Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » PTJD Sebagai Langkah Awal Membentuk Jiwa Jurnalis

PTJD Sebagai Langkah Awal Membentuk Jiwa Jurnalis

  • account_circle admin1
  • calendar_month Ming, 13 Okt 2024
  • visibility 163
  • comment 0 komentar

lpminvest.com – Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD) merupakan gerbang awal bagi para Kru Magang (Kruma) Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest 2024 untuk lebih dalam mengenal dunia kejurnalistikan. PJTD ini adalah agenda tahunan yang dilaksanakan oleh LPM Invest dalam rangka menciptakan jurnalis yang kompeten dan meningkatkan critical thingking dengan penuh kreativitas. Dalam PJTD 2024 ini mengangkat tema “Menumbuhkan Jurnalis dengan Jiwa Kreatif di Era Perkembangan AI yang Semakin Masif. Kegiatan ini di laksanakan pada Sabtu (/12/10/2024), bertempat di Gedung G-5 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang.

Acara ini diawali dengan materi mengenai Kode Etik Jurnalistik yang disampaikan oleh Pak Arief selaku pemateri serta pembina LPM Invest FEBI UIN Walisongo Semarang. Pada pemaparan materi yang dilakukan oleh Arif Darmawan berjalan dengan kondusif, dan di tengah pemaparan materi, beliau menyampaikan pendapatnya mengenai bagaimana ciri seorang jurnalis.

“Sebagai seorang jurnalis kita harus peka terhadap keadaan sekitar dan sebagai seorang jurnalis kita harus memiliki jiwa yang kritis. Jurnalis bukanlah pekerjaan yang terikat, namun jurnalis haruslah cerdas dalam hal  analisis,” tutur Arief Darmawan.

Materi selanjutnya di sampaikan oleh Azizatul Rahma, dengan pemaparan materi mengenai Karya Tulis Ilmiah (KTI) yang membahas mengenai definisi beserta struktur yang ada di dalam Esai dan Opini. Beliau menjelaskan bahwasanya.

“Opini adalah bentuk tulisan yang mengekspresikan pandangan pribadi penulis sedangkan esai adalah tulisan yang lebih formal dan terstruktur untuk mengeksplorasi suatu topik secara lebih mendalam,” jelas Azizatul.

Materi yang ketiga di sampaikan oleh Nabila Baitul Izza dengan pemaparan materi mengenai menggali ide dan teknik penulisan berita. Beliau menyampaikan bahwasanya dalam menyusun berita unsur 5W+ 1H merupakan struktur yang wajib ada di dalam tubuh berita, selain itu Nabila menambahkan bahwa perkembangan AI dapat mempermudah dalam kepenulisan.

“Boleh saja menggunakan AI dalam menulis berita, tapi hanya untuk membantu pembentukan kerangka, menggali ide dan data, serta mengecek informasi kepenulisan,” tambah Nabila

Setelah materi ketiga di lanjut pada pemaparan materi terakhir yang disampaikan oleh Rifky Naufal Abi, dengan pemaparan materi mengenai fotografi, yang di dalamnya membahas mengenai tata cara pengambilan foto secara profesional, terkhusus pada pengambilan foto jurnalistik.

“Fotografi jurnalistik adalah jendela dunia yang menyajikan cerita-cerita nyata dan menyentuh. Melalui lensa kamera, fotografer jurnalistik tidak hanya mendokumentasikan peristiwa, tetapi juga menginspirasi dan mendorong perubahan. Namun, profesi ini juga penuh tantangan, menuntut fotografer untuk selalu menjunjung tinggi etika dan integritas,” jelas Abi.

Kegiatan PJTD ini di tutup dengan ice breaking yang di pandu oleh panitia, dan di lanjut dengan sesi foto bersama dan makan siang. Harapan dari kegiatan ini agar para peserta Kruma LPM Invest 2024 siap menjadi jurnalistik yang kompeten yang telah di bekali dengan ilmu-ilmu kejurnalistikan.

“Semoga PJTD kali ini dapat  menjadi pengalaman berharga buat para peserta khususnya Kruma LPM Invest 2024, serta mendapat pembekalan ilmu mengenai kejurnalistikan untuk bekal menjadi jurnalistik,” jelas Tsalist selaku ketua panitia. Aniqotus & Mahda_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Romantisme Moderasi Beragama, Bisakah Berperan dalam Pendidikan?

