Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » FEATURED » Keresahan CAMABA FEBI Terkait Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT)

Keresahan CAMABA FEBI Terkait Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT)

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sen, 17 Jul 2023
  • visibility 200
  • comment 0 komentar

lpminvest.com- Terhitung tiga hari setelah penutupan pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi Calon Mahasiswa Baru (CAMABA) Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang yang dinyatakan lolos. Masih banyak CAMABA yang merasakan keresahan tentang penentuan besaran UKT yang tidak sesuai ekspetasi. Terutama di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI).

Menurut hasil survei yang beberapa hari lalu dilakukan oleh Senat Mahasiswa (SEMA) FEBI, banyak CAMABA yang mengutarakan keresahannya dalam hal ini. Kali ini tim redaksi berhasil mewawancarai beberapa perwakilan mahasiswa baru dari beberapa jurusan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

Pertama Inayatul, salah satu CAMABA prodi Akuntansi Syariah dari Jepara merasa keberatan dengan nominal Uang Kuliah Tunggal yang ia dapat.

“Saya dan orang tua saya sangat keberatan, karena penghasilan orang tua saya digunakan untuk membiayai adik saya yang masih sekolah serta ada adik saya yang masih bayi,” ujar Inayatul.

Kemudian ada Zakiyatul, salah satu mahasiswa baru dari prodi Manajemen asal Demak, juga mengungkapkan hal yang sama saat diwawancarai. Banyak hal yang melatar belakangi keresahan, salah satunya yaitu penghasilan orang tua, mimpinya menjadi sarjana hampir terkubur karena itu.

“Penghasilan orang tua saya yang minim dan tidak punya peninggalan apapun merasa berat. Apalagi masih ada adik yang sekolah, belum juga harga sembako yang sekarang tidak murah,” ujar Zakiyatul.

Menanggapi hal ini Rizqon selaku Ketua Senat Mahasiswa FEBI turut prihatin dengan keresahan penetapan UKT Mahasiswa Baru UIN Walisongo Semarang. Ia berharap pada CAMABA untuk lebih kritis menilai kebijakan ini demi perjuangan mimpinya.

“Pihak kampus seakan tidak berpihak dengan mahasiswa, namun hanya mementingkan keberlangsungan kampus,” ucap Rizqon. Kasyif & Abi_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pelaksanaan Lomba MTQ ORSENIK 2021 Menemui Kendala Utama pada Sinyal

    • calendar_month Kam, 11 Nov 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 178
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Gelombang kedua Orientasi Olahraga, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (ORSENIK) resmi dibuka pada Rabu, (10/11/2021). Pelaksanaan Cabor Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) dilaksanakan secara online lewat platform Zoom dengan delapan (8) peserta baik putra maupun putri. Dalam pelaksanaannya, cabor MTQ tidak dibebaskan memilih surat tapi telah ditentukan maqra’nya oleh panitia yang nantinya akan dibacakan oleh peserta. […]

  • Semenjak Kamu Pergi, Aku Bukan Lagi Penyair

    • calendar_month Ming, 5 Mei 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 155
    • 0Komentar

    Entah apa yang membuatku bersedia datang ke tempat ini, Le Quartier Restaurant. Sebuah restoran dengan desain yang kental nuansa Paris ini sudah lama sekali aku tidak menyambanginya. Malam ini gerimis mencoba mendinginkan siapa saja yang ditetesinya. Dedaunan, pot bunga, atap restoran, atau bahkan otakku yang selalu pening dengan berbagai pekerjaan setiap hari. Turun dari mobil, […]

  • Mengkaji Peran Media Sosial Dalam Polarirasi Opini

    • calendar_month Ming, 26 Jan 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 258
    • 0Komentar

    Oleh : Mahda Nuurainiyah Internet di era sekarang sudah seperti kebutuhan pokok, maraknya penggunaan medsos, telepon genggam, dan perangkat cerdas lainnya. Internet menawarkan berbagai kemudahan yang mampu diterima segala usia. Pengoperasian yang mudah telah menjangkau satu dunia, menggantikan peran koran sebagai sumber informasi. Fitur-fitur yang canggih juga memudahkan terbentuknya ruang diskusi daring. Sayangnya internet yang […]

  • Perpustakaan Lentera, Resmi Lounching di Desa Loireng Kecamatan Sayung Kabupaten Demak

    • calendar_month Ming, 23 Feb 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 214
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Perpustakaan Lentera dengan tema Menciptakan Literasi yang Inklusif untuk Generasi Unggul telah diresmikan pada kamis, (20/2/2020) lalu. Dalam acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa selaku pembina perpustakaan, Mardhiyah dan perwakilan dari siswa-siswi Yayasan Raudhatus Sholihin Desa Loireng. “Hari ini launching Perpustakaan Lentera agar semua warga tahu di Desa Loireng sudah ada perpustakaan bisa membekali […]

  • Pengumuman Penerimaan Kru Magang LPM Invest 2017

    • calendar_month Kam, 5 Okt 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 184
    • 0Komentar

    Berdasarkan tes seleksi yang telah dilakukan sebelumnya dan pertimbangan hasil tes seleksi oleh LPM Invest. Berikut kami sampaikan nama yang lolos seleksi kru magang LPM Invest 2017, sebagaimana yang tertera di bawah ini: Fachrizal Familudin Shinta Dewi Nur faizun Yeni Rahayu Aisyah Septiasari Annisa Nurul Hidayah Fany Mulya Riski Falikhatul Abriza Siti Rizkiyyah Muhammad Gufron […]

  • Usai Workshop Materi, LPM Invest Gelar Workshop Lapangan Bagi Kru Magang

    • calendar_month Sen, 23 Okt 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 143
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Walisongo Semarang melaksanakan workshop lapangan di Candi Gedong Songo Semarang. Jumat, (13/10/17). Tujuan diselenggarakannya workshop lapangan adalah memupuk solidaritas antarkru magang. Selain itu, workshop lapangan juga bertujuan untuk menerapkan ilmu yang telah didapatkan kru magang saat workshop materi, pada 10-11 Oktober 2017 lalu di […]

expand_less
Exit mobile version