Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Jadwal TOEFL dan IMKA Tabrakan dengan KKL Rugikan Mahasiswa

Jadwal TOEFL dan IMKA Tabrakan dengan KKL Rugikan Mahasiswa

  • account_circle admin1
  • calendar_month Sel, 24 Apr 2018
  • visibility 173
  • comment 0 komentar

Seorang mahasiswa tengah memperhatikan pengumuman pemberitahuan jadwal TOEFL dan IMKA serentak.

lpminvest.com Pelaksanaan Test of English as a Foreign Language (TOEFL) dan Ikhtibar Mi’yar al-Kafaah fii al-Lungah al-Arabiyyah (IMKA) serentak menimbulkan pertentangan dari mahasiswa. Pasalnya, jadwal tes yang telah tersusun lima bulan ke depan, yaitu sejak Mei sampai September mengalami percepatan jadwal oleh pihak Pusat Pengembangan Bahasa (PPB). Senin, (23/4/2018).

Pengajuan jadwal tersebut terjadi setelah diadakan rapat antara pihak universitas dengan PPB guna menanggapi usulan dari  mahasiswa angkatan 2013 dan 2014 serta para dosen perihal membludaknya pendaftar tes TOEFL dan IMKA.

Pelaksanaan tes TOEFL diajukan pada 5-6 Mei dan tes IMKA pada 12-13 Mei. Tes tersebut akan diadakan di Gedung  Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) dan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK).

Menanggapi adanya pengajuan tes tersebut, Muhyiddin, mahasiswa S1 Perbankan Syariah merasa dirugikan karena jadwal tes TOEFL-nya menjadi tabrakan dengan jadwal Kuliah Kerja Lapangan (KKL).

“Sebenarnya pengadakan tes serentak itu cukup bagus untuk mengatasi permasalahan membludaknya pendaftar tes tersebut, terutama bagi mahasiswa lama. Namun, bagi mahasiswa lainnya yang sudah mengatur jadwal sesuai porsinya harus diganti, dan dipaksa memilih antara tes TOEFL dan IMKA atau kegiatan lainnya seperti KKL. Tentu hal tersebut merugikan kami karena harus pilih salah satu,” kata Muhyiddin, salah satu mahasiswa yang mengalami benturan jadwal dengan KKL.

Mahasiswa yang jadwal tes TOEFL dan IMKA-nya menjadi tabrakan dengan KKL diantaranya jurusan Ekonomi Islam, S1 Perbankan Syariah, Komunikasi Penyiaran Islam, Pengembangan Masyarakat Islam dan Manajaemen Dakwah.

“Bagi mereka yang berhalangan mengikuti tes TOEFL dan IMKA, baik izin mengikuti kegiatan KKL maupun lainnya, kami anggap gugur dan nilainya kosong karena disistem kami tidak mengenal hal tersebut,” tutur Syaifullah, Pimpinan PPB.

Adanya komplain dari sejumlah mahasiswa yang merasa dirugikan, pihak Jurusan S1 Perbankan Syariah pun memberikan respon dengan meminta keringanan dengan mengajuan surat izin kepada pihak PPB untuk mahasiswanya yang mengikuti KKL.

“Untuk mahasiswa yang mengikuti KKL dari pihak ketua jurusan S1 Perbankan Syariah sudah mengajukan surat kepada pihak PPB agar mahasiswa yang KKL bisa di undur pada bulan Juni,” ucap Ali Murtadlo selaku Wakil Dekan 1 FEBI.

Hingga berita ini diturunkan masih belum ada jawaban yang pasti dari pihak PPB mengenai nasib para mahasiswa yang jadwalnya tabrakan dengan jadwal KKL, akankah tesnya bisa diundur atau harus gugur. (Huda-[i])

  • Penulis: admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kebijakan Baru, FEBI Bentuk Komunitas Penerima Beasiswa Prestasi

    • calendar_month Sen, 23 Okt 2017
    • account_circle admin1
    • visibility 140
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Hasil seleksi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) menetapkan 35 mahasiswa terpilih sebagai nominator penerima Beasiswa Prestasi. Selanjutnya, diadakan sosialisasi bagi para nominator sekaligus pembentukan komunitas penerima Beasiswa Prestasi FEBI. Jumat, (20/10/17). “Ini kebijakan baru di tingkat fakultas, yang di tahun sebelumnya belum ada. Maka tahun ini kita adakan. Komunitas ini secara bersama-sama akan […]

  • UIN Walisongo Semarang Eratkan Kerjasama dengan 23 Universitas dari China

    • calendar_month Sab, 26 Okt 2019
    • account_circle admin1
    • visibility 271
    • 0Komentar

    lpminvest.com – UIN Walisongo Semarang melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) guna mempererat kerjasama dengan 23 universitas dari China. Acara yang bertajuk “Jianngsu Education Expo 2019” itu bertempat di Auditorium 2 kampus 3 UIN Walisongo Semarang. Jum’at, (25/10/2019). ”Tujuan diadakannya Jiangsu Education Expo intinya adalah agar adanya hubungan dan kerjasama antara UIN Walisongo dengan universitas […]

  • KKN MIT dari Rumah, Gelar Webinar sebagai Bentuk Edukasi Kesehatan

    • calendar_month Rab, 1 Jul 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 179
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri  Inisiatif Terprogram dari Rumah Ke 10 posko 01 mengadakan  Seminar Online (Webinar) gratis untuk umum dengan mengusung tema Corona Menggila Apa Solusianya? Acara ini berlangsung via aplikasi layanan konferensi jarak jauh yaitu ZOOM. Rabu (01/07/2020) Webinar yang pertama kali diselenggarakan secara virtual ini, dihadiri kurang lebih 87 orang […]

  • Secret Garden Village Bali sebagai Destinasi Edukasi Prodi EI

    • calendar_month Kam, 5 Mar 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 181
    • 0Komentar

    lpminvest.com- Tidak hanya keindahan alam, Bali menyimpan banyak wisata edukasi yang cocok menjadi tempat singgah mahasiswa, salah satunya yaitu Secret Garden Village Bali. Tempat tersebut menjadi salah satu destinasi Kuliah Kerja Lapangan (KKL) prodi Ekonomi Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang. Destinasi kali ini sebagai wujud inspirasi dalam berwirausaha. Selasa (3/3/2020). […]

  • Tiga Anime Paling Banyak Dikoleksi Mahasiswa FEBI versi LPM INVEST

    • calendar_month Jum, 8 Jan 2016
    • account_circle admin1
    • visibility 200
    • 0Komentar

    Seni melukis sebuah karakter dengan  kisah cinta, persahabatan serta semangat mengapai cita-cita memiliki daya tarik tersendiri bagi sebagian mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo. Beberapa mahasiswa FEBI bahkan memilki koleksi ratusan file serial anime yang disave dalam laptopnya. Tak jarang para pecinta anime ini bertukar file satu sama lain demi menggenapi koleksinya […]

  • Terungkap! Budget Wisuda Online Ramah di Kantong

    • calendar_month Jum, 7 Agu 2020
    • account_circle admin1
    • visibility 233
    • 0Komentar

    lpminvest.com– Kamis, (6/08/2020) menjadi hari yang paling bersejarah bagi UIN Walisongo Semarang. Pasalnya, wisuda periode Agustus 2020 ini digelar secara virtual dan melahirkan 1.661 wisudawan. Rincian wisudawan yaitu ada 69 orang Ahli Madya, 1.553 orang Sarjana, serta 51 orang Magister dan 8 orang Doktor. Wisuda kali ini memanfaatkan teknologi Face Animation Tracking (FAT), dimana wisudawan […]

expand_less
Exit mobile version