Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Kongres KUPI II: UIN Walisongo Jadi Tuan Rumah

Kongres KUPI II: UIN Walisongo Jadi Tuan Rumah

  • account_circle admin1
  • calendar_month Rab, 23 Nov 2022
  • visibility 203
  • comment 0 komentar

Pembukaan Kongres Ulama Perempuan Indonesia Ke-2 dengan membunyikan rebana bersama-sama

lpminvest.com- Kongres Ulama Perempuan Indonesia (KUPI) merupakan kongres perkumpulan ulama perempuan dari berbagai daerah. Kongres ke-2 KUPI dilaksanakan di dua tempat yaitu di Semarang dan Jepara. Untuk kongres di Semarang diselenggarakan di Auditorium 2 Kampus 3 UIN Walisongo Semarang.

Rabu (23/11/2022) saat di wawancarai Tim LPM Invest, Tajudin Arafat selaku Ketua Panitia dari pihak UIN Walisongo menjelaskan alasan UIN Walisongo menjadi tuan rumah dalam Kongres Ulama Perempuan Indonesia ke-2 kali ini, bahwa rekognisi UIN Walisongo menjadi salah satu lembaga yang memiliki komitmen kesetaraan dan keadilan atas nama kemanusiaan. Kongres ini dihadiri oleh 31 negara yang ikut berpartisipasi.

“Ini merupakan bagian dari rekognisi UIN Walisongo sebagai lembaga yang punya komitmen terhadap kesetaraan, keadilan gender atas nama kemanusiaan. Pak Rektor juga menghendaki semua event KUPI itu diadakan di UIN Walisongo. Itu juga bagian dari tradisi KUPI bahwa event international conference ada di kampus dan kongresnya ada di pesantren,” jelasnya.

Badriyah Fayumi selaku Ketua Majelis Musyawarah KUPI menyebutkan 5 ketidakadilan yang dialami oleh perempuan dibahas dalam Kongres ke-2 kali ini.

“Pertama, perempuan rentan mengalami stigmatisasi, misalnya sumber fitnah. Kedua, marginalisasi dikecualikan oleh kebaikan. Ketiga, adalah perempuan dianggap sebagai alat seksual atau mesin reproduksi. Keempat, adalah kekerasan, dan kelima, adalah faktor yang terdampak,” sebutnya.

UIN Walisongo Mencetuskan KUPI Corner Pertama di Indonesia

Untuk mengenalkan KUPI kepada mahasiswa, UIN Walisongo menyediakan KUPI Corner di Gedung Perpustakaan lantai 2 Kampus 3. Adanya KUPI Corner, mahasiswa bisa datang dan menggali informasi tentang KUPI. Bisa mengetahui bagaimana cara kerja KUPI serta tujuan dari KUPI, sehingga mahasiswa bisa ikut berdiskusi dan berkontribusi dalam KUPI untuk ke depannya.

Tajudin Arafat menambahkan bahwa KUPI Corner ini merupakan yang pertama dan satu-satunya di Indonesia.

“Harapan nyata yang ada di depan mata, yaitu kami menghadirkan KUPI Corner yang pertama dan satu-satunya di Indonesia,” tambahnya.

KUPI Corner hadir dan akan dikawal terus sebagai organisasi selama satu tahun ke depan. Bentuk dukungan dari Majelis Musyawarah KUPI untuk KUPI Corner, diantaranya yaitu karya, jerih payah, dan kerja samanya dengan KUPI serta memberikan informasi mengenai update KUPI yang terbaru. Celine&Thoriq_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Piala FEBI 2022 Dipenuhi Dukungan Suporter Berbagai Jurusan

