Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Ubah Pencatatan Akuntansi Manual dengan Si Apik

Ubah Pencatatan Akuntansi Manual dengan Si Apik

  • account_circle admin1
  • calendar_month Kam, 15 Nov 2018
  • visibility 153
  • comment 0 komentar
 Ketua Jurusan Akuntansi Syariah, Ahmad Fauzi sedang menyampaikan sambutan pada Seminar Nasional Akuntansi

Kepala Jurusan Akuntansi Syariah, Ratno Agriyanto  sedang menyampaikan sambutan pada Seminar Nasional Akuntansi. Kamis, (15/11/2018).

lpminvest.com– Dalam rangka menghadapi tantangan revolusi industri 4.0, Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Akuntansi Syar’ah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) mengadakan Seminar Nasional (semnas) Akuntansi yang bertajuk “Digital Accounting dalam Revolusi Industri 4.0”. Kamis, (15/11/2018).

Acara yang digelar di Auditorium II Kampus III UIN Walisongo Semarang tersebut bertujuan menambah wawasan mahasiswa, khususnya jurusan akuntansi untuk lebih mengenal digital accounting dalam revolusi industri 4.0. Salah satu inovasi baru yang diperkenalkan kepada mahasiswa adalah fitur Si Apik (Aplikasi Pencatatan Informasi Keuangan Usaha Mikro dan Kecil).

Si Apik merupakan aplikasi yang mengubah cara manual pengusaha dalam melakukan pencatatan transaksi dan laporan keuangan agar lebih praktis dan efisien.

“Aplikasi Si Apik digunakan untuk mencatat transaksi keuangan sederhana dan membuat laporan keuangan bagi usaha mikro maupun usaha kecil baik di sektor jasa, perdagangan, pertanian, maupun manufaktur. Aplikasinya pun dapat didownload secara mudah di google playstore atau appstore,” jelas Akhmad Jaironi, Special Speaker Bank Indonesia dalam semnas tersebut.

Muhammad Faizul Namduh mengaku pengenalan aplikasi Si Apik sangat tepat disasarkan kepada mahasiswa. Pasalnya, banyak mahasiswa yang belum mengenal aplikasi tersebut.

“Ternyata mahasiswa banyak yang belum mengetahui aplikasi tersebut. Regulasi mengenai digital accounting itu seperti apa pun belum diketahui oleh mahasiswa,” ungkap Ketua Panitia semnas tersebut.

Setelah mengenal aplikasi Si Apik, Ahmad Sobri menilai digital accounting memang sangat membantu pengusaha dalam hal pencatatan akuntansi.

”Aplikasi Si Apik mempermudah semua perusahaan, utamanya usaha kecil-kecilan,” tutur peserta semnas asal IAIN Kudus tersebut kepada Kru lpminvest.com.

Selain menghadirkan Special Speaker dari Bank Indonesia, acara ini juga dihadiri oleh narasumber yang ahli di bidangnya antara lain Ari Kristin Prasetyoningrum selaku Akademisi Akuntansi UIN Walisongo, Hery Subowo selaku Ketua IAI Jateng, dan Ahmad Fika Syauqi presenter dari MAJT TV sebagai moderator acara. ( Hanny_[i])

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Atlet PRESMA FEBI Raih Juara Satu

    Atlet PRESMA FEBI Raih Juara Satu

    • calendar_month Jum, 22 Sep 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 148
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Atlet cabang lomba Presentasi Makalah (PRESMA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) berhasil meraih juara satu dalam kompetisi Orientasi Olahraga, Seni, Ilmiah dan Keterampilan (Orsenik) 2017. Bertempat di Laboratorium Dakwah (Labda) Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Jum’at, (22/09/2017). Pemenang cabang lomba PRESMA terdiri dari; Fakultas Ekonomi Bisnis Islam (FEBI) dengan perolehan rata-rata nilai 24,7, […]

  • Mahasiswa KKN Usai Lakukan Sidak Pantai Bersih

    Mahasiswa KKN Usai Lakukan Sidak Pantai Bersih

    • calendar_month Sen, 19 Okt 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 139
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Setiap tahun sampah selalu menjadi salah satu isu utama yang harus dituntaskan, menurut jurnal penelitian yang diterbitkan di jurnal Science setidaknya terdapat 24 juta metrik ton sampah plastik yang masuk ke lingkungan laut di seluruh dunia. Menanggapi hal tersebut, kelompok 65 KKN Reguler Dari Rumah (RDR) 75 UIN Walisongo Semarang mengadakan sidak di salah […]

  • Dinilai Tidak Diakui Kampus, Ini Klarifikasi Lutfi Mahasiswa Pemilik IPK 3,94

    Dinilai Tidak Diakui Kampus, Ini Klarifikasi Lutfi Mahasiswa Pemilik IPK 3,94

    • calendar_month Kam, 8 Mar 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 250
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Lutfi Nur Fadillah adalah salah satu mahasiswa jurusan Ilmu Falak  Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) angkatan 2014 yang mengikuti prosesi wisuda ke-72. Bertempat di auditorium 2 Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Rabu, (7/03/2018). Lutfi sapaan akrabnya, sempat mendadak  viral di sosial media dikarenakan prestasinya yang mendapat IPK 3,94,  namun dirasa tidak mendapat pengakuan di […]

  • Meski Sibuk Kerja Sampingan, Mahasiswi FDK ini Raih Predikat Skripsi Terbaik

    Meski Sibuk Kerja Sampingan, Mahasiswi FDK ini Raih Predikat Skripsi Terbaik

    • calendar_month Rab, 28 Agu 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 181
    • 0Komentar

    lpminvest.com_ Sri Setyawati, mahasiswi Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Walisongo semarang menjadi peraih predikat skripsi terbaik di fakultasnya. Dengan predikat tersebut, ia ingin menunjukkan bahwasannya kuliah sambil kerja tidak menjadi penghalang untuk berprestasi dan lulus tepat waktu. Rabu, (28/8/2019). “Ada orang yang bilang mahasiswa yang kerja pasti skripsinya susah kelarnya  dan keteteran tapi itu menurut […]

  • Dedi dan Tim Raih Predikat Majalah Bayangan Terbaik dalam Workshop Lapangan 2019

    Dedi dan Tim Raih Predikat Majalah Bayangan Terbaik dalam Workshop Lapangan 2019

    • calendar_month Ming, 13 Okt 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 187
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Usai mengikuti workshop materi pada Kamis dan Jumat (10-11/10/2019) kemarin, calon kru magang Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest 2019 mengikuti workshop lapangan. Workshop lapangan merupakan penerapan langsung materi kejurnalistikan yang telah dipelajari sebelumnya. Kegiatan tersebut diadakan selama dua hari pada Sabtu dan Minggu di Candi Gedong Songo Semarang. Saat workshop lapangan, calon kru magang 2019 […]

  • Pelayanan Pas Pelanggan Puas

    Pelayanan Pas Pelanggan Puas

    • calendar_month Sel, 14 Mar 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 177
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Mahasiswa UIN Walisongo Semarang rela antre berdesakan pagi-pagi di Warung Makan Pak Nur Fuad, Jl. Tanjungsari Rt 7 Rw V, Tambakaji, Ngaliyan. Mereka mengantre demi mendapat sebungkus nasi rames untuk sarapan. Minggu, (12/3/17). Warung bercat orange yang sudah berdiri sejak 2008 ini menjadi destinasi favorit mahasiswa dalam mencari makan. Pasalnya, selain tempatnya yang strategis […]

expand_less