Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Seminar Enterpreneur, Mahasiswa FEBI Antusias

Seminar Enterpreneur, Mahasiswa FEBI Antusias

  • account_circle admin1
  • calendar_month Kam, 20 Nov 2014
  • visibility 162
  • comment 0 komentar

lpminvest.com– Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ekonomi Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang mengadakan  Seminar Entrepreneurship.  Kamis, (20/11).

Seminar bertajuk “Membangun Nalar Mahasiswa yang Kreatif, Inovatif, Profesional dalam Berwirausaha” tersebut diselenggarakan di Audit 1 kampus 1 UIN Walisongo Semarang.  Acara ini berlangsung ramai dihadiri sekitar 180 peserta, khususnya dari FEBI.

Seminar kali ini mendatangkan narasumber Hj. Claudyna C. Ningrum, SE. dan Abuya Munif al hasyir. Selain itu, seminar juga dihadiri oleh Dekan FEBI, Wakil Dekan II serta salah seorang Dosen FEBI.

Imam Yahya yang juga sebagai Dekan memberikan sambutannya, yang kemudian berlanjut membuka acara Seminar.

“Mahasiswa setelah lulus harus memiliki 3 kompeten, yaitu berfikir secara logis dan kompeten, komunikatif, seta solutif (decision),” tutur Imam dalam sambutannya.

Seminar diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan skill khususnya bagi para mahasiswa. apalagi, sebentar lagi Indonesia akan menghadapi MEA.

“Sebagai generasi penerus, kita harus dapat meningkatkan kemampuan kita untuk menyongsong pasar bebas MEA,” tutur Jokowi selaku ketua panitia.

“Dalam berwirausaha juga harus profesional, yaitu mampu bertanggung jawab atas apa yang dilakukan.” timpal Najih ketua HMJ.

Peserta seminar sangat antusias dalam mendengarkan materi yang disampaikan oleh pembicara, terlebih ketika Claudyna, pemilik butik Sasono batik semarang tersebut membagikan doorprice kepada para peserta.

“Seminar ini cukup menarik, sangat memotivasi saya untuk melakukan wirausaha,” tutur Wiwin Raras Sari mahasiswa semester I jurusan Ekonomi Islam.

“Seseorang bisa lebih maju dengan memanfaatkan jaringan atau fasilitas pemerintah, pebisnis juga harus mampu bergerak, berinovasi, tidak hanya diukur dengan profit, melainkan benefit,” jelas pemilik butik batik semarang tersebut.

Narasumber yang lain memberikan pesan kepada peserta seminar, bahwa untuk menjadi seorang pebisnis, fisik tidak menjadi halangan, melainkan restu orang tua jauh lebih penting dari sebuah penampilan fisik.

“Fisik tidak menjadi halangan seseorang dalam berbisnis, melainkan restu orang tua-lah yang lebih penting’” pesan Abuya munif al hasyir kepada peserta. (Invest_Iswatun).

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gelisah, Aliansi Petani Tembakau Indonesia Adakan Ngaji Bareng

    • calendar_month Jum, 29 Des 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 156
    • 0Komentar

    S e m a r a n g – Memperingati Hari Tembakau Sedunia, Aliansi Petani Tembakau Indonesia mengadakan ngaji bareng bertema “Merti Tembakau” di pelataran Balaikota Semarang. (6/12/2017). Acara yang menghadirkan Emha Ainun Najib dan Kyai Kanjeng tersebut dilatarbelakangi karena adanya kegelisahan para petani tembakau terhadap stigma buruk masyarakat pada rokok. “Petani tembakau saat ini […]

  • Kiai Budi Ajak Ratusan Mahasiswa Berkidung Cinta

    • calendar_month Kam, 17 Okt 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 205
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Ratusan mahasiswa UIN Walisongo Semarang kerumuni lapangan utama kampus 3 UIN Walisongo untuk menghadiri acara UIN Walisongo Mengaji. Acara pengajian bersama Habib Ahmad al-Habsyi Solo, Kiai Amin Budi Harjono Semarang, Habib Rizal Syahab, dan Habib Hamid Ba’agil merupakan serangkaian acara semarak miladiyah Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Jam’iyyatul Qurro’ wal Huffadz (JQH) eL-Fasya yang ke […]

  • Jumlah Mahasiswa Baru FEBI 2019 Naik, Ini Rinciannya

    • calendar_month Sen, 19 Agu 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 205
    • 0Komentar

    lpminvest.com–  Berdasarkan data dari Bagian Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang, jumlah mahasiswa baru (maba-red) yang diterima di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) tahun 2019 sebanyak 570 mahasiswa. Jumlah tersebut mengalami kenaikan dari tahun sebelumnya, yaitu 514 mahasiswa baru. Berikut rekap jumlah maba 2019 berdasarkan jurusan dan jenis kelamin. No Jurusan Jumlah […]

  • Gedung Belum Memadahi, UIN Walisongo Buka Tiga Fakultas baru.

    • calendar_month Ming, 8 Nov 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 158
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Sebagai tindak lanjut Bertransformasinya IAIN Walisongo menjadi UIN Walisongo, Menteri Agama Lukman Hakim Saifudin meresmikan tiga Fakultas baru. Rabu, (4/11/2015). Acara yang dilaksankan di Auditorium II kampus III UIN Walisongo ini dihadiri oleh Menteri Agama RI, serta perwakilan dari Polisi Daerah (POLDA) Jawa Tengah, Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kantor wilayah (KANWIL) agama Propinsi Jawa […]

  • Mahasiswi Asal Brebes ini Jadi Wisudawati Terbaik FEBI

    • calendar_month Kam, 29 Agu 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 173
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Mahasiswi asal Brebes, Nahla Nadira Rahmah menjadi wisudawati terbaik Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo pada wisuda periode Agustus 2019 dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3.94. “Saya bukan wisudawan terbaik, tapi kebetulan nilai IPK saya lebih tinggi dari yang lain. Saya yakin masih banyak wisudawan yang jauh lebih baik dari saya. […]

  • Cahaya di Tengah Mendung, Part 2

    • calendar_month Rab, 1 Mar 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 162
    • 0Komentar

    “Om, kapan-kapan main lagi yuk.” “Kalau Om sedih ke halaman aja, tiap sore kita main di sana.” “Kita pulang dulu ya, Om.” Aku melambai ringan membalas tiga anak yang sekarang berpamitan itu. Raut bahagia tercetak jelas di wajah mereka, bahkan menular sesaat padaku. Ternyata mereka tinggal di lantai yang berbeda, untuk itu aku membiarkan ketiga […]

expand_less
Exit mobile version