Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Lomba Review Buku Sempat Memanas, Akhirnya Perwakilan FST Jadi Juaranya

Lomba Review Buku Sempat Memanas, Akhirnya Perwakilan FST Jadi Juaranya

  • account_circle admin1
  • calendar_month Kam, 11 Nov 2021
  • visibility 45
  • comment 0 komentar

(Peserta Lomba Review Buku sedang menyampaikan hasilnya)

lpminvest.com– Orientasi Olahraga, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (ORSENIK) UIN Walisongo pertama kali mengadakan Cabang Lomba (cabor) Review Buku. Perlombaan terlaksana pada Kamis, (11/11/2021). Perlombaan tersebut diikuti oleh mahasiswa angkatan 2020 dan 2021 dari setiap perwakilan fakultas dengan memanfaatkan media Google Meet. Suasana perlombaan memanas karena terjadi kesamaan poin sehingga diadakan penilaian kedua untuk peserta dari Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) dan Fakultas Sains dan Teknologi (FST).

Penilaian dalam lomba ini ada empat (4) kriteria yaitu:  isi naskah review buku, bobot penyampaian atas buku yang dibaca, pemahaman terkait isi buku, dan korelasi penyampaian buku dengan realitas sosial hari ini.

Ahmad Khoirul Umam selaku Penanggung Jawab (PJ) cabor mengungkapkan perlombaan berjalan lancar walaupun waktu pelaksanaan terlambat.

 “Acaranya berjalan dengan lancar, walaupun perlombaan dimulai sedikit terlambat, saya mengucapkan terima kasih kepada panitia yang sudah menyukseskan acara ini. Selamat kepada para peserta yang berhasil meraih gelar juara, untuk peserta yang belum mendapat juara, tetap semangat,” ujarnya.

Dhiya Hasna Laila dari FST angkatan 2020 menjadi  juara pertama dalam lomba ini. Ketika diwawancara, dia berujar tidak menyangka akan menjadi juara.

“Di awal mau ikut lomba tidak berekspektasi apapun. Memang, sih, ada target ingin menang. Tapi ketika lihat teman-teman agak ragu, karena mereka juga bagus-bagus. Pas diumumkan menang perasaannya nggak percaya aja, seketika bertanya-tanya, seriusan ini aku?” terang Dhiya pada Tim Liputan LPM Invest.

Tidak lupa Dhiya memberikan kesan dan pesannya dalam orsenik kali ini.

“Lomba ini bermanfaat untuk mahasiswa dalam mengembangkan minat dan bakatnya. Pelaksanaan tahun ini lumayan banyak perubahan dan itu membuat peserta sempat bingung. Tapi Alhamdulillah semua bisa terlaksana dengan baik. Semoga kedepannya pelaksanaan Orsenik bisa ditingkatkan lagi,” pungkas Dhiya. [i]

Penulis: Lisda Sabrina, Malika Rahma Arifina, Mochamad Saik (Kru Magang LPM Invest)

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Audiensi Anggaran Dana Penerbitan oleh LPM Se-UIN Walisongo

    • calendar_month Rab, 28 Jun 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 42
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Audiensi Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) se-Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang pada hari Senin (26/06/23) membuahkan hasil, meskipun beberapa tuntutan yang di bawa oleh aliansi LPM UIN Walisongo ini ada yang tidak disetujui. Audiensi ini dilaksanakan di Ruang Sidang Senat, gedung K.H. Shaleh Darat Kampus 3 UIN Walisongo. Audiensi terbuka ini dihadiri oleh Wakil […]

  • Peristiwa Kelam Namun Terlupakan

    • calendar_month Sab, 13 Des 2014
    • account_circle admin1
    • visibility 41
    • 0Komentar

    lpminvest.com -Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA-red) UIN Walisongo Semarang menyelenggarakan diskusi dan bedah film, film yang dibedah kali ini adalah film yang berjudul The Look of Silence atau Senyap. Rabu, (10/12). Acara dilaksanakan di gedung American Corner lantai 2 perpustakaan UIN Walisongo. Siham yang juga sebagai Presiden mahasiswa UIN Walisongo mengungkapkan, bahwa tidak semua civitas akademika […]

  • Hari Kedua SPE,  Singkatnya Seperti ini Ekonomi Sosialis di Tengah Pandemi

    • calendar_month Sab, 18 Jul 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 47
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Hari Kedua, Sekolah Pemikiran Ekonomi (SPE) 2020 LPM Invest ditemani oleh pemateri dari akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang yaitu Luksi Visita. Mengacu pada sub tema Ekonomi Sosialis di Tengah Pandemi, kegiatan ini berlangsung secara virtual di ruang Google Meet. Sabtu, (18/7/2020). “Sebenarnya, ekonomi sosialis modern dapat kita lihat dari […]

  • 4 Rekomendasi Tontonan dalam Platform Audiovisual nan Mengedukasi

    • calendar_month Rab, 4 Agu 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 47
    • 0Komentar

    Pendidikan sangat luas jangkauannya, tidak terbatas pada pendidikan formal saja. Lebih dari itu, pendidikan informal juga menjadi bagian dari ranah pendidikan yang patut diajarkan dan disebarluaskan kepada masyarakat. Semuanya bertujuan satu yaitu mengedukasi serta memberi pencerahan kepada orang-orang agar tahu dan mengamalkan ajaran pendidikan yang baik dan luhur. Tahun 2021 ini kita sedang berada dalam […]

  • Memupuk Filantropi Menekan Krisis Ekonomi

    • calendar_month Sab, 22 Agu 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Meminjam konsep Hilman Latief (2013) bahwa filantropi berhubungan erat dengan rasa kepedulian, solidaritas dan relasi sosial antara orang miskin dan orang kaya, antara yang “kuat‟ dan yang “lemah”, antara yang “beruntung” dan “tidak beruntung” serta antara yang “kuasa” dan “tuna-kuasa. Namun yang sering menjadi momok kesalahpahaman yakni filantropi dianggap kedermawanan untuk darah biru dan hanya […]

  • 4.419 Maba UIN Walisongo 2019 Ikuti PBAK Hari Ini

    • calendar_month Sen, 19 Agu 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 49
    • 0Komentar

    lpminvest.com–  Hari ini, sebanyak 4.419 mahasiswa baru (maba) UIN Walisongo tahun ajaran 2019 mengikuti Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK). Dengan mengangkat tema Eksplorasi Spirit Kemanusiaan Menuju Indonesia Berperadaban, acara pembukaan penerimaan maba itu diadakan di Lapangan Sepak Bola UIN Walisongo. PBAK 2019 akan diselenggarakan selama empat hari ke depan, yaitu Senin sampai Kamis (19-22/08/2019). […]

expand_less
Exit mobile version