Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » PBAK Online Hari Kedua: Ta’arufan Dulu dengan Dunia Kampus

PBAK Online Hari Kedua: Ta’arufan Dulu dengan Dunia Kampus

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sel, 8 Sep 2020
  • visibility 59
  • comment 0 komentar
Sumber : DEMA FEBI UIN Walisongo Semarang

Sumber : DEMA FEBI UIN Walisongo Semarang

lpminvest.com– Selasa (8/9/2020). Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan  (PBAK) UIN Walisongo Semarang disiarkan langsung melalui kanal YouTube DEMA Universitas dan juga DEMA Fakultas masing-masing. Dalam acara hari ini, terdapat kegiatan dengan judul pengenalan dunia kampus yang dinarasumberi langsung oleh Mukhsin Jamil selaku Wakil Rektor I bidang Akademik dan Kelembagaan UIN Walisongo Semarang.

Keadaan sekolah tentu berbeda dengan keadaan saat kita sudah berkuliah.
“Sekarang kita sudah menjadi maha dari para siswa, bukan bagian dari siswa lagi. Tidak sedikit mahasiswa baru yang mengalami culture shock karena belum terlalu mengenal dunia perkuliahan. Hal itulah yang menjadikan PBAK terselenggara terlebih dengan mengangkat tema pengenalan dunia kampus pada sesi kedua hari ini,” terang Mukhsin.

Baca juga: Zona Majang Kekhasan Daerah Limit: 20 Tampilan Parade Budaya Saja

Terkait dengan perbedaan pembelajaran di sekolah dan universitas, Mukhsin Jamil selaku narasumber utama mengungkapkan bahwa belajar di universitas dijamin penuh kebebasannya.

“Belajar di universitas lebih menekankan pada aspek akademik. Prosentasenya sekitar 75%-90% mahasiswa belajar secara mandiri, dosen hanya memberi pengantar dan penegasan ulang untuk menyamakan persepsi bersama,” paparnya lewat kanal Youtube DEMA FEBI UIN Walisongo.

Mukhsin juga menambahkan terkait kebebasan mimbar akademik yang bisa menjadi wadah untuk ungkapkan ide serta gagasan keilmuwan dibuka lebar.

Selain itu, semua hal tentu ada tantangannya. Tidak terkecuali pembelajaran di universitas itu sendiri.

“Tantangan yang dihadapi saat ini adalah tantangan teknis. Bagaimana institusi perguruan tinggi harus bertransformasi mengikuti keadaan. Transformasi digital untuk era digital seperti sekarang ini. Juga infrastruktur akademik harus terus ditingkatkan,” ungkapnya.

Sejalan dengan budaya kampus, UIN Walisongo mempunyai ketipikalannya sendiri yaitu tri etika kampus.
“Tri etika kampus merupakan pedoman moral bagi seluruh civitas akademi. Pertama, etika diniyah bahwa kita harus menjalankan perintah agama dan berprinsip kepada agama. Kedua, etika ukhuwah artinya interaksi dan keharmonisan dengan sesama harus dijaga dengan elok. Ketiga, etika ilmiah berarti menjalankan kehidupan akademik dengan menjunjung tinggi objektivitas, criticism, dan kreatif serta inovatif,” jelasnya.

Sebagai penutup, Mukhsin Jamil memberikan kiat-kiat agar sukses menjadi mahasiswa.

“Luruskanlah niat kuliah yaitu menjalankan perintah agama, yang membasmi kebodohan. Sungguh-sungguh dalam menjalani perkuliahan. Mahasiswa harus sensitif terhadap isu yang ada, ditambah punya rasa tanggung jawab sosial untuk memperbaiki keadaan,” pesan pertamanya.

