Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Bekali Maba di Awal Perkuliahan, LPM Invest Selenggarakan Pelatihan Makalah

Bekali Maba di Awal Perkuliahan, LPM Invest Selenggarakan Pelatihan Makalah

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sel, 17 Agu 2021
  • visibility 267
  • comment 0 komentar
(Pamflet Pelatihan Makalah yang diselenggarakan oleh LPM Invest)

(Pamflet Pelatihan Makalah yang diselenggarakan oleh LPM Invest. Dinarasumberi Maya Sofiah)

lpminvest.com- Senin, (16/08/2021) Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest mengadakan pelatihan makalah. Acara yang diikuti oleh mahasiswa baru (maba) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) ini menghadirkan pembicara berprestasi juga alumni FEBI. Kegiatan ini terselenggara melalui platform virtual meeting Zoom dan mendapat antusias lebih dari 140 akun maba FEBI UIN Walisongo. Diadakannya pelatihan makalah tersebut bertujuan untuk membekali dan memfasilitasi maba dalam kepenulisan akademik yang lebih konkrit serta cara pembuatan makalah yang sesuai dan benar.

Pandemi Covid-19 dengan segala keterbatasan ruang gerak yang ditimbulkannya tidak menghalangi mahasiswa untuk terus belajar meskipun secara virtual. Hal tersebut tercerminkan oleh peserta pelatihan makalah tersebut dalam prosesnya menggali ilmu kepenulisan makalah.

Terlaksana dengan lancar, harapannya kegiatan ini membawa pengaruh baik terhadap maba, sehingga bisa lebih siap untuk berkecimpung dalam masa perkuliahannya.

“Meskipun ada sedikit kendala teknis, namun acara berjalan sesuai yang diharapkan. Diadakannya acara ini oleh Invest sendiri semoga dapat menjadi bekal bagi maba dalam menyelesaikan tugas-tugas kuliah ke depannya. Peserta juga aktif ketika acara berlangsung, hal itu terbukti dari ramainya pertanyaan yang dilontarkan,” tutur Sofiyatun salah satu panitia.

Makalah mungkin sudah tidak asing terdengar bahkan ketika di bangku SMA, namun demikian belum secara spesifik. Di bangku perkuliahan ini, ditekankan untuk lebih mempertajam kemampuan di bidang kepenulisan akademik salah satunya makalah.

Maya Sofiah selaku pembicara pada acara kali ini menjelaskan bagian-bagian maupun aturan yang harus diperhatikan sebelum menulis makalah. Maya pun menegaskan bahwa kemurnian tulisan itu penting diperhatikan.

“Ketika kita menulis makalah ataupun yang lainnya, harus benar-benar murni dari pemikiran kita sendiri. Kembangkan dengan bahasamu sendiri jangan sesekali copy paste. Ayo kita mulai perubahan. Jangan mengutip dari sumber yang belum jelas. Harus mengutip dari sumber yang terpercaya contohnya dari situs perpustakaan suatu universitas, situs resmi Bank Indonesia, atau perpustakaan nasional,” terang Maya yang juga Pemimpin Umum LPM Invest periode 2017-2019 itu.

Maya juga menambahkan terkait judul makalah, aturan kepenulisan makalah seperti footnote, font hingga margin patut untuk tetap diperhatikan.

“Dalam pembuatan makalah, ketika menentukan judul makalah pun harus disesuaikan dengan tema yang kita pilih. Tata letak kepenulisannya juga harus diperhatikan, aturan-aturannya juga harus sesuai. Sumber tulisan harus dicantumkan. Memparafrase atau menyimpulkan materi, dikembangkan lebih luas dengan bahasa sendiri dan jangan bertele-tele,” tambah Maya.

Salah satu peserta menyampaikan bahwa acara yang diselenggarakan LPM Invest ini bermanfaat dan bisa menjadi pencerahan bagi maba.

“Pelatihan membuat makalah ini sangat membantu kami yang masih belum bisa membuat makalah dengan baik dan benar. Sangat bermanfaat bagi maba yang hari pertama kuliah langsung mendapatkan tugas membuat makalah. Pelatihan ini membuat kami paham cara membuat pendahuluan, pembahasan, dan penutup dengan benar,” ungkap Nihayatun Nuroniyah salah satu peserta dari jurusan Akuntansi Syariah.

