Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » STRAIGHT NEWS » Kejutan Kedua; Pisah Sambut Dekan FEBI

Kejutan Kedua; Pisah Sambut Dekan FEBI

  • account_circle admin1
  • calendar_month Kam, 29 Agu 2019
  • visibility 43
  • comment 0 komentar
Imam Yahya dan Muhammad Saifullah foto bersama jajarannya dan maba di alun-alun FEBI. Kamis, (29/8/19)

Imam Yahya dan Muhammad Saifullah foto bersama jajarannya serta maba di alun-alun FEBI. Kamis, (29/8/19)

lpminvest.com– Usai mendapat kejutan di acara penglepasan wisudawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), kali ini Imam Yahya mendapat kejutan dari mahasiswa baru (maba) FEBI 2019. Kamis, (29/8/19). Kejutan tersebut diberikan usai acara pisah sambut Dekan FEBI yang kini dijabat oleh Muhammad Saifullah.

Bertepatan dengan adanya chant class untuk persiapan orientasi olahraga, seni, ilmiah dan keterampilan (orsenik) 2019, Dema FEBI selaku panitia penyelenggara berinsiatif untuk mengajak maba memberi kejutan kepada Imam Yahya sebagai purna Dekan FEBI sekaligus mengenalkan Dekan yang baru yakni Muhammad Saifullah.

Maba beserta panitia orsenik memenuhi alun-alun FEBI menyambut kedatangan dua tokoh pemimpin fakultas mereka. Lalu bersama-sama menyanyikan lagu ‘Sampai Jumpa’ milik penyanyi kondang Endank Soekamti. Pada kesempatan tersebut, Imam Yahya mengucapkan terima kasih sekaligus memperkenalkan penggantinya.

“Saya ucapkan terima kasih atas kejutannya,” tutur pria asal Brebes tersebut, lalu mengenalkan Muhammad Saifullah kepada maba.

Usai diperkenalkan, Saifullah berpesan dan meminta dukungan kepada semua pihak.

“Saya mohon dukungan dari aktivis kampus baik Dema, Sema, HMJ, UKM serta maba 2019 untuk bersama-sama membangun FEBI yang lebih maju,” tutur purna Kepala Pusat Pengembangan Bahasa (PPB) tersebut.

Baca juga: http://lpminvest.com/2019/08/dekan-febi-dapat-kejutan-di-acara-penglepasan-wisuda/

Merasakan banyak jasa yang dia terima, Febri, ketua senat FEBI turut mengucapkan terima kasih kepada purna Dekan FEBI atas bimbingan yang diberikan selama ini.

“Saya mengucapkan banyak sekali terima kasih kepada Pak Imam Yahya yang telah membimbing saya mulai dari maba hingga sekarang menjadi ketua senat. Beliau adalah contoh pemimpin yang baik,” ujarnya kepada kru lpminvest.com.

Febri juga berharap, hal-hal baik dari Dekan sebelumnya bisa dilanjutkan dan dengan dilantiknya dekan baru semoga bisa membawa FEBI yang lebih baik.

Acara diakhiri dengan sesi foto bersama dekan baru dan dekan lama. Maba pun turut berebut selfie dengan kedua tokoh pemimpin fakultasnya tersebut. [i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Derma Masker Mahasiswa KKN MIT ke-11 di Tengah PPKM

    Derma Masker Mahasiswa KKN MIT ke-11 di Tengah PPKM

    • calendar_month Sab, 23 Jan 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 41
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Sabtu, (23/01/2021) mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Mandiri dari Rumah (KKN MIT-DR) angkatan XI UIN Walisongo, melakukan aksi derma di tengah pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Seperti yang diketahui, Jawa-Bali sejak 11 Janurai 2021, memberlakukan PKM. Kota Semarang juga ikut memberlakukannya dengan tujuan untuk menekan penyebaran virus Covid-19 yang ditimbulkan oleh kerumunan dari kegiatan masyarakat. PKM […]

  • Angkasa & 56 Hari

    Angkasa & 56 Hari

    • calendar_month Jum, 27 Des 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 649
    • 0Komentar

    Identitas buku Judul Buku      : Angkasa & 56 Hari Penulis             : Destashya Wisna Diraya Putri Penerbit           : Akad Tahun Terbit    : 2021 Tebal               : 263 Halaman Genre              : Fiksi Remaja Peresensi         : Fitrotun Amaliyah Novel Angkasa & 56 Hari mengisahkan perjalanan cinta, persahabatan, dan pengorbanan yang melibatkan tiga tokoh utama: Angkasa, Nadine, dan Nadira. […]

  • Pemanfaatan Desain sebagai Ruang Informasi, Pagelaran Nasional HMJ S1 Perbankan Syariah UIN Walisongo

    Pemanfaatan Desain sebagai Ruang Informasi, Pagelaran Nasional HMJ S1 Perbankan Syariah UIN Walisongo

    • calendar_month Ming, 17 Okt 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 42
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Perbankan Syariah UIN Walisongo mengadakan acara Pelatihan Desain Grafis dan Videografis. Acara berskala nasional itu mengangkat tema “Pemanfaatan Desain sebagai Ruang Informasi” pada Minggu, (17/10/2021). Melalui Zoom Meeting, acara ini bertujuan untuk memaksimalkan media informasi serta menambah wawasan kepada peserta dari kalangan mahasiswa. Alasan diangkatnya tema ini agar mahasiswa dapat […]

  • Postingan Akun Instagram Kemdikbud Digeruduk Komentar

    Postingan Akun Instagram Kemdikbud Digeruduk Komentar

    • calendar_month Ming, 15 Apr 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 40
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Kata kejujuran dan integritas beberapa hari ini mendadak viral di media sosial media instagram. Hal itu bermula dari komik strip yang diposting Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) Republik Indonesia melalui akun instagramnya @kemdikbud.ri. Postingan tersebut berisi ajakan untuk berbuat jujur bagi pelajar dalam menghadapi ujian nasional (UN). Jumat, (13/4/2018). Dalam komik strip tersebut […]

  • Mengaku Ingin Murtad,  Salah Satu Netizen Hebohkan PBAK Daring

    Mengaku Ingin Murtad, Salah Satu Netizen Hebohkan PBAK Daring

    • calendar_month Rab, 9 Sep 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 63
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Tidak ada kesempatan bertatap muka, antusias mahasiswa baru (maba) tetap terjaga sampai hari ketiga Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK). Hal ini bisa disaksikan di kanal youtube DEMA UIN Walisongo maupun DEMA Fakultas masing-masing. Rabu, (9/9/2020). Tidak ada tata tertib perihal keaslian akun yang harus digunakan dalam mengikuti PBAK. “Terkait keharusan tidak ada, karena […]

  • Ungkap Makna Kesetaraan Gender, Kelompok 6 KKN RdR 77 UIN Walisongo Adakan Webinar Online

    Ungkap Makna Kesetaraan Gender, Kelompok 6 KKN RdR 77 UIN Walisongo Adakan Webinar Online

    • calendar_month Sab, 6 Nov 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 47
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Kelompok 6 Kuliah Kerja Nyata Reguler dari Rumah (KKN RdR) Angkatan 77 adakan webinar kesetaraan gender dengan tema “Isu Gender dalam Dunia Kerja”. Jum’at, (5/11/2021). Tujuan diadakannya webinar ini sebagai salah satu cara untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa dan masyarakat pada umumnya tentang makna kesetaraan gender yang sebenarnya. Acara berlangsung dengan menggunakan media zoom meeting […]

expand_less