Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Seminar dan Lokakarya HMJ S1 PBAS; Mahasiswa Harus Bangun Kepercayaan Diri Lewat Industri Perbankan

Seminar dan Lokakarya HMJ S1 PBAS; Mahasiswa Harus Bangun Kepercayaan Diri Lewat Industri Perbankan

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sen, 8 Mei 2023
  • visibility 166
  • comment 0 komentar

(Suasana Seminar dan Lokakarya HMJ S1 Perbankan Syariah)

lpminvest.com­- Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) S1 Perbankan Syariah (PBAS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang mengadakan Semiloka (Seminar dan Lokakarya) Nasional di Gedung Teater Soshum Lantai 3, pada Senin (8/5/2023). Semiloka Nasional ini akan diadakan selama 2 hari yaitu hari senin dan kamis mendatang.

Seminar Nasional ini mengusung tema “Membangun Kepercayaan Diri Melalui Industri Perbankan Dalam Menyongsong Karir di Masa Depan”. Dalam tema tersebut diharapkan dengan adanya acara ini dapat bermanfaat bagi mahasiswa, khususnya mahasiswa S1 PBAS.

Kinto Tri Hamda selaku ketua panitia menyampaikan tujuan diadakannya seminar lokakarya nasional yaitu untuk menambah bekal dan kepercayaan diri bagi mahasiswa

Muyassarah selaku Sekretaris Jurusan S1 PBAS dalam sambutannya menyampaikan bahwa dengan adanya acara ini diharapkan mahasiswa tidak ada keraguan lagi mengenai keberadaan Lembaga keuangan syariah.

“Tema ini membangkitkan kepercayaaan diri saudara karena banyak masyarkat khususnya mahasiswa perbankan syariah kepercayaan dirinya belum ada dihatinya. Pesan dari Bapak Wakil Dekan (WD) 3, harapannya lebih ditingkatkan lagi kegiatan seperti ini supaya bisa ke tingkat internasional serta pak WD 3 menghendaki dan akan di support oleh anggaran,” tutur muyassarah dalam sambutannya.

Seminar kali ini mendatangkan narasumber Noor Hafid dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Ganis Ayu  dari Bank Syariah Indonesia

Ahmad Badawi selaku Demisioner Ketua HMJ S1 PBAS berpesan agar mahasiswa tidak hanya belajar mengenai pengetahuan tetapi juga kita belajar melalui pengalaman.

“Pesan saya mahasiswa tidak hanya belajar mengenai pengetahuan tetapi juga kita belajar melalui pengalaman dan pengalaman itu tidak harus kita yang melakukan melainkan presentasi dari orang lain itu bisa kita ambil dari sisi positifnya untuk masa depan nanti,” ujar Badhawi.

Noor Hafid selaku pemateri pertama, mengenai bagaimana menggali kreditabilitas dan kapabilitas sumber daya manusia guna menghadapi persaingan di era digitalisasi yang dimana trend transaksi keuangan digital meningkat, diikuti dengan penutupan kantor cabang dan ATM Perbankan. Disaat pandemi, aktivitas keuangan yang dilakukan dengan digital banking mengalami peningkatan.

Pada materi kedua, yang disampaikan oleh Ibu Ganis Ayu mengenai Strategi Eksplorasi Karir dalam perbankan supaya mampu memahami kepribadian diri kita sendiri serta upaya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), yang bertujuan supaya SDM pada bidang perbankan ini dapat berperan penting dalam pertumbuhan bisnis dan mutu pelayanan.

Terakhir, acara ditutup dengan penyerahan hadiah dan foto Bersama. Acara ini memiliki kesan tersendiri bagi para pesertanya.

