Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RESENSI » The Psychology of Money

The Psychology of Money

  • account_circle admin1
  • calendar_month Ming, 2 Mar 2025
  • visibility 294
  • comment 0 komentar

Judul             : The Psychology of Money

Penulis          : Morgan Housel

Penerbit          : BACA

Tahun Terbit  : 2021

Tebal              : 238 Halaman

ISBN            : 078-602-6486-57-8

Penerjemah   : Zia Anshor

Peresensi         : Muhammad Fatih

Ditulis oleh Morgan Housel, seorang penulis dan investor, buku ini tidak hanya fokus pada angka atau rumus finansial, tetapi lebih pada perilaku dan pola pikir kita terhadap uang. Dalam buku “The Psycology of Money” Morgan Housel menceritakan beberapa cara untuk mengelola keuangan dengan baik serta bagaimana memandang kekayaan dari sudut pandang yang berbeda.

Buku ini berisi 20 bab yang masing-masing membahas aspek berbeda dari hubungan manusia dengan uang, seperti keberuntungan, risiko, kesabaran, keserakahan, dan kebahagiaan. Buku The Psychology of Money memberikan gambaran hitam-putih tentang pola pikir kehidupan manusia terhadap uang yang mereka hasilkan. Disisi lain, ada berbagai kisah menarik yang menceritakan pengalaman seseorang perihal uang baik dari yang berhasil ataupun mengalami kegagalan. Buku ini memberikan gambaran kisah hidup seorang tokoh baik dari kalangan bisnis, karyawan, dan investor.

Morgan Housel membawa pembacanya untuk merenungkan mengapa  seseorang perlu membuat keputusan keuangan. Perilaku menggunakanan uang dapat dipengaruhi dari sikap, emosi seseorang, dan bagaimana pandangannya berkaitan dengan kekayaan itu sendiri. Bahwa arti kaya adalah seseorang tahu apa yang harus mereka lakukan saat bangun tidur, memiliki pekerjaan sesuai dengan keinginannya, lingkungan yang mendukung dan waktu yang tidak terikat.

Oleh karena itu, kekayaan tidak hanya tentang angka-angka atau tingkat penghasilan. Sebaliknya perspektif jangka panjang dan pengelolaan risiko yang bijaksana, dapat mengingatkan kita bahwa banyak orang yang mencari status atau kepuasan instan melalui konsumsi berlebihan dan utang. Namun, sebenarnya merusak keuangan mereka sendiri dalam jangka panjang.

Housel menekankan bahwa tidak ada rumus ajaib untuk kesuksesan keuangan. Setiap individu memiliki keunikan dan tujuan keuangan mereka sendiri. Hal tersebut mendorong pembaca untuk mengadopsi pola pikir yang adaptif dan fleksibel terhadap perubahan kondisi keuangan mereka.

Buku ini cocok untuk dibaca siapapun baik orang yang belum paham tentang keuangan atau orang yang sudah memiliki pengalaman dibidang finansial sekalipun. Dengan memberikan wawasan berharga yang dapat membantu pembaca membuat keputusan finansial yang lebih baik dalam jangka panjang. Tokoh-tokoh yang diceritakan di dalam buku The Psychology of Money sangat relate dengan isi pembahasan buku. Sehingga ketika membaca buku ini kita dapat dengan mudah mencerna pelajaran dari cerita yang disajikan dalam buku tersebut.

Namun, buku ini juga memiliki beberapa kekurangan seperti tidak adanya panduan teknis yang mendetail, memiliki kosakata yang baku sehingga menjadi monoton ketika membacanya, hal tersebut dikarenakan buku ini adalah buku terjemah.

The Psychology of Money banyak membahas tentang saham dan trading yang mungkin tidak cocok bagi beberapa orang yang tidak tertarik dengan saham, akan tetapi pelajaran mengenai saham harus kita pahami meskipun penghasilan  kita belum cukup untuk diinvestasikan.

[Pengurus Invest Website Periode 24/25]
  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tradisi dan Haru di Wisuda UIN Walisongo, Catatan Fasilitas Jadi Sorotan

    Tradisi dan Haru di Wisuda UIN Walisongo, Catatan Fasilitas Jadi Sorotan

    • calendar_month Sab, 24 Mei 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 254
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Sabtu (24/05/2025), Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang menggelar Sidang Senat Terbuka wisuda ke-38 untuk program Doktor (S3), ke-63 untuk Magister (S2), dan ke-96 untuk Sarjana (S1), yang bertempat di Gedung Prof. Tgk. Ismail Ya’kub (Auditorium II), Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Wisuda kali ini diikuti sebanyak 1.029 wisudawan dan wisudawati yang terdiri dari […]

  • Cahaya dalam Sujud

    Cahaya dalam Sujud

    • calendar_month Sen, 12 Mar 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 177
    • 0Komentar

    Oleh: Dewi Widi Astuti Pagi ini kudapati sebuah hamparan pemandangan yang membuatku tiada hentinya bersyukur kepada-Nya betapa indah apa yang tengah berada di depanku ini, yang tengah kulihat saat ini.             “Subhanallah” desahku dengan melepas nafas setelah merasakan betapa sejuknya udara pagi ini di pondok putri daerah Yogyakarta yang sudah kurang lebih tiga tahun kutempati […]

  • Meriahkan FEBI FAIR, Ebisport Gelar Turnamen Futsal, Ini Para Pemenangnya

    Meriahkan FEBI FAIR, Ebisport Gelar Turnamen Futsal, Ini Para Pemenangnya

    • calendar_month Kam, 8 Nov 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 166
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Guna memeriahkan acara FEBI FAIR yang diadakan Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Ebisport mengadakan turnamen futsal antar Fakultas Ekonomi se-Jawa Tengah (Jateng) dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Turnamen tersebut bertajuk FEBI Cup dengan mengusung tema “Membangun Jiwa Pemenang Sejati dengan Sportivitas Tanpa Batas”. Acara […]

  • Tim KKN Reg-82 Posko 2 Turut Serta dalam Pasar Tradisional Jumat Pahing Desa Kaliputih

    Tim KKN Reg-82 Posko 2 Turut Serta dalam Pasar Tradisional Jumat Pahing Desa Kaliputih

    • calendar_month Sen, 13 Mei 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 199
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Desa kaliputih, Kecamatan Singorojo, Kabupaten Kendal mengadakan pasar tradisional jumat pahing pada Jumat (10/5/24) pada pukul 05.00 – 07.00 WIB. Yang diadakan didekat Balai Desa Kaliputih tepatnya di depan TK Kurnia Bhakti. Tim KKN Posko 2 UIN Walisongo Semarang turut berpartisipasi memeriahkan pasar tradisional jumat pahing. Dinamanakan Pasar Jumat Pahing karena diadakan setiap […]

  • Pelatihan Public Speaking bagi Mahasiswa FEBI; Salah Satu Upaya Meningkatkan Kemampuan Komunikasi

    Pelatihan Public Speaking bagi Mahasiswa FEBI; Salah Satu Upaya Meningkatkan Kemampuan Komunikasi

    • calendar_month Jum, 8 Okt 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 192
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Kamis dan Jumat (7-8/10/2021) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang mengadakan Pelatihan Public Speaking. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mempersiapkan mahasiswa dalam kemampuannya berkomunikasi. Acara yang digelar dengan nuansa Islami itu dibantu oleh Grup Nafsul Mutmainnah Achievment (NMA) selaku trainer. Pembekalan public speaking ini bertempat di Miniatur Kampung Surga, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang. […]

  • Mahasiswa KKN Mencoba Patahkan Stigma Bahasa Inggris Susah, Lewat Aplikasi English For Kids

    Mahasiswa KKN Mencoba Patahkan Stigma Bahasa Inggris Susah, Lewat Aplikasi English For Kids

    • calendar_month Ming, 18 Okt 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 191
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Reguler dari Rumah (KKN RdR) menginisiasi program belajar bahasa Inggris kepada siswa Sekolah Dasar (SD). Kegiatan belajar di lakukan di serambi Mushola Baitur Ridho RT 01/ RW 01 Kelurahan Dombo, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak. Minggu, (18/10/2020) Kegiatan ini di lakukan sebagai upaya mematahkan stigma anak, bahwa belajar bahasa Inggris itu […]

expand_less