(Salah satu peserta sedang menyampaikan pertanyaan untuk narasumber)

(Salah satu peserta sedang menyampaikan pertanyaan untuk narasumber)

Dalam pemaparan materi pelatihan pembuatan makalah ini, Maya pun menampilkan contoh makalah yang sudah jadi melalui share screen dalam Zoom tersebut. Hal ini bertujuan agar peserta setidaknya memiliki gambaran bagaimana makalah yang sesuai aturan dan bagaimana merangkai kalimat dalam pembahasannya. Contoh makalah yang ditampilkan kemudian dibahas dan dikoreksi bersama-sama. Ika&Refi_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kopma UIN Walisongo Buka UKM Mart

    Kopma UIN Walisongo Buka UKM Mart

    • calendar_month Sel, 10 Mar 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 215
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Koperasi Mahasiswa (KOPMA) UIN Walisongo mengembangkan kegiatan usahanya dalam bentuk Usaha Kecil Menengah (UKM) Mart. Program ini terealisasi pada bulan November 2014 dengan mengikuti bimbingan teknis (BIMTEK) selama dua hari di Jogjakarta, tetapi pengerjaannya baru dimulai pada bulan Desember 2014. Jumat, (6/3/2015). UKM Mart berhasil diwujudkan atas bantuan dari Deputi Bidang Pemasaran dan Jaringan […]

  • Paku Bumi

    Paku Bumi

    • calendar_month Sab, 11 Apr 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 157
    • 0Komentar

    Bumi masih Selalu Berotasi pada poros Jam pasir masih meruntuhkan butir waktu Sejuta candaanpun masih hiha hihi Datang tak terduga Menyelinap dan menyiksa diri Dunia bergejolak berujung bisu menungu satu langkah yg tak pasti Bumi menari becanda ria Melihat insan yg tercaci Terkurung bak dibui Mengharap semua pulih kembali

  • Sepucu Surat Untuk IAIN Walisongo Semarang

    Sepucu Surat Untuk IAIN Walisongo Semarang

    • calendar_month Sen, 3 Nov 2014
    • account_circle admin1
    • visibility 170
    • 0Komentar

    Kampus merupakan tempat yang sudah tak asing lagi dewasa ini, di mana kita melanjutkan pendidikan setelah kita menempuh perjalanan selama 12 tahun di bangku sekolah. Seakan kita membuka lembaran baru, disini kita mulai mengenal dunia pendidikan yang sesungguhnya, kita melihat cakrawala dunia yang cukup luas, dan kita genggam niat dengan erat demi mencapai kesusksesan. Salah […]

  • Biarkan Semesta Yang Bekerja

    Biarkan Semesta Yang Bekerja

    • calendar_month Rab, 18 Des 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 287
    • 0Komentar

    Oleh: Thoriqotul Hidayah Biarkan semesta yang bekerja Tanpa kau paksa, tanpa kau tanya Ada caranya sendiri, meski tak selalu jelas Menenun nasib dengan benang yang bebas Kau tak perlu tahu ke mana angin berlari Atau kapan hujan akan berhenti Cukup serahkan langkah pada waktu Dan biarkan dunia menjawab rindu Takdir, bagai bintang di malam pekat […]

  • Ayahku Sang Patriot

    Ayahku Sang Patriot

    • calendar_month Kam, 26 Nov 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 279
    • 0Komentar

    Identitas Buku Judul Buku                    : Sebelas Patriot Penulis                         : Andrea Hirata Penerbit                       : PT. Bentang Pustaka Tahun Penerbit              : 2011 Ukuran Dimensi Buku     : 20,5 Tebal Buku                   : xii + 112 hlm Jumlah Bab                  : 14 Bab Harga Buku                  : Rp. 20.000,00 Perensensi                    : Ade Fitrianingsih […]

  • Tradisi dan Haru di Wisuda UIN Walisongo, Catatan Fasilitas Jadi Sorotan

    Tradisi dan Haru di Wisuda UIN Walisongo, Catatan Fasilitas Jadi Sorotan

    • calendar_month Sab, 24 Mei 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 237
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Sabtu (24/05/2025), Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang menggelar Sidang Senat Terbuka wisuda ke-38 untuk program Doktor (S3), ke-63 untuk Magister (S2), dan ke-96 untuk Sarjana (S1), yang bertempat di Gedung Prof. Tgk. Ismail Ya’kub (Auditorium II), Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Wisuda kali ini diikuti sebanyak 1.029 wisudawan dan wisudawati yang terdiri dari […]

expand_less