Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » FEBI dan Nafsul Mutmainnah Achievment Gelar Pelatihan Public Speaking untuk Aktivis Mahasiswa

FEBI dan Nafsul Mutmainnah Achievment Gelar Pelatihan Public Speaking untuk Aktivis Mahasiswa

  • account_circle admin1
  • calendar_month Kam, 5 Nov 2020
  • visibility 186
  • comment 0 komentar

Suasana pelatihan public speaking berlangsung di Miniatur Kampung Surga, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang.

lpminvest.com- Kamis (05/11/2020) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang mengadakan Pelatihan Public Speaking. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menyongsong kreativitas terutama dalam bidang komunikasi. Acara yang digelar dengan nuansa Islami itu, dibantu oleh Grup Nafsul Mutmainnah Achievment (NMA) selaku pemandu acara. Pembekalan public speaking ini bertempat di Miniatur Kampung Surga, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang.

Diselenggarakan selama dua hari yaitu tanggal 5 hingga 6 November 2020, pelatihan ini juga dihadiri oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) beserta jajaran staf akademisi FEBI UIN Walisongo. Bukan hanya itu, pelatihan ini juga diikuti oleh aktivis yang terhimpun dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan Organisasi Intra FEBI UIN Walisongo Semarang guna membekali kemampuan mereka di bidang public speaking. Ada 37 peserta dan pendamping yang turut andil dan tetap mentaati protokol kesehatan

“Pelatihan ini memiliki tujuan supaya mahasiswa dan mahasiswi FEBI UIN Walisongo yang akan menjadi calon pemimpin di masa depan agar memiliki keterampilan untuk berbicara di depan umum dengan baik,” tegas Syaifullah selaku Dekan FEBI UIN Walisongo dalam sambutannya.

Tidak hanya itu, Syaifullah juga menambahi pentingnya pemilihan diksi dalam berkomunikasi.
“Khotbah itu perlu dan penting, terlebih dalam pemilihan diksinya. Diksi yang pas, terutama khotbah di depan calon mertua jadinya khotbah untuk khitbah,” lanjutnya sebagai lawakan sekaligus pencairan suasana.

Acara dibuka dengan penyematan kartu peserta yang diwakili oleh dua orang peserta kemudian diikuti oleh seluruh peserta.
Menurut Said, salah satu peserta pelatihan, acara ini sangat menarik dan asyik karena berbeda dengan acara biasanya.
“Menurut saya, pelatihan ini sangat asyik dan menarik karena berbeda dengan forum yang biasa saya ikuti. Juga pembawa acaranya sangat semangat dan asik sehingga membuat saya tertarik,” ucap Said ketika diwawancarai oleh Tim Lembaga Pers Mahasiswa Invest FEBI UIN Walisongo. Dimas_[i]

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Duta PBS; Ajang Gali Potensi dan Jati Diri Mahasiswa

    • calendar_month Sel, 21 Nov 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 232
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) D3 dan S1 Perbankan Syariah (PBS) mengadakan Pemilihan Mas dan Mbak Duta Perbankan Syariah bertajuk “Membangun Insan Perbankan yang Profesional”. Selasa, (21/11/2017). Acara yang bertempat di Auditorium II Kampus III UIN Walisongo Semarang tersebut merupakan bagian dari Semarak Expo Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) 2017. Nur Huda dalam sambutannya […]

  • PTJD Sebagai Langkah Awal Membentuk Jiwa Jurnalis

    • calendar_month Ming, 13 Okt 2024
    • account_circle admin1
    • visibility 161
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD) merupakan gerbang awal bagi para Kru Magang (Kruma) Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Invest 2024 untuk lebih dalam mengenal dunia kejurnalistikan. PJTD ini adalah agenda tahunan yang dilaksanakan oleh LPM Invest dalam rangka menciptakan jurnalis yang kompeten dan meningkatkan critical thingking dengan penuh kreativitas. Dalam PJTD 2024 ini mengangkat […]

  • Voli Jadi Cabang Olahraga Baru di FEBI Championship 2023

    • calendar_month Sel, 9 Mei 2023
    • account_circle admin1
    • visibility 193
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) EBI Sport Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang mengadakan turnamen FEBI Championship periode 2023. Voli menjadi cabang olahraga (cabor) baru pada FEBI Championship 2023, sedangkan pada acara FEBI Championship tahun lalu hanya terdapat satu cabor, yaitu futsal. Peserta FEBI Championship 2023 terdiri dari pelajar […]

  • Peduli UMKM, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Adakan Sosialisasi Digital Marketing

    • calendar_month Ming, 2 Feb 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 192
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Inisiatif Terprogram (MIT) ke-9 UIN Walisongo Semarang mengadakan sosialisasi digital marketing untuk peningkatan Usaha Kecil Mikro Menengah (UMKM) di Desa Karangasem, Sayung, Demak. Sosialisasi yang diadakan di Balai Desa Karangasem ini diikuti oleh 25 peserta. Minggu, (02/02/2020). Sosialisasi tersebut, kata Moh Ilham Afaf selaku Koordinator Desa tim […]

  • PBAK Online Hari Kedua: Ta’arufan Dulu dengan Dunia Kampus

    • calendar_month Sel, 8 Sep 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 243
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Selasa (8/9/2020). Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan  (PBAK) UIN Walisongo Semarang disiarkan langsung melalui kanal YouTube DEMA Universitas dan juga DEMA Fakultas masing-masing. Dalam acara hari ini, terdapat kegiatan dengan judul pengenalan dunia kampus yang dinarasumberi langsung oleh Mukhsin Jamil selaku Wakil Rektor I bidang Akademik dan Kelembagaan UIN Walisongo Semarang. Keadaan sekolah tentu berbeda […]

  • Asal Muasal Musik dan Eksistensinya di Tengah Pandemi

    • calendar_month Sab, 27 Jun 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 195
    • 0Komentar

    Aku pernah sejenak ikut berdiri di kerumunan ribuan pasang kaki hanya untuk menikmati alunan syair yang berirama. Meskipun di kampus yang berada di bawah naungan Kementerian Agama (Kemenag), tapi seni tetaplah mengalir tanpa batasan. Musik itu universal, mampu menyatukan berbagai golongan serta diterima oleh pasang telinga dimanapun. Sopo sing kuat nandhang kahanan, sopo sing ora […]

expand_less
Exit mobile version