    Piala FEBI 2022 Dipenuhi Dukungan Suporter Berbagai Jurusan

    • calendar_month Sel, 15 Nov 2022
    • account_circle admin1
    • visibility 209
    • 0Komentar

      lpminvest.com– Selasa (15/11/2022), Piala FEBI kembali diselenggarakan tepatnya di Gedung Serba Guna (GSG) UIN Walisongo setelah dua (2) tahun ditiadakan. Agenda tahunan tersebut diinisiasi oleh UKM EBI Sport Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) sebagai ajang mempererat hubungan antar jurusan. Suporter masing-masing jurusan memenuhi tribun guna mendukung para atletnya yang sedang bertanding. Danu Prasetyo, […]

  • Fakultas Saintek UIN Walisongo Genjot Potensi Mahasiswa Lewat OSM

    Fakultas Saintek UIN Walisongo Genjot Potensi Mahasiswa Lewat OSM

    • calendar_month Sel, 16 Okt 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 191
    • 0Komentar

      lpminvest.com– Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Walisongo gelar Olimpiade Sains Mahasiswa (OSM-red) Tingkat Nasional dalam rangka acara Walisongo Scientific Competition (WSC) 2018. Acara ini berlangsung di Audit 1 Kampus I UIN Walisongo Semarang. Senin, (16/10/2018). Kompetisi ilmiah yang dilombakan dalam OSM ini antara lain Lomba Karya Tulis Nasional (LKTN), Inovasi Teknologi Tepat Guna (ITTG), […]

  • PBAK Telah Usai, Rektor Ingin Mahasiswa Paham Kampusnya

    PBAK Telah Usai, Rektor Ingin Mahasiswa Paham Kampusnya

    • calendar_month Kam, 10 Sep 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 203
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Kamis,  (10/9/2020) memasuki hari terakhir PBAK 2020 Online UIN Walisongo Semarang, Mahasiswa baru disuguhkan beberapa pertunjukan ekspo ukm universitas yang mana diakhiri closing ceremony. Melalui laman youtube DEMA UIN Walisongo Semarang  Ahmad Izzuddin Wakil Dekan III Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) melaporkan presentasi mahasiswa baru (maba) yang andil dalam Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK). […]

  • Mahasiswa KKN Usai Lakukan Sidak Pantai Bersih

    Mahasiswa KKN Usai Lakukan Sidak Pantai Bersih

    • calendar_month Sen, 19 Okt 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 142
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Setiap tahun sampah selalu menjadi salah satu isu utama yang harus dituntaskan, menurut jurnal penelitian yang diterbitkan di jurnal Science setidaknya terdapat 24 juta metrik ton sampah plastik yang masuk ke lingkungan laut di seluruh dunia. Menanggapi hal tersebut, kelompok 65 KKN Reguler Dari Rumah (RDR) 75 UIN Walisongo Semarang mengadakan sidak di salah […]

  • Cabor Catur Beri Dua Medali Pertama untuk FEBI

    Cabor Catur Beri Dua Medali Pertama untuk FEBI

    • calendar_month Jum, 21 Sep 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 204
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Di hari pertama Orientasi Olahraga, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (ORSENIK) 2018, cabang olahraga (cabor) catur memberi hadiah untuk Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dengan berhasil mengantongi dua medali sekaligus. Jumat, (21/9/18). Ialah Tyas Cahya Paningrum, atlit cabor catur putri yang berhasil menggondol medali emas pertama untuk FEBI setelah menundukan lawan-lawannya dengan mudah. […]

  • KKN Posko 55 UIN Walisongo,  Tumbuhkan Karakter Keislaman dengan FAS

    KKN Posko 55 UIN Walisongo,  Tumbuhkan Karakter Keislaman dengan FAS

    • calendar_month Sel, 19 Nov 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 174
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Lomba Festifal Anak Sholeh (FAS) yang usai digelar oleh mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang posko 55 menerima tanggapan positif dari masyarakat. Terbuti dengan antusias peserta yaitu kurang lebih 150 anak yang mengikuti lomba, baik dari tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), dan Sekolah Dasar (SD). Selasa, (19/11/2019). “Di Desa […]

expand_less