Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Tak Kunjung Ada Kejelasan, KBMW Gelar Aksi Tolak JKN

Tak Kunjung Ada Kejelasan, KBMW Gelar Aksi Tolak JKN

  • account_circle admin1
  • calendar_month Jum, 12 Jan 2018
  • visibility 200
  • comment 0 komentar
Ratusan Mahasiswa menggelar aksi unjuk rasa terkait penolakan pembuatan Kartu JKN. Berlangsung di depan Gedung Rektorat Kampus 1 UIN Walisongo Semarang. Jum'at, (12/01/2018). Doc. LPM Invest.

Ratusan Mahasiswa menggelar aksi unjuk rasa terkait penolakan pembuatan Kartu JKN. Berlangsung di depan Gedung Rektorat Kampus 1 UIN Walisongo Semarang. Jum’at, (12/01/2018). Doc. LPM Invest.

lpminvest.com– Keluarga Besar Mahasiswa Walisongo (KBMW-red) menggelar aksi terkait penolakan pembuatan kartu Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Aksi unjuk rasa ini merupakan tindak lanjut Nota Keberatan No. 001/A/DEMA-U/I/2018 yang dilayangkan Mandataris DEMA  tertanggal 5 Januari 2018. Unjuk rasa berlangsung di depan Gedung Rektorat Kampus 1 UIN Walisongo Semarang. Jum’at, (12/01/2018).

Ahmad Sylvan, selaku koordinator lapangan (Korlap) menjelaskan bahwa aksi dimulai dengan titik kumpul di samping Auditorium 2 Kampus 3 dilanjutkan longmarch menuju Gedung Rektorat Kampus 1.

“Aksi kita mulai pukul 08.00 pagi, yang diawali kumpul di samping Auditorium II Kampus 3, kemudian kita jalan kaki ke arah Kampus 2 lalu turun ke depan gedung Kantor Rektorat Kampus 1 UIN Walisongo,” tutur Ahmad  Silvan, saat menjelaskan rute aksi sebelum aksi dimulai.

Sylvan menambahkan, aksi penolakan JKN ini diikuti sekitar 180 mahasiswa dari berbagai lintas fakultas, dimana sebelumnya dari hasil setting aksi hanya sekitar 165 mahasiswa.

“Massa aksi saat setting akhir diperkirakan hanya sekitar 165 saja, namun yang hadir pada hari ini sekitar 180-an mahasiswa bahkan lebih, hal ini tentu diluar ekspektasi” tutur mahasiswa angkatan 2014 itu.

Ketidaksetujuan  atas kebijakan terkait kewajiban kepesertaan JKN bagi mahasiswa, juga menimbulkan reaksi dari peserta aksi yang mengatasnamakan KBMW ini.

“Saya tidak setuju. Kebijakan Birokrasi yang mewajibkan mahasiswa memiliki kartu JKN saya rasa terlalu sepihak,” tutur Zulfia, mahasiswa prodi Akuntansi Syariah.

Senada dengan Zulfa, Nabila juga menyatakan sikap ketidaksetujuannya atas kebijakan yang dikeluarkan melalui SK Rektor terkait kepesertaan JKN.

“Saya rasa anggaran untuk kesehatan mahasiswa sudah ada dalam BKT-UKT yang sudah kita bayarkan setiap semesternya, tapi kenapa kita dipaksa untuk ikut daftar di JKN atau BPJS itu” ungkap mahasiswa FITK saat diwawancarai kru lpminvest.com

Nabila menambahkan, sosialisasi dari pihak  kampus dinilai mendadak dan berbarengan dengan waktu libur.

