Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Angkat Usahanya Sendiri, Mahasiswa UB Juarai NEC 2019

Angkat Usahanya Sendiri, Mahasiswa UB Juarai NEC 2019

  • account_circle admin1
  • calendar_month Ming, 5 Mei 2019
  • visibility 198
  • comment 0 komentar
Dokumentasi juara I, II, III, dan IV dalam National Essay Competition. Kamis, (2/5/2019)

Dokumentasi juara I, II, III, dan IV dalam National Essay Competition. Kamis, (2/5/2019)

Semarang – Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional, babak final National Essay Competition (NEC) 2019, yaitu seleksi presentasi karya esai diadakan di Lantai 1 Auditorium 1 Kampus 1 UIN Walisongo Semarang.  Kamis, (2/5/2019).

Kompetisi yang diselenggarakan oleh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo Semarang tersebut diikuti oleh 69 peserta dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Dari 69 peserta diambil 10 peserta dengan karya esai terbaik yang masuk ke babak final.

Dari hasil seleksi presentasi yang selesai sekitar pukul 15.30, diperoleh para pemenang NEC 2019. Mereka adalah Abdul Latif dari Universitas Brawijaya (UB) Malang yang menjadi juara I dengan total nilai 966,17. Juara II diraih oleh Filza Abdullatif Pratama dari Universitas Mulawarman Samarinda dengan total nilai 929,98.

Adapun juara III dengan total nilai 921,66 diraih oleh Cavin Dennis T.S dari Universitas Padjadjaran Bandung (UNPAD). Sedangkan perwakilan dari UIN Walisongo Semarang, Miskat Muhammad berhasil menjadi juara harapan dengan total nilai 847,5.

Abdul Latif mengaku merasa bersyukur atas keberhasilannya menjadi juara I NEC 2019. Ia juga menyampaikan terima kasihnya kepada panitia penyelenggara NEC 2019 telah memberikan fasilitas perlombaan yang baik.

“Terimakasih buat masukan yang sangat luar biasa dan untuk peserta yang lain saya rasa memiliki kompetiti dalam sebuah kebajikan. Terima kasih buat panitia yang sudah memberikan fasilitas mulai dari penjemputan, technical meeting bahkan sampai sekarang. Semoga kebaikannya dibalas oleh Allah. Amiin,” ungkap mahasiswa yang kerap disapa Latif itu.

Esai dari Abdul Latif berjudul amiraeatery.com : Katering Harian Zero Waste, Zero Delivery, High Nutrition, dan High Technology. Amiraeatery.com merupakan  usaha milik Abdul Latif sendiri yang dijalankan bersama istrinya.

Mahasiswa Jurusan Sistem Informasi tersebut mengatakan bahwa sudah jauh-jauh hari sebelum ada informasi NEC 2019, ia telah mempersiapkan data-data terkait amiraeatery.com, dan kebetulan hasil risetnya sesuai dengan tema lomba.

“Saya sudah lama melakukan riset, sebelum ada lomba ini. Data-data yang saya kumpulkan juga sudah ada jadi saat ada lomba ini saya tinggal merapikan berkas sesuai persyaratan,” terangnya.

Ketua panitia NEC 2019 Faiq Rosid berharap dengan adanya kompetisi esai ini dapat memicu mahasiswa untuk lebih kreatif dalam menulis karya tulis ilmiah.

“Semoga dengan adanya acara ini dapat memicu lagi kreativitas temen-temen dalam menulis khususnya karya ilmiah atau apapun itu sehingga produktif dalam membuat karya,” terang Faiq. (Naily_[i])

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemanfaatan Desain sebagai Ruang Informasi, Pagelaran Nasional HMJ S1 Perbankan Syariah UIN Walisongo

    • calendar_month Ming, 17 Okt 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 164
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Perbankan Syariah UIN Walisongo mengadakan acara Pelatihan Desain Grafis dan Videografis. Acara berskala nasional itu mengangkat tema “Pemanfaatan Desain sebagai Ruang Informasi” pada Minggu, (17/10/2021). Melalui Zoom Meeting, acara ini bertujuan untuk memaksimalkan media informasi serta menambah wawasan kepada peserta dari kalangan mahasiswa. Alasan diangkatnya tema ini agar mahasiswa dapat […]

  • Jalan Sehat HUT FEBI ke-11 Usung Tema “Continuous Improvement”

    • calendar_month Sab, 14 Des 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 219
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Sabtu, (14/12/2024) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang mengadakan acara jalan sehat dalam rangka ulang tahun FEBI yang ke-11 dengan tema “Continuous Improvement”. Tema ini bertujuan untuk mendorong peningkatan kualitas layanan dan prestasi secara berkelanjutan di FEBI. Acara ini bertempat di depan kantor FEBI, dihadiri oleh mahasiswa, dosen, […]

  • Dampak Media Sosial Terhadap Persepsi Diri : Antara Kenyataan dan Ekspetasi

    • calendar_month Ming, 22 Des 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 347
    • 0Komentar

    Oleh: Tsalis Mazidatul Khoir Media sosial telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Platform seperti Instagram, TikTok, Twitter (X), dan Facebook kini tidak hanya berfungsi sebagai sarana komunikasi, tetapi juga tempat bagi penggunanya untuk berbagi cerita, pengalaman, dan bahkan lifestyle mereka. Beragam hal yang kerap disebarluaskan melalui media sosial biasanya berupa hal-hal menyenangkan. Sehingga, […]

  • UIN Walisongo Masih Selenggarakan Pemilwa 2018 dengan Sistem Lama

    • calendar_month Kam, 20 Des 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 159
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Berdasarkan SK Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Pendis) Nomor 4961 Tahun 2016 tentang Pedoman Umum Organisasi Kemahasiswaan pada Perguruan Tinggi Agama Islam, dalam melalukan pemilihan umum mahasiswa (Pemilwa) dilakukan dengan sistem musyawarah mahasiswa (Musma-red). Namun di Pemilwa 2018 ini, UIN Walisongo Semarang belum menerapkan sistem tersebut dan masih menggunakan sistem pemungutan suara. Kamis, (20/12/2018). “Pembahasan […]

  • Cegah Stunting, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Gelar Sosialisasi untuk Ibu Hamil

    • calendar_month Jum, 23 Okt 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 179
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Reguler dari Rumah (KKN RdR) ke-75 UIN Walisongo menggelar sosialisasi sadar stunting untuk ibu hamil pada Senin (19/10/2020). Bertempat di Desa Wanutunggal, Kecamatan Godong, Grobogan, kegiatan ini disambut antusias oleh warga setempat. Menurut Tim KKN RdR UIN Walisongo kelompok bagi balita dan anak di bawah tiga tahun batita,” ujar Davi […]

  • Banyak Siswa Belum Siap UN Online

    • calendar_month Sel, 14 Apr 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 190
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Ujian Nasional (UN) mulai dilaksanakan serentak pada hari Senin 13 April 2015. Ujian yang akan berlangsung selama tiga hari kedepan diikuti seluruh siswa menengah umum . Salah satunya SMAN 8 Semarang. Kabar yang berhembus dilaksanakannya ujian secara online kurang diterima SMAN 8 khususnya para siswa-siswi. Senin, (13/04/2015) Ketidaksiapan dalam menghadapi Ujian online dikarenakan sarana […]

expand_less
Exit mobile version