Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Sosialisasi QRIS; Upaya Pemberdayaan UMKM di Masa Pandemi nan Berkelanjutan

Sosialisasi QRIS; Upaya Pemberdayaan UMKM di Masa Pandemi nan Berkelanjutan

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sab, 4 Sep 2021
  • visibility 169
  • comment 0 komentar
(Febrina sedang memaparkan materi dalam webinar 'Sosialisasi QRIS: UMKM Balesari Go Digital')

(Febrina sedang memaparkan materi dalam webinar ‘Sosialisasi QRIS: UMKM Balesari Go Digital’)

lpminvest.com- Sabtu, (4/9/2021) Generasi Baru Indonesia (GenBI) Universitas Tidar (Untidar) Magelang bersama P3D Himepa FE Untidar gelar sosialisasi QR Code Indonesian Standard (QRIS). Diselenggarakan via Zoom Meeting, webinar ini bertajuk ‘UMKM Balesari Go Digital.’ Acara tersebut bertujuan untuk sosialisasi digitalisasi dan standardisasi transaksi untuk UMKM. Diikuti oleh masyarakat umum, warga Desa Balesari, dan para mahasiswa, acara berjalan dengan lancar dan mendapat antusiasme tinggi dari peserta.

Desa Balesari yang berada di Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang itu merupakan desa binaan Himpunan Mahasiswa Ekonomi Pembangunan (Himepa) Untidar. Konsep pengembangan UMKM Desa Balesari menjadi salah satu program kerja (proker).

“Desa Balesari merupakan desa binaan P3D, dimana ada tiga proker. Salah satunya adalah pengembangan UMKM. Ada hibah pendanaan Program Pengembangan Pemberdayaan Desa (P3D) oleh Kemendikbud yang didapatkan Tim P3D Himepa Untidar. Judul proposal yang diajukan adalah Optimalisasi Program BASFORED dengan Pendekatan Village Tourisms Berbasis Digital Programs,” terang Maulana, bagian dari P3D Himepa Untidar.

(Mahasiswa tim P3D Himepa Untidar melakukan foto bersama dengan perwakilan warga Desa Balesari)

(Mahasiswa tim P3D Himepa Untidar melakukan foto bersama dengan perwakilan warga Desa Balesari)

Pengembangan UMKM dengan jalan digitalisasi selaras dengan program Bank Indonesia, dimana GenBI menjadi salah satu tangannya. GenBI merupakan komunitas penerima beasiswa dari Bank Indonesia. Sehingga, terjalinlah kolaborasi antara GenBI Untidar dengan P3D Himepa Untidar.

“Ini selaras dengan tujuan dan misi Bank Indonesia, yaitu mendorong terjadinya pemberdayaan terhadap masyarakat untuk lebih sejahtera. Adanya persamaan tersebut, kami menjalin relasi dengan P3D Himepa. Tidak menutup kemungkinan untuk bekerjasama dengan siapa saja, baik internal kampus atau luar kampus lainnya,” ungkap Fariha Husna selaku Ketua Panitia acara tersebut.

Digitalisasi: Win and Lose

Digitalisasi berorientasi terhadap efisiensi. Salah satunya ditandai dengan pengurangan pemanfaatan tenaga kerja manusia. Namun di sisi lain, banyak orang yang butuh pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka.

“Seiring berjalannya zaman, terjadi shifting pada apapun itu termasuk dalam hal pekerjaan. Bapak Pribadi Santoso pernah menyampaikan dalam BI Mengajar di UIN Walisongo bahwasannya resources harus pintar. Kepintaran tersebut bisa menciptakan tools yang efisien dan harus bisa mengupgrade kemampuan. Win and lose akan terjadi,” jelas Febrina sebagai narasumber dari BI Jawa Tengah.

Digitalisasi juga rawan terjadinya bocor data atau eror-eror yang lain. Febrina mengungkapkan bahwa ada tindakan preventif yang bisa dilakukan.

“Apabila QR kode tidak bisa terbaca, silakan bisa menghubungi pihak PJSP terkait. Baik penjual maupun pembeli harus sama-sama aware. Penjual mengecek apakah uangnya telah masuk atau belum. Pembeli mengecek apakah transaksi berhasil ataukah gagal,” katanya.