“Sosialisasi dari pihak kampus terkesan mendadak dan momenya juga tidak tepat, karena pada saat mahasiswa sedang liburan atau  sudah  terlanjur pada pulang” tandas mahasiswi prodi PIAUD semerter 3 itu. (Aisyah, Lisa, Risky_[i])

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • National Essay Competition (NEC) 2019 Lembaga Pers Mahasiswa Invest

    National Essay Competition (NEC) 2019 Lembaga Pers Mahasiswa Invest

    • calendar_month Jum, 15 Mar 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 153
    • 0Komentar

    Hidup mahasiswa! Dunia kini tengah memasuki era Revolusi Industri 4.0. Hal ini ditandai dengan semakin pesatnya arus globalisasi dan perkembangan teknologi yang menekankan pada pola digital economy, artificial intelligence, big data, robotic, dan lain sebagainya. Tidak terkecuali Indonesia, teknologi kian canggih dan digandrungi kaum milenial. Namun di tengah pesatnya perkembangan teknologi, justru semakin banyak yang […]

  • Umroh Gratis dan Sepeda Jadi Hadiah Utama

    Umroh Gratis dan Sepeda Jadi Hadiah Utama

    • calendar_month Jum, 9 Des 2022
    • account_circle admin1
    • visibility 198
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Penyelenggaraan jalan sehat yang diadakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dalam rangka perayaan hari lahir FEBI yang ke-9 menghadirkan berbagai doorprize menarik untuk para peserta jalan sehat pada jumat (9/12/2022) di Lapangan Febi UIN Walisongo Semarang. Peserta jalan sehat diikuti oleh mahasiswa, dosen, dan seluruh civitas academica dengan start dan finish di […]

  • Mahasiswa Kenalkan Tarian Adat Lewat Seminar

    Mahasiswa Kenalkan Tarian Adat Lewat Seminar

    • calendar_month Sel, 22 Okt 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 217
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Tari Sigeh Pengunten dari Lampung turut memeriahkan acara Seminar Nasional Akuntansi di Audit 2 Kampus III UIN Walisongo Semarang. Tarian ini dibawakan oleh anggota organisasi daerah Keluarga Mahasiswa dan Pelajar Lampung (KAMAPALA). Selasa, (22/10/2019). Menurut Mia Chandra Dewi, tarian Sigeh Pengunten ditampilkan untuk menyambut tamu dalam acara-acara tertentu. “Yang membedakan tarian ini dengan yang […]

  • Waspada Virus Covid-19, FEBI Batal Kirim Mahasiswa KKL Malaysia-Singapura

    Waspada Virus Covid-19, FEBI Batal Kirim Mahasiswa KKL Malaysia-Singapura

    • calendar_month Jum, 13 Mar 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 179
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Adanya surat edaran yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Nomor 13/2020 tentang Kewaspadaan Dini, Kesiapsiagaan, Serta Tindakan Antisipasi Pencegahan Infeksi Covid-19 di Lingkungan Kementerian Agama membuat Imam Taufiq Rektor UIN Walisongo menutup akses Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Luar Negeri. Jumat, (13/3/2020). “Dengan mempertimbangkan kondisi yang tidak kondusif akibat penyebaran virus corona hampir di seluruh […]

  • FEBI Bawa Pulang Lima Medali dari Cabang Karate

    FEBI Bawa Pulang Lima Medali dari Cabang Karate

    • calendar_month Sab, 22 Sep 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 196
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Karate merupakan salah-satu cabor  yang dilombakan di hari kedua Orientasi, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (Orsenik) 2018. Bertempat di Audit II kampus III UIN Walisongo Semarang. Di perlombaan tersebut Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam berhasil membawa pulang lima medali dari 16 kelas karate yang dipertandingkan. Sabtu, (22/9/2018). Lima medali tersebut terdiri dari satu medali emas […]

  • Keresahan CAMABA FEBI Terkait Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT)

    Keresahan CAMABA FEBI Terkait Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT)

    • calendar_month Sen, 17 Jul 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 211
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Terhitung tiga hari setelah penutupan pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi Calon Mahasiswa Baru (CAMABA) Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang yang dinyatakan lolos. Masih banyak CAMABA yang merasakan keresahan tentang penentuan besaran UKT yang tidak sesuai ekspetasi. Terutama di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI). Menurut hasil survei yang beberapa hari lalu dilakukan oleh […]

expand_less