Pesan kedua sekaligus terakhir yakni harus aktif dalam berbagai lahan di kampus.
“Harus aktif, karena sebagai mahasiswa minimal memiliki empat hal yaitu pengetahuan, sikap, keterampilan, dan juga pengalaman,” pungkasnya. Nabila_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Fisik Tak Mengubah Guna

    Fisik Tak Mengubah Guna

    • calendar_month Sel, 1 Mei 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Oleh: Dwi Ari A. Kala tarian impi terngiang di pikiran Sesak sendu menyelimuti perjuangan Dua hasil terselip di permukaan harap Antara kegagalan dan keberhasilan Keduanya langkah ikrar citamu Sepenuh daya kau peruntukkan Tuk berjuang melawan soal di medan perang Menaklukkan waktu bagai musuh Ketenangan adalah bakat batin tak tertandingi Perguruan tinggi yang kau harap Hanya […]

  • Webinar Akuntabilitas Pengelolaan Anggaran Negara Selama Pandemi

    Webinar Akuntabilitas Pengelolaan Anggaran Negara Selama Pandemi

    • calendar_month Sen, 16 Nov 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 45
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Himpunan Mahasiswa Juruan (HMJ) Akuntansi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang usai mengadakan webinar dengan tema “Strategi Pengelolaan Keuangan Badan Pemerintah dan  Badan Usaha di Masa Pandemi Covid-19.” Acara dilaksanakan  menggunakan media Zoom Meeting dan Streaming Youtube. Senin, (16/11/2020). Tujuan webinar tersebut yakni untuk  meningkatkan pemahaman serta informasi yang transparan […]

  • Flexing dan Personal Branding, Hampir Mirip Tapi Tak Sama

    Flexing dan Personal Branding, Hampir Mirip Tapi Tak Sama

    • calendar_month Sab, 6 Mei 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 70
    • 0Komentar

    Manusia di era digital dalam setiap harinya tidak bisa luput dari media sosial. Seolah media sosial menjadi salah satu bagian penting dalam kehidupan manusia saat ini. Media sosial menjadi wadah untuk saling berbagi informasi dengan bentuk yang lebih praktis, tetapi dalam media sosial sering juga menjadi tempat pamer bagi sebagian besar orang. Fenomena ini biasa […]

  • PTJD Sebagai Langkah Awal Membentuk Jiwa Jurnalis

    PTJD Sebagai Langkah Awal Membentuk Jiwa Jurnalis

    • calendar_month Ming, 13 Okt 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 50
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD) merupakan gerbang awal bagi para Kru Magang (Kruma) Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest 2024 untuk lebih dalam mengenal dunia kejurnalistikan. PJTD ini adalah agenda tahunan yang dilaksanakan oleh LPM Invest dalam rangka menciptakan jurnalis yang kompeten dan meningkatkan critical thingking dengan penuh kreativitas. Dalam PJTD 2024 ini mengangkat […]

  • Resep Lulus Tepat Waktu Ala Wisudawati Terbaik

    Resep Lulus Tepat Waktu Ala Wisudawati Terbaik

    • calendar_month Jum, 9 Mar 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 38
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Perhelatan wisuda UIN Walisongo Semarang telah digelar pada Rabu, (7/8/2018). Salah satu momen yang ditunggu-tunggu ialah ketika pembacaan nama wisudawan-wisaudawati terbaik universitas maupun masing-masing fakultas. Nadea Lathifah Nugraheni mahasiswi jurusan Hukum Pidana dan Politik Islam, Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) menjadi salah satu nama yang disebut. Tidak hanya disebut, video profilnya pun ditayangkan di […]

  • Simsalabim, KKN Ke-75 Menyulap Pesertanya Jadi Jurnalis Dadakan

    Simsalabim, KKN Ke-75 Menyulap Pesertanya Jadi Jurnalis Dadakan

    • calendar_month Sel, 13 Okt 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 40
    • 0Komentar

    “KKN adalah pengalaman sekali seumur hidup, banyak keseruan di dalamnya, dari mulai cinta-cintaan sampai ‘baku hantam’ setiap hari. Bakal kelihatan mana yang rajin, jorok, pemalas, manja,” begitulah buah tangan yang sering dibawakan oleh kakak tingkat usai menjalani ibadah Kuliah Kerja Nyata (KKN). Sangat beruntung, bisa menjadi bagian dari 2.156 mahasiswa UIN Walisongo Semarang yang dilepas […]

expand_less