Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » STRAIGHT NEWS » Dharma Wanita Persatuan FEBI Raih Juara Umum, Dekan FEBI; Perempuan Perlu Lebih Kreatif dan Inovatif

Dharma Wanita Persatuan FEBI Raih Juara Umum, Dekan FEBI; Perempuan Perlu Lebih Kreatif dan Inovatif

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sab, 28 Des 2019
  • visibility 153
  • comment 0 komentar

Tampak para pemenang lomba Peringatan HUT Dharma Wanita ke 20 dan Hari Ibu ke 91 tersenyum sumringah usai menerima penghargaan.

lpminvest.com – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang berhasil menjadi juara umum dalam acara Peringatan Dharma Wanita ke-20 dan Hari Ibu ke-91. Jumat, (27/12/2019).

Perlombaan tersebut terdiri atas lima cabang lomba, yaitu merangkai sayur, merangkai buah, mengenakan dasi, lomba cerdas cermat, serta rias wajah dan berbusana. Keberhasian BWP FEBI menjadi juara umum karena berhasil memenangkan dua cabang lomba sekaligus, yaitu merangkai sayur dan buah. Kemenangan itu dipersembahkan oleh Ririn, istri Kepala Bagian Administrasi, Umum dan Keuangan (Kabag AUK) FEBI Nasrudin.

Ririn, istri Kabag AUK Nasrudin tampak serius saat tengah mengikuti perlombaan merangkai sayuran.

Acara yang diselenggarakan oleh DWP UIN Walisongo tersebut bertempat di ruang sidang doktor pascasarjana Gedung Rektorat lantai III Kampus I UIN Walisongo. Perlombaan diikuti oleh seluruh anggota DWP dari delapan fakultas dan satu biro yang meliputi  karyawati, ibu dosen, dan istri dosen.

Dengan didapatnya juara umum, Dekan FEBI, Saifullah mengaku merasa senang atas prestasi yang membanggakan pihak fakultas tersebut. Ia menilai bahwa perempuan memang memiliki peranan yang besar bagi keluarga. Oleh karena itu, perempuan perlu untuk memiliki sikap kreatif dan inovatif dalam segala bidang.

“Karena peran perempuan sangat penting bagi keluarga, ke depannya perempuan dengan support dan didamping oleh suami perlu lebih kreatif dan inovatif dalam segala bidang, seperti bidang pendidikan tentang cara mendidik anak dengan baik, bidang ekonomi tentang cara mengatur keuangan internal maupun eksternal keluarga, serta bidang sosial dan budaya tentang cara bermasyarakat yang baik,” tuturnya.

Dina Risma, istri Wakil Dekan III Saekhu, yang mendapat mandat dari ketua DWP FEBI Ariva Kholida, istri Dekan Saifullah untuk untuk mengawal jalannya lomba membeberkan tiga kunci kemenangannya yaitu dukungan, semangat, dan kekompakan. Adapun untuk ke depannya DWP FEBI akan memperbaiki banyak hal agar peran perempuan DWP FEBI dapat lebih meningkat.

“Kemenangan kami sebagai juara umum ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam ini. Saya harap DWP FEBI lebih aktif dan efektik dalam berbagai bidang yang perlu diprioritaskan guna menunjang kemajuan DWP FEBI ke depannya,” ujarnya. (Triana_[i])

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Expo UKM-UKK Warnai PBAK Hari Kedua di FEBI

    • calendar_month Kam, 4 Agu 2022
    • account_circle admin1
    • visibility 159
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Hari kedua Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) UIN Walisongo Semarang diwarnai expo Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) tingkat fakultas. Berbeda dengan tahun sebelumnya yang dilaksanakan secara daring, expo UKM kali ini digelar secara tatap muka. Expo UKM Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) sendiri berlokasi di lapangan FEBI pada Kamis, (4/8/2022). Expo UKM mendapatkan […]

  • Kalau Saja

    • calendar_month Sel, 21 Jan 2025
    • account_circle admin1
    • visibility 280
    • 0Komentar

    Oleh: Selvina Idha Alifiani Awan bersama angin mengiringi rintik airMembawa setiap hembusan dingin hingga menusuk kulitKala itu, aku duduk bersandarkan dindingMerasakan tiap tarikan napas, yang keluar dari diriku Aku merenung dalam keheninganMembiarkan ingatan itu kembali mengalirMeratapi setiap detik yang telah berlalu Pikiranku berkelana dalam labirin waktuBerpikir, “Kalau saja kala itu aku diam”Apakah tidak akan jadi […]

  • UIN Walisongo Deklarasikan Sebagai Kampus Anti Islam Radikal

    • calendar_month Sel, 18 Apr 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 168
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Maraknya paham radikal dewasa ini menjadi ancaman bagi persatuan NKRI. Hal ini menggugah segenap civitas akademik UIN Walisongo Semarang untuk memproklamasikan deklarasi antiradikal di Gedung Serba Guna (GSG) Kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Senin, (17/4/2017). Pelaksanaan deklarasi Antiradikal dilakukan pada saat acara Ngaji Kebangsaan dan Tarbiyah Bersholawat yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Tarbiyah dan […]

  • 1,2 Juta Pekerja Dirumahkan; Program Kartu Prakerja Jadi Solutif

    • calendar_month Sab, 11 Apr 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 134
    • 0Komentar

    Social distancing adalah langkah jitu yang harus ditempuh, dengan catatan bahwa semua pihak harus terlibat dalam pemberian subsidi kebutuhan primer masyarakat, terkhusus untuk perantau. Contoh bentuk tanggung jawab lembaga yang bisa kita rasakan di lingkup UIN Walisongo Semarang yaitu masing-masing fakultas mendata mahasiswa yang masih berada di lingkup Ngaliyan Semarang serta diberikan subsidi. Bukan hanya […]

  • Kepala Staf Kepresidenan RI Harapkan Mahasiswa Peka terhadap Persoalan Indonesia

    • calendar_month Sel, 12 Mar 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 190
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesia, Moeldoko secara resmi membuka acara Musyawarah Nasional (munas) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) senusantara di Aula Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) Medan. Selasa, (12/03/2019). Dalam pertemuan tersebut, Fajar berharap agar generasi muda khususnya mahasiswa mampu membawa Indonesia lebih maju. “Melalui pertemuan semacam ini, saya berharap generasi muda mahasiswa senusantara bisa memajukan bangsa dan […]

  • Mimbar Bebas; Suarakan Aspirasi Mahasiswa FEBI

    • calendar_month Rab, 23 Okt 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 241
    • 0Komentar

    lpminvest.com – Senat Mahasiswa (SEMA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang  menggelar mimbar bebas mahasiswa yang bertema “Suarakan Aspirasimu, Wujudkan FEBI Go ASEAN”. Bertempat di Auditorium I lantai 2 UIN Walisongo Semarang, acara ini bertujuan untuk menyerap aspirasi mahasiswa FEBI. Rabu, (23/10/2019). Mimbar Bebas dihadiri oleh Muhaimin Kasubag Akademik Kemahasiswaan dan Alumni […]

expand_less
Exit mobile version