Atlet Silat FEBI Terpaksa Dilarikan ke Rumah Sakit Karena Insiden Ini

perlombaan cabor pencak silat berlangsung di Audit I kampus I UIN Walisongo Semarang. Kamis, (19/9/2019)
perlombaan cabor pencak silat berlangsung di Audit I kampus I UIN Walisongo Semarang. Kamis, (19/9/2019)
perlombaan cabor pencak silat berlangsung di Audit I kampus I UIN Walisongo Semarang. Kamis, (19/9/2019)

lpminvest.com– Cabang olahraga (cabor) pencak silat putra berlangsung alot antar peserta. Cabor yang dipertandingkan di hari kedua Orientasi Olahraga, Seni, Ilmiah, dan Keterampilan (Orsenik) 2019 itu bahkan sempat menimbulkan kegaduhan antara pihak suporter dan panitia. Kamis, (20/9/2019).

Kegaduhan bermula saat atlet pencak silat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Movico Eka Candra berlaga melawan atlet dari Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) Qoiraga Bandil. Saat itu, pukulan dari atlet pencak silat FSH tanpa sengaja menghujam langsung ke muka atlet FEBI. Akibatnya atlet FEBI tersungkur beberapa menit.

“Tadi dari pihak lawan tanpa sengaja memukul wajah dari si korban, langsung jatuh dan tergeletak beberapa menit sambil di tangani tim medis,” tutur Iqbal, mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan (FITK) yang menonton cabor pencak silat.

Baca juga : Cabor Silat Sumbang Tujuh Medali untuk Febi

Insiden serupa pun kembali terjadi. Suporter FSH menilai atletnya memukul bagian dada lawan. Sedangkan dari pengamatan panitia dan wasit, atlet FSH memukul bagian leher lawan. Keributan adu mulut pun tak terelakkan antara kedua pihak tersebut. Namun pada akhirnya pihak wasit langsung memberikan hukuman walk out (WO) kepada atlet FSH.

Di sisi lain, atlet FEBI kembali harus mendapat penanganan dari tim medis karena pernafasannya sesak. Melihat kondisi Movico yang sudah tidak memungkinkan untuk melanjutkan pertandingan maka pihak panitia acara pun mengakhiri pertandingan tersebut.

Karena insiden itu, Movico dilarikan ke Rumah Sakit Tugurejo, Semarang. Dari laporan terbaru Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) FEBI, Sochi Kholilul Lutfi menyebutkan bahwa kondisi Movico berangsur membaik dan insiden yang dialami pun tidak terlalu parah. Movico hanya mendapