Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Ramai Tagar Dijebak UIN WS, Bentuk Kekecewaan terhadap Kampus Kemanusiaan Walisongo

Ramai Tagar Dijebak UIN WS, Bentuk Kekecewaan terhadap Kampus Kemanusiaan Walisongo

  • account_circle admin1
  • calendar_month Rab, 20 Jul 2022
  • visibility 234
  • comment 0 komentar

(Tagar #dijebakuinws menjadi trending di media sosial twitter)

lpminvest.com – Selasa (19/7/2022) jagat Twitter dihebohkan dengan tagar dijebak UINWS. Tagar ini terus ditulis oleh mahasiswa UIN Walisongo Semarang sebagai aksi protes atas turunnya Surat Keputusan (SK) Rektor UIN Walisongo Semarang Nomor 2138/Un.10.0/R.1/KM.02.05/06/2022 tentang Penetapan Penempatan Mahasiswa yang Diterima Melalui Jalur UM-PTKIN Tahun Akademik 2022/2023 pada Ma’had Al Jami’ah UIN Walisongo Semarang.

Keputusan Rektor tersebut berisi tentang penyebaran calon mahasiswa baru yang lolos melalui jalur UM-PTKIN dengan nilai kurang pada tiga mata ujian, yaitu Bahasa Arab, Baca Tulis Alquran (BTQ), dan keislaman. Mereka diwajibkan bertempat tinggal di Ma’had Al Jami’ah UIN Walisongo selama satu tahun pertama dengan biaya Rp 6.000.000 (enam juta rupiah) pertahun.

Hal itu memicu kontroversi dikalangan calon mahasiswa baru (camaba) UIN Walisongo Semarang. Di jagat Twitter para camaba berbondong-bondong menyampaikan kekecewaannya atas keputusan tersebut yang dianggap tidak transparan dan tidak ada sosialisasi maupun pemberitahuan sebelumnya. Mereka menulis ungkapan kekecewaan melalui akun Twitter masing-masing. Tagar #dijebakUINWS masih terus dinaikkan di Twitter hingga kini dan menurut informasi, aksi tersebut akan terus dilakukan hingga universitas mencabut SK terkait.

(Tagar #dijebakuinws disertai dengan meme tentang apa yang dirasakan mahasiswa baru. Sumber: akun twitter @telkomles)

Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas (DEMA-U) telah mendata sekitar 321 mahasiswa jalur UM-PTKIN yang benar-benar memiliki kendala untuk memenuhi aturan itu dan besar kemungkinan tidak melanjutkan kuliah di UIN Walisongo Semarang. Dikeluarkannya SK tersebut serta ramainya tagar di media sosial, DEMA-U telah melakukan beberapa upaya diantaranya mereka sebelumnya sempat  melakukan audiensi bersama Wakil Rekrtor 1 dan 3 agar segera rapat dengan para pimpinan untuk  mengkaji ulang keputusan rektor UIN Walisongo Nomor  2138/Un.10.0/R.1/KM.02.05/06/2022 itu. Namun, hingga sore kemarin pimpinan belum juga melakukan rapat.

Presiden Mahasiswa UIN Walisongo semarang menuturkan bahwa DEMA-U selaku penengah akan terus mendorong pimpinan agar terjadi jalan keluar yang baik.
“Dengan ramainya tagar ini kami selaku penengah antara birokrat dengan mahasiswa tidak diam saja, kami masih terus mendesak agar para pimpinan melakukan rapat secepatnya dan mengkaji ulang keputusan tesebut,“ ucap Shofiyul Amin lewat pesan WhatsApp.

Salah satu camaba prodi Perbankan Syariah mengungkapkan kekecewaannya kepada Kru Magang LPM Invest.

