Setyo Purnomo: “Ada Tujuh Dosa Media yang Perlu Diperhatikan”

    • calendar_month Sel, 10 Apr 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 232
    • 0Komentar

      lpminvest.com– Antrean panjang nampak di halaman auditorium 2 kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Pasalnya, para mahasiswa antusias mengikuti acara Seminar dan Pameran Seni Rupa yang dipersembahkan oleh Kantor Penyiaran Islam Daerah (KPID) dan Rumah Rupa Walisongo.  Senin, (9/4/2018). Seminar dan Pameran Seni Rupa tersebut dihadiri oleh Mahasiswa UIN Walisongo dari berbagai jurusan. Acara yang […]

  • Mengkaji Peran Media Sosial Dalam Polarirasi Opini

    Mengkaji Peran Media Sosial Dalam Polarirasi Opini

    • calendar_month Ming, 26 Jan 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 258
    • 0Komentar

    Oleh : Mahda Nuurainiyah Internet di era sekarang sudah seperti kebutuhan pokok, maraknya penggunaan medsos, telepon genggam, dan perangkat cerdas lainnya. Internet menawarkan berbagai kemudahan yang mampu diterima segala usia. Pengoperasian yang mudah telah menjangkau satu dunia, menggantikan peran koran sebagai sumber informasi. Fitur-fitur yang canggih juga memudahkan terbentuknya ruang diskusi daring. Sayangnya internet yang […]

expand_less