Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Kegiatan yang Disukai Peserta, Penutupan PBAK 2023

Kegiatan yang Disukai Peserta, Penutupan PBAK 2023

  • account_circle admin1
  • calendar_month Ming, 6 Agu 2023
  • visibility 38
  • comment 0 komentar

(Suasana Penutupan PBAK 2023)

lpminvest.com– Rangkaian penutupan kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) selama 3 hari telah berada diakhir acara. Berbagai kegiatan mulai dari Pra-PBAK, orasi kemahasiswaan dengan mengundang bintang tamu, Expo Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), hingga menginjak hari terakhir pada Minggu, (6/7/2023) berjalan dengan lancar.

Muhammad Anang Ma’ruf selaku ketua panitia PBAK mengungkapkan, persiapan PBAK dimulai sejak dua bulan terakhir dan pelaksanaannya sejauh ini berjalan secara maksimal.

“Karena setelah ini masih ada agenda lagi dan setelah ini penutupan, kelancaran masih di angka 80% karena masih ada 20% sisanya entah itu kendala atau gimana. Dan juga ini masih ada Expo visit UKM lainnya,” ujar Anang ketika ditanya tentang kelancaran PBAK tahun 2023 oleh Kru LPM Invest.

Tak ada kendala khusus dalam pelaksanaan PBAK. Anang menjelaskan, sejauh ini kendala hanya ada pada pengkondisian masa di lapangan dan penyebaran konsumsi di tiap fakultas. Pihak panitia mengalami kesulitan karena pengkondisian masa dilakukan pada pagi hari, serta keterlambatan konsumsi, hal ini berakibat pada susunan acara. Meskipun begitu, secara keseluruhan, rangkaian acara PBAK berlangsung tepat waktu sesuai rundown.

PBAK tahun ini menghadirkan Najwa Shihab sebagai narasumber yang sosoknya dekat dengan berbagai kalangan, khususnya mahasiswa. Najwa Shihab adalah sosok inspiratif bagi mahasiswa. Hal ini pun menjadi sesuatu yang dianggap istimewa pada pelaksanaan PBAK tahun ini.

Harapan dari Anang selaku ketua panitia tahun ini, semoga PBAK kedepannya lebih baik lagi. Berkaca dari tahun sebelumnya, apa yang terjadi dapat digunakan sebagai evaluasi untuk menjadi lebih baik lagi.

Dari sekian banyak kegiatan menarik di PBAK 2023, peserta dari program studi Perbankan Syariah mengungkapkan kegiatan yang paling mereka sukai yakni Expo UKM. Meski belum memiliki target UKM yang ingin diikuti secara resmi, mereka mengaku antusias dengan kegiatan Expo UKM yang telah dilaksanakan. Selain itu, peserta juga mengungkapkan kesan dan pesan pada kegiatan PBAK 2023.

“Kegiatan PBAK seru sih, soalnya nggak pernah ngalamin di masa SMA. Di day 1 pas pembukaan, ketemu rektornya dan wajah-wajah baru, Mbak Nana juga,” ungkap Zia, salah satu peserta PBAK dari program studi Perbankan Syariah.

Zia juga mengungkapkan tentang rangkaian acara PBAK yang mengalami keterlambatan di beberapa situasi. Hal ini disebabkan karena banyak dari peserta yang mengeluh tentang jam kepulangan yang berbeda dari rundown. Winda & Ulya_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dakwah Via Desain Grafis

    Dakwah Via Desain Grafis

    • calendar_month Ming, 14 Jun 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 55
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Pameran desain grafik muslim, jadi gaya dakwah baru di kota lumpia. Desain berwujud gambar berwarna-warni yang mengambarkan perintah-larangan bagi pemeluk agama islam ini, ditampilkan apik oleh Zaid dalam acara pameran Muslim Design community (MDC) (14/06/15) Acara yang digelar di sepanjang JL. Pahlawan Semarang ini, bermaksud menyampaikan dakwah lewat visual. Zaid sebagai desainer mengungkapkan, “cara […]

  • Kelas Menengah dan Ketimpangan Ekonomi 

    Kelas Menengah dan Ketimpangan Ekonomi 

    • calendar_month Sel, 29 Jul 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Muhamad Chatib Basri memulai opininya dengan mengamati gelombang protes yang melanda berbagai negara pada tahun 2019, dari Hong Kong hingga Lebanon. Meskipun pemicu spesifiknya beragam, ia menegaskan bahwa semua kejadian tersebut berakar pada masalah yang sama: ketimpangan ekonomi yang kian parah. Ia menyoroti penelitian Lakner dan Milanovic yang menunjukkan pola distribusi pendapatan dunia menyerupai “belalai […]

  • Sekarang, Mahasiswa Bisa Lebih Sering Makan Di Restoran.

    Sekarang, Mahasiswa Bisa Lebih Sering Makan Di Restoran.

    • calendar_month Rab, 2 Mar 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 48
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Sekarang, dengan jumlah uang sedikit di dompet, anda boleh makan enak di Restoran. Share Foods sebagai media berbagi makan, peluang dan keuntungan hadir di UIN Walisongo Semarang (01/03/2016). Program ini menawarkan suasana makan ala resto untuk mahasiswa dengan harga khusus dari mitra Share Foods. Anda dapat menikmati fasilitas seperti, Wifi, tempat makan representatif dan […]

  • <strong>5 Inovasi Fitur Impian yang Bisa Diterapkan pada </strong><strong>M-Banking Bank Syariah</strong>

    5 Inovasi Fitur Impian yang Bisa Diterapkan pada M-Banking Bank Syariah

    • calendar_month Rab, 29 Nov 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Dalam transformasi keuangan modern, M-Banking Bank Syariah telah menjadi tonggak penting dalam maemahami kebutuhan finansial masyarakat. M-Banking, atau mobile banking, adalah sebuah terobosan revolusioner yang memungkinkan nasabah untuk mengelola keuangan mereka di ujung jari, sesuai dengan prinsip-prinsip keuangan syariah. Saat ini, hampir seluruh nasabah bank mengandalkan aplikasi keuangan ini untuk menjalankan berbagai transaksi, menjadikan kegiatan […]

  • Ijazah SMA Berpenghasilan Ratusan Juta

    Ijazah SMA Berpenghasilan Ratusan Juta

    • calendar_month Sel, 10 Mar 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 36
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Meningkatnya jumlah penduduk di Indonesia saat ini menjadikan masyarakat berpeluang besar untuk mendirikan bisnis yang menjanjikan, terutama dalam bidang kuliner. ‘Warung Pojok’ di Jalan Wonodri Sendang  No.17 F Semarang  adalah salah satu contoh bisnis kuliner yang mampu bertahan selama 15 tahun. Dewi, si pemilik warung  pojok mengaku, nama “Pojok” dipilih karena letak warung yang […]

  • Pembagian Doorprize Menjadi Sesi Yang Paling Ditunggu Dari Acara Febi De-Volution

    Pembagian Doorprize Menjadi Sesi Yang Paling Ditunggu Dari Acara Febi De-Volution

    • calendar_month Jum, 17 Nov 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 90
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Dalam rangka ulang tahun ke-10 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang menyelenggarakan FEBI DE-VOLUTION pada Jumat,(17/11/23) yang bertempat di halaman Gedung M.  Acara ini diawali dengan pembukaan dan dilanjutkan jalan sehat. Kemudian pembagian kupon doorprize di garis finish. Disela-sela pengundian doorprize diiringi musik oleh Nayaka Band sehingga membuat […]

expand_less