“Menurut saya hal tersebut kurang tepat karena dengan diwajibkannya Ma’had bagi maba 2022 akan memberatkan sebagian mahasiswa dari jalur mandiri. Karena biaya UKT juga sudah besar ditambah dengan biaya Ma’had yang besar pula karena tidak semua mahasiswa berlatar belakang ekonomi yang cukup,”  ungkap Mela. Kasyif&Lisda_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lima Rekomendasi, Tontonan dari Series Barat hingga Asean

    • calendar_month Kam, 2 Jul 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 289
    • 0Komentar

    Di tengah pandemi Covid-19 ini kita semua diharuskan untuk di rumah saja. Bekerja, ibadah, sekolah ataupun kuliah juga di rumah saja. Hal tersebut bukannya tanpa alasan, tetapi bisa membantu mengurangi persebaran covid-19 yang belum ada obatnya itu. Keuntungannya adalah tenaga kesehatan menjadi tidak terlalu terbebani dengan melonjaknya jumlah pasien dan bisa fokus terhadap pasien-pasien yang […]

  • Beda dengan Putra, Begini Perhitungan Nilai Futsal Putri dalam Piala FEBI 2022

    • calendar_month Kam, 17 Nov 2022
    • account_circle admin1
    • visibility 351
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Kamis, (17/11/22) dalam rangkaian Piala Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) 2022 yang diadakan oleh UKM EBI Sport di Gedung Serba Guna (GSG) UIN Walisongo Semarang. Perlombaan futsal putri dilaksanakan 6 kali pertandingan dengan 4 tim. Dalam pertandingan futsal kategori putri, terdapat perbedaan perhitungan skor untuk menentukan siapa pemenangnya. Rafi Adisatya, selaku wasit dalam […]

  • National Essay Competition (NEC) 2019 Lembaga Pers Mahasiswa Invest

    • calendar_month Jum, 15 Mar 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 134
    • 0Komentar

    Hidup mahasiswa! Dunia kini tengah memasuki era Revolusi Industri 4.0. Hal ini ditandai dengan semakin pesatnya arus globalisasi dan perkembangan teknologi yang menekankan pada pola digital economy, artificial intelligence, big data, robotic, dan lain sebagainya. Tidak terkecuali Indonesia, teknologi kian canggih dan digandrungi kaum milenial. Namun di tengah pesatnya perkembangan teknologi, justru semakin banyak yang […]

  • Gedung Belum Memadahi, UIN Walisongo Buka Tiga Fakultas baru.

    • calendar_month Ming, 8 Nov 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 158
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Sebagai tindak lanjut Bertransformasinya IAIN Walisongo menjadi UIN Walisongo, Menteri Agama Lukman Hakim Saifudin meresmikan tiga Fakultas baru. Rabu, (4/11/2015). Acara yang dilaksankan di Auditorium II kampus III UIN Walisongo ini dihadiri oleh Menteri Agama RI, serta perwakilan dari Polisi Daerah (POLDA) Jawa Tengah, Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kantor wilayah (KANWIL) agama Propinsi Jawa […]

  • Peduli Terhadap Sosial; Lindu Aji Putra Mabes 26 Gelar Bhakti Ramadhan

    • calendar_month Sen, 13 Jun 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 193
    • 0Komentar

    Lpminvest.com – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan, Lindu Aji Putra Mabes 26 Semarang, menggelar Bhakti Ramadhan di Desa Jimbaran Kecamatan Bandungan Semarang. Minggu, (12/06/16). Agenda bersifat sosial ini mengusung tema “Semangat Berbagi Sempurnakan Ibadah di Bulan Suci” berlangsung lancar dan tidak ada kendala sedikitpun. Niko (35) selaku ketua panitia Bhakti Ramadhan tersebut mengungkapkan bahwa […]

  • Webinar Orientasi Lulusan; Ubah Pandangan Prospek Kerja Sarjana Ekonomi Islam

    • calendar_month Sab, 24 Okt 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 201
    • 0Komentar

    lpminvest.com- HMJ Ekonomi Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Waisongo Semarang usai menyelenggarakan Webinar Orientasi Lulusan bertajuk “Peluang dan Tantangan: Peran Sarjana Ekonomi Syariah dalam Kontribusi Pengelolaan Ekonomi Negara”, (Sabtu, 24/10/2020). Webinar dihadiri oleh tiga pembicara handal, yaitu Muhammad Zilal Hamzah selaku Dewan Penasehat DPP Ikatan ahli Ekonomi Islam Indonesia, Wahyu Jatmiako selaku […]

expand_less
Exit mobile version