“Seru sih, tidak membosankan dan biasanya kalau acara seminar kaya gini ngantuk tapi ini ngga sama sekali tetapi sayang durasinya kurang lama ya,” ujar Dewi Malihatul Mahasiswa S1 PBAS. Azkiya&Laila_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tim KKN MIT Ke-IX Posko 68 UIN Walisongo Siaga Antisipasi Banjir di Pecangaan, Jepara

    Tim KKN MIT Ke-IX Posko 68 UIN Walisongo Siaga Antisipasi Banjir di Pecangaan, Jepara

    • calendar_month Sen, 3 Feb 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 192
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Warga Desa Karangrandu, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara bersama Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Inisiatif Terprogram (MIT) ke-IX posko 68 UIN Walisongo Semarang usai laksanakan kerja bakti. Minggu (02/02/2020). “Program kerja bakti dalam membersihan sungai ini menjadi kesempatan kami untuk membantu berkontribusi mengatasi permasalahan sampah di desa Karangrandu. Hal ini selaras dengan program divisi […]

  • Waspada Virus Covid-19, FEBI Batal Kirim Mahasiswa KKL Malaysia-Singapura

    Waspada Virus Covid-19, FEBI Batal Kirim Mahasiswa KKL Malaysia-Singapura

    • calendar_month Jum, 13 Mar 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 173
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Adanya surat edaran yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Nomor 13/2020 tentang Kewaspadaan Dini, Kesiapsiagaan, Serta Tindakan Antisipasi Pencegahan Infeksi Covid-19 di Lingkungan Kementerian Agama membuat Imam Taufiq Rektor UIN Walisongo menutup akses Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Luar Negeri. Jumat, (13/3/2020). “Dengan mempertimbangkan kondisi yang tidak kondusif akibat penyebaran virus corona hampir di seluruh […]

  • Refleksi Hardiknas; Mahasiswa FEBI Suarakan Keresahan, Dekan Menjawab

    Refleksi Hardiknas; Mahasiswa FEBI Suarakan Keresahan, Dekan Menjawab

    • calendar_month Jum, 3 Mei 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 193
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) bekerja sama dengan seluruh Ormawa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo menggelar aksi FEBI BERSUARA. Bertempat di depan land mark Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Dihadiri oleh Nur Fatoni selaku Dekan FEBI beserta jajarannya, dan para Aliansi Mahasiswa FEBI […]

  • Waktu Kurang Memadahi, Donor Darah Sepi Peminat

    Waktu Kurang Memadahi, Donor Darah Sepi Peminat

    • calendar_month Rab, 9 Des 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 128
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Korps Suka Rela (KSR) UIN Walisongo kembali bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI), untuk menggelar Donor Darah di UIN Walisongo Semarang. Senin, (23/11/2015). Donor Darah kali ini mengusung tema “Kita Peduli dan Ada Untuk Berbagi”, acara di gelar di beberapa titik kampus. Yaitu di teras perpustakaan Universitas, gedung Pusat Kegiatan Mahasisa (PKM) Ushuludin, […]

  • Bangun Taman Toga sebagai Alternatif Penunjang Kesehatan Warga

    Bangun Taman Toga sebagai Alternatif Penunjang Kesehatan Warga

    • calendar_month Sen, 10 Feb 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 317
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Kehadiran Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Intensif Terprogram (MIT) Ke-IX posko satu tengah menyesuaikan kegiatan masyarakat dalam bentuk penanaman Tanaman Obat Keluarga (Toga).  Kegiatan ini berlangsung di Desa Bumirejo Ngasem RT 04/RW 06 Kelurahan Pudak Payung, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang. Senin, (10/2/2020). “Penanaman toga seperti jahe, tomat, laos, dan sebagainya, yang harapannya bisa […]

  • Peluk Lara dalam Asa

    Peluk Lara dalam Asa

    • calendar_month Jum, 2 Jun 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 163
    • 0Komentar

    Peluk Lara dalam Asa Oleh : Ummi Zahrotun N Kaki yang hampir tak kuat berpijak Telinga yang hampir saja tuli Lisan yang hampir saja membisu Raga yang hampir saja goyah Hati yang hampir saja mati Angan-angan yang hampir saja musnah Perjalanan berkelana ini sungguh melelahkan, Tuhan Kelana ini hanya dipenuhi dengan ketidakmungkinan Kelana ini hanya […]

expand_less