(Febrina tengah menjelaskan bagaimana cara menggunakan QRIS)

(Febrina tengah menjelaskan bagaimana cara menggunakan QRIS)

QRIS sendiri merupakan standardisasi pembayaran menggunakan metode QR kode dari Bank Indonesia agar lebih mudah, cepat, dan terjaga keamanannya. QRIS bukanlah aplikasi melainkan fitur yang dapat memudahkan masyarakat untuk bertransaksi tanpa hambatan ewallet maupun mobile banking mana saja selama terdaftar di Bank Indonesia. Jadi, hanya dengan satu QR kode saja, semua bisa terintegrasi. Di era pandemi seperti ini, QRIS membantu pengurangan kontak langsung lewat digitalisasi yang diterapkan. [i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • FEBI Bawa Pulang Lima Medali dari Cabang Karate

    FEBI Bawa Pulang Lima Medali dari Cabang Karate

    • calendar_month Sab, 22 Sep 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 186
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Karate merupakan salah-satu cabor  yang dilombakan di hari kedua Orientasi, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (Orsenik) 2018. Bertempat di Audit II kampus III UIN Walisongo Semarang. Di perlombaan tersebut Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam berhasil membawa pulang lima medali dari 16 kelas karate yang dipertandingkan. Sabtu, (22/9/2018). Lima medali tersebut terdiri dari satu medali emas […]

  • Menangkal Informasi Hoax dan Hate Speech di Tahun Politik

    Menangkal Informasi Hoax dan Hate Speech di Tahun Politik

    • calendar_month Sen, 5 Feb 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 142
    • 0Komentar

    Oleh: Ahmad Gozali Tahun 2018 menjadi panggung politik bagi partai politik (parpol). Pasalnya, Indonesia bakal menggelar pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak di berbagai daerah, di antaranya Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Sumatera Utara, Lampung, Bali, Maluku, Kalimantan dan beberapa daerah lainnya. Tidak cukup di situ, panggung politik masih berlanjut pada 2019 dengan adanya pemilihan […]

  • Kiai Budi Ajak Ratusan Mahasiswa Berkidung Cinta

    Kiai Budi Ajak Ratusan Mahasiswa Berkidung Cinta

    • calendar_month Kam, 17 Okt 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 206
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Ratusan mahasiswa UIN Walisongo Semarang kerumuni lapangan utama kampus 3 UIN Walisongo untuk menghadiri acara UIN Walisongo Mengaji. Acara pengajian bersama Habib Ahmad al-Habsyi Solo, Kiai Amin Budi Harjono Semarang, Habib Rizal Syahab, dan Habib Hamid Ba’agil merupakan serangkaian acara semarak miladiyah Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Jam’iyyatul Qurro’ wal Huffadz (JQH) eL-Fasya yang ke […]

  • Update Isu-Isu Global; KSPM Selenggarakan Investor Gathering

    Update Isu-Isu Global; KSPM Selenggarakan Investor Gathering

    • calendar_month Sen, 13 Mar 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 179
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Kelompok Studi Pasar Modal Syariah (KSPM) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang menggelar acara Investor Gathering dengan tema “Economic Growth in 2023 Amid Increasing Global Risk” pada Senin (13/3/2023) yang dilaksanakan di Auditorium 1 kampus 1 UIN Walisongo Semarang. Peserta Acara Investor Gathering ini dari KSPM se-Kota Semarang. Topik yang diangkat ini merupakan topik […]

  • Dorong Potensi Mahasiswa Lewat Orsenik

    Dorong Potensi Mahasiswa Lewat Orsenik

    • calendar_month Jum, 21 Sep 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 183
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Orientasi Olahraga, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (Orsenik) kembali digelar di UIN Walisongo Semarang. Orsenik 2018 dibuka langsung oleh Rektor UIN Walisongo Semarang, Prof. Muhibbin di Gedung Serba Guna Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Orsenik 2018 mengusung tema “Show Your Sportifity, Make a Creation”. Jumat, (21/09/2018). Prof. Muhibbin dalam sambutannya menerangkan bahwa Orsenik 2018 […]

  • Umar Chapra dan Mannan; Utang Negara dalam Anggaran Defisit

    Umar Chapra dan Mannan; Utang Negara dalam Anggaran Defisit

    • calendar_month Ming, 14 Jun 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 222
    • 0Komentar

    Sedari kecil, anak bangsa selalu dibubuhi dengan istilah gemah ripah loh jenawi toto tentrem kerto raharjo. Aset kekayaan sumber daya alam yang melimpah selalu digadang-gadang, bahkan sampai lupa mendidik pribadi yang memiliki profesionalitas tinggi yang dibekali dengan amanah. Krisis keimanan sangat sulit untuk ditaklukkan. Bagaimana mau menyanggah pernyataan ini? Jika realita kerap membawa kita untuk […]

expand_less