Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Rosyid: Pengurus Tidak Penting, yang Penting Jiwa Pengurus

Rosyid: Pengurus Tidak Penting, yang Penting Jiwa Pengurus

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sen, 6 Feb 2017
  • visibility 244
  • comment 0 komentar
Prosesi Pelantikan pengurus baru UKMU Nafilah di Aula Gedung Q Kampus 2 UIN Walisongo Semarang.

Prosesi Pelantikan pengurus baru UKMU Nafilah di Aula Gedung Q Kampus 2 UIN Walisongo Semarang.

lpminvest.com– UKMU Nafilah UIN Walisongo Semarang melaksanakan pelantikan dan rapat kerja (raker) yang bertajuk “Meningkatkan Integritas Kepemimpinan Anggota Nafilah dalam Rangka Membumikan Bahasa Arab di UIN Walisongo Semarang”. Minggu, (5/2/17).

Acara yang dilaksanakan di Aula Gedung Q Kampus 2 UIN Walisongo ini di hadiri oleh 53 peserta. 12 dari panitia, 14 tamu undangan dan 27 dari pengurus baru. Jumlah peserta yang hadir ternyata lebih sedikit dari yang ditargetkan sebelumnya. Banyak dari peserta, pengurus maupun tamu undangan yang berhalangan hadir.

Shihab, selaku ketua panitia menuturkan bahwa acara rapat kerja akan dipisah dengan pelantikan. Hal ini dikarenakan dalam raker membutuhkan persiapan yang lebih matang. “Raker akan dilaksanakan 11 Februari di tempat yang sama. Pembahasan raker memang sangat penting, kami ingin segera membahasnya, namun karena kondisi yang tidak memungkinkan,  panitia maupun pengurus akan kelelahan jika raker langsung dilaksanakan. Selain itu raker juga membutuhkan persiapan yang lebih matang lagi.” Jelasnya  saat dihubungi via Whatshapp.

Khoirosyid, selaku pimpinan umum Nafilah periode sebelumnya, juga menyatakan pentingnya pelaksanaan pelantikan dan rapat kerja. Pelantikan pengurus merupakan langkah pertama dalam kepengurusan UKMU Nafilah. Pengurus Nafilah pada masa bakti 2017/2018 diharapkan menyiapkan mental, fisik, pikiran dan tenaganya untuk menjalankan amanah tersebut.

“Pengurus baru harus saling bekerjasama, baik antar pengurus maupun non pengurus. Kepengurusan lebih penting daripada pengurus itu sendiri,” tutur mahasiswa asal Pati tersebut.

Senada dengan Khoirosyid, pimpinan umum (rais ‘amm) baru terpilih, Rosyid Ridho menegaskan bahwa pelantikan merupakan langkah awal bagi semua pengurus Nafilah sebagai wadah melatih kemampuan diri, terutama dalam bahasa Arab.

“Dalam suatu organisasi, pengurus itu tidak penting, yang penting adalah jiwa atau ruh seorang pengurus. Pengurus harus memiliki jiwa yang ikhlas dalam mengurus Nafilah,” tambah mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Arab tersebut. (Amimah_[i])

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • FEBI CUP Kembali Digelar Setelah Lama Vakum

    • calendar_month Kam, 2 Nov 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 230
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Event Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Cup 2023 kembali lagi digelar setelah kurang lebih 3 tahun vakum. Acara ini diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Ekonomi dan Bisnis Islam (EBI) Sport selama 4 hari berturut-turut dihitung sejak hari Senin-Kamis, (30/10-02/11/2023). Bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang. FEBI […]

  • Dorong Potensi Mahasiswa Lewat Orsenik

    • calendar_month Jum, 21 Sep 2018
    • account_circle admin1
    • visibility 194
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Orientasi Olahraga, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (Orsenik) kembali digelar di UIN Walisongo Semarang. Orsenik 2018 dibuka langsung oleh Rektor UIN Walisongo Semarang, Prof. Muhibbin di Gedung Serba Guna Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Orsenik 2018 mengusung tema “Show Your Sportifity, Make a Creation”. Jumat, (21/09/2018). Prof. Muhibbin dalam sambutannya menerangkan bahwa Orsenik 2018 […]

  • Perkuat Nilai Moderasi Beragama, KKN Reg-82 Posko 2 UIN Walisongo Semarang Berkolaborasi Dalam Pagelaran Wayang Kulit Warga Dusun Pencar Desa Kaliputih

    • calendar_month Sen, 13 Mei 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 189
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Dusun Pencar, Desa Kaliputih, Kecamatan Singorojo, Kabupaten Kendal menggelar pertunjukan wayang kulit semalam suntuk dalam rangka merti dusun pada Jumat (10/5/2024). Kegiatan ini diselenggarakan di RT 04 RW 04 tepatnya di depan PAUD KB Tunas Bangsa. Tim KKN Reg-82 Posko 2 UIN Walisongo Semarang berkolaborasi dengan sesepuh, lembaga desa, pemuda dan warga Dusun […]

  • Pria Asal Kendal Ini Raih Skripsi Terbaik Se-Universitas

    • calendar_month Kam, 7 Mar 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 240
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Joko Budi Santoso merupakan salah satu wisudawan yang mendapat kebahagiaan berlipat ganda pada gelaran wisuda UIN Walisongo Semarang Periode Maret 2019 kemarin. Pasalnya, selain berhasil merampungkan studi strata satunya, namanya juga disebut sebagai pemilik skripsi terbaik tingkat universitas. Rabu, (6/3/19). Adapun judul skripsinya adalah Pengembangan Mock-up Mitosis dan Meiosis menggunakan “Lego Miniset” sebagai Pendukung […]

  • Aktif Organisasi dan Nulis Buku, Nima dan Nurul Tuntaskan Kuliah Meski Penuh Tantangan

    • calendar_month Sab, 24 Mei 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 255
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Kisah inspiratif datang dari dua wisudawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK).  Nurul dan Nima, resmi menerima gelar S.E dan S.Pg pada Sabtu, (24/05/2025). Peresmian gelar tersebut dilaksanakan di Gedung Auditorium 2 Kampus 3 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang pada acara Wisuda Doktor ke-38, Magister (S2) […]

  • Reanes Putra: Manfaatkan Masalah Jadi Peluang Bisnis

    • calendar_month Sen, 8 Apr 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 186
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Dalam rangka meramaikan Dies Natalis UIN Walisongo ke 49, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam menyelenggarakan Seminar dan Workshop Entrepreneurship Mahasiswa bertemakan “Dinamika Bisnis Islam dalam Era Revolusi Industri 4.0”. Pada kesempatan tersebut, Suprapto Suwaji, General Manager Ritra Logistik menerangkan mengenai logistik halal. Ia menjelaskan bahwa cara mengelola logistik halal, yaitu meliputi proses packaging, transportasi, […]

expand_less
Exit mobile version