Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Minuman Herbal Dua Varian Rasa; Bentuk Ikhtiar Sehat dan Usaha Alternatif di Era Pandemi

Minuman Herbal Dua Varian Rasa; Bentuk Ikhtiar Sehat dan Usaha Alternatif di Era Pandemi

  • account_circle admin1
  • calendar_month Ming, 15 Agu 2021
  • visibility 181
  • comment 0 komentar

Ayu Rahmawati (duduk) dan Ibu-Ibu Desa Gebanganom-Rowosari, Kendal sedang berpose dengan minuman herbal yang dibuat

lpminvest.com- Sabtu (14/8/2021), kelompok 37 KKN MIT-DR 12 UIN Walisongo mengadakan pelatihan pembuatan dan cara pemasaran minuman herbal rasa original dan rasa manis madu di era pandemi. Acara ini diadakan beserta protokol kesehatan yang ketat di Desa Gebanganom, Rowosari, Kendal dengan Ayu Rahmawati sebagai tutornya. Acara ini bertujuan untuk menyosialisasikan minuman sehat sebagai alternatif usaha di era pandemi pada masyarakat setempat.

Minuman herbal terdiri dari dua varian rasa yaitu rasa orisinal dan rasa manis madu. Rempah-rempah merupakan bahan utama, seperti jahe, serai, dan kayu manis. Cara pembuatan minuman ini adalah sebagai berikut: pertama, mencuci bersih semua bahan; lalu geprek jahe dan serainya; langkah ketiga, masukkan semua bahan ke dalam panci yang sudah diisi air secukupnya dan rebus hingga mendidih; terakhir, jika sudah mendidih matikan kompor kemudian tunggu sampai hangat lalu siap untuk diminum.

“Dari langkah-langkah pembuatan itu, rasa yang original cukup langsung diminum dan untuk yang manis tambahkan madu. Minuman ini bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah dan menambah imunitas tubuh di saat pandemi,” terang Ayu Rahmawati.

Dalam pelatihan ini Ayu Rahmawati juga mengedukasi cara pemasaran minuman herbal tersebut. Hal ini dilakukan sebagai alternatif usaha untuk membantu perekonomian masyarakat setempat pada saat pandemi. Cara pemasaran minuman ini yaitu dengan memanfaatkan platform media sosial yang dimiliki oleh masyarakat. Dipasarkan secara online dengan cara pre-order agar lebih efektif juga untuk meminimalisir kerugian dalam penjualan dan untuk mengurangi kontak fisik kepada pembeli.

Gayung bersambut, masyarakat berterima kasih kepada Ayu Rahmawati atas ilmu yang diberikan.

“Saya sangat berterima kasih dengan adanya pelatihan ini karena dapat menambah pengetahuan saya. Bisa saya jadikan sebagai alternatif usaha di saat pandemi seperti ini untuk menambah pendapatan keluarga. Apalagi dengan cara pembuatan dan pemasaran yang cukup mudah bagi kaum emak-emak seperti saya,”  ucap Suriyah selaku peserta pelatihan.

Ayu rahmawati berharap bahwa dengan pelatihan ini masyarakat bisa menjaga kesehatan. Juga bisa memberikan solusi alternatif usaha online untuk menyejahterakan perekonomian masyarakat setempat.

“Saya berharap kepada Ibu-Ibu semua dengan diadakannya pelatihan ini dapat menambah pengetahuan Ibu-Ibu semua untuk hidup sehat. Serta menjadikan minuman ini atau produk lainnya yang bisa Panjenengan semua buat sebagai usaha alternatif yang dapat menambah pendapatan keluarga pada saat pandemi yang kita tahu semuanya serba sulit,” jelas Ayu yang juga mahasiswi jurusan Sosiologi UIN Walisongo. Dimas_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

    • calendar_month Rab, 16 Feb 2022
    • account_circle admin1
    • visibility 172
    • 0Komentar

    Pelantikan Pengurus Ormawa FEBI diselenggarakan Secara Luring  lpminvest.com- Dalam rangka menjaga dan melestarikan roda organisasi di lingkup Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), seluruh organisasi mahasiswa (ormawa) lakukan reorganisasi. Reorganisasi  diawali dengan pelantikan pengurus Ormawa FEBI UIN Walisongo Semarang yang dilaksanakan pada Rabu (16/2/2022) secara luring. Pelantikan pengurus ormawa ini diikuti oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa […]

  • Konflik Urut Sewu; Tindakan Anarkis TNI-AD Terhadap Petani

    • calendar_month Sab, 19 Sep 2015
    • account_circle admin1
    • visibility 228
    • 0Komentar

    Kebumen merupakan nama yang berasal dari kata kabumian yang artinya adalah tempat Kyai Bumi. Secara geografis Kabupaten Kebumen Jawa Tengah terletak pada 7°27′- 7°50′ Lintang Selatan dan 109°22′-109°50′ Bujur Timur. Bagian selatan Kabupaten Kebumen merupakan dataran rendah, sedang pada bagian utara berupa pegunungan, yang merupakan bagian dari rangkaian Pegunungan Serayu. Di bagian pesisir pantai selatan […]

  • Merespon Omnibus Law UU Cipta Kerja, Ratusan Buruh dan Pekerja Kembali Turun ke Jalan

    • calendar_month Sen, 12 Okt 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 148
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Ratusan buruh dan pekerja yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Nasional (KSPN) mengadakan aksi di depan kantor Gubernur Jawa Tengah. Senin, (12/10/2020). Heru, Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) KSPN, mengaku akan terus mengawal Rancangan Undang-undang Omnibus Law yang telah disahkan DPR agar tidak ada poin yang merugikan buruh. “Dari Januari sampai Oktober KSPN […]

  • Pemanfaatan Desain sebagai Ruang Informasi, Pagelaran Nasional HMJ S1 Perbankan Syariah UIN Walisongo

    • calendar_month Ming, 17 Okt 2021
    • account_circle admin1
    • visibility 163
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Perbankan Syariah UIN Walisongo mengadakan acara Pelatihan Desain Grafis dan Videografis. Acara berskala nasional itu mengangkat tema “Pemanfaatan Desain sebagai Ruang Informasi” pada Minggu, (17/10/2021). Melalui Zoom Meeting, acara ini bertujuan untuk memaksimalkan media informasi serta menambah wawasan kepada peserta dari kalangan mahasiswa. Alasan diangkatnya tema ini agar mahasiswa dapat […]

  • Wujud Serambi FEBI, Hasil Pengelolaan Dana Infak dan Wakaf

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 188
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Dengan tujuan utama untuk meningkatkan kajian keislaman, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo tengah menjalankan proses pembangunan serambi. Serambi atau bisa juga disebut student center ini terletak di depan mushola FEBI. Minggu, (16/2/2020). “Karena kita sebagai universitas Islam, yang di situ harus memiliki ciri Islami yang mendalam maka kita harus memfasiltasi untuk […]

  • Kepala Staf Kepresidenan RI Harapkan Mahasiswa Peka terhadap Persoalan Indonesia

    • calendar_month Sel, 12 Mar 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 190
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesia, Moeldoko secara resmi membuka acara Musyawarah Nasional (munas) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) senusantara di Aula Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) Medan. Selasa, (12/03/2019). Dalam pertemuan tersebut, Fajar berharap agar generasi muda khususnya mahasiswa mampu membawa Indonesia lebih maju. “Melalui pertemuan semacam ini, saya berharap generasi muda mahasiswa senusantara bisa memajukan bangsa dan […]

expand_less
Exit mobile version