    Romantisme Moderasi Beragama, Bisakah Berperan dalam Pendidikan?

    • calendar_month Sel, 17 Jan 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 174
    • 0Komentar

    Indonesia merupakan negara multikultural yang memiliki beranekaragaman suku, bahasa, budaya serta agama. Sebagai negara yang memiliki ragam perbedaan, Indonesia perlu menjadikan perbedaan tersebut sebagai harmoni yang menyatukan satu sama lain. Moderasi menjadi upaya penting untuk perwujudan peradaban dan perdamaian dunia yang bermartabat. Perlu kita ketahui prinsip moderasi adalah sikap atau cara pandang perilaku yang moderat, […]

  • Catatan Harian Menantu Sinting

    Catatan Harian Menantu Sinting

    • calendar_month Rab, 1 Jan 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 497
    • 0Komentar

    Identitas Film Judul                : Catatan Harian Menantu Sinting Kategori film   : Drama Komedi Sutradara        : Sunil Soraya Produser         : Soraya Intercine Films Penulis             : Donna Rosamayna dan Rosi L. Simamora Pemeran          : Ariel Tatum, Raditya Dika, Lina Marpaung, Robby Purba, dan Raline Shah Peresensi         : Septi Kumala Dewi Film Catatan Harian […]

  • Kalahkan Peserta Se-Indonesia, Chasan Raih Juara Kaligrafi Nasional

    Kalahkan Peserta Se-Indonesia, Chasan Raih Juara Kaligrafi Nasional

    • calendar_month Sen, 6 Nov 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 189
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Berbekal alat kaligrafi seadanya, Chasan Bisri berhasil menyabet juara tingkat nasional dalam lomba kaligrafi hiasan mushaf Festival Seni Qurani (FSQ). FSQ merupakan bagian dari semarak miladiyah (hari lahir) UKM Jam’iyyatul Qurra’ wal Huffadz (JQH) Al-Mizan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang diselenggarakan pada Rabu, (1/11). Ia menjadi juara nasional setelah berhasil mengalahkan 50 peserta […]

  • Pelantikan dan Stadium Generale ORMAWA FEBI, Hadirkan 2 Narasumber Muda Hebat

    Pelantikan dan Stadium Generale ORMAWA FEBI, Hadirkan 2 Narasumber Muda Hebat

    • calendar_month Sen, 19 Feb 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 199
    • 0Komentar

    Senin (19/2/2024) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo melakukan Pelantikan dan Stadium General di Auditorium 2, Kampus 3 UIN Walisongo Semarang dengan tema “Peran Pemuda Sebagai Pendorong Ekonomi Kreatif di Era Society 5.0” . Acara ini dihadiri oleh Dekan FEBI, Wakil Dekan FEBI, Staff dan beberapa dosen FEBI, serta Mahasiswa […]

  • Tumbuhkan Jiwa Entrepreneur Lewat Distingsi

    Tumbuhkan Jiwa Entrepreneur Lewat Distingsi

    • calendar_month Ming, 2 Sep 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 154
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Sebanyak 159 mahasiswa jurusan Ekonomi Islam angkatan 2017 UIN Walisongo ikuti Distingsi periode pertama di Gets Hotel Semarang. Sabtu, (1/9/2018). Acara yang digelar oleh Program Studi Ekonomi Islam ini berlangsung selama dua hari. Senada dengan tajuk acara tersebut “Entrepreneur Berwawasan Global dan Berakhlakul Karimah”, acara ini bertujuan untuk memberikan pemahaman sekaligus motivasi entrepreneur kepada […]

  • Dekan FEBI Dapat Kejutan di Acara Penglepasan Wisuda

    Dekan FEBI Dapat Kejutan di Acara Penglepasan Wisuda

    • calendar_month Sen, 26 Agu 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 203
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang, Imam Yahya mendapat kejutan dari para calon wisudawan FEBI.  Senin, (26/8/2019). Saat sedang serius menyampaikan sambutan di depan 274 calon wisudawan, lampu Ballroom lantai 5 Haris Hotel yang merupakan tempat acara Penglepasan Wisudawan FEBI tiba-tiba redup. Meski lampu dalam keadaan temaram, Imam Yahya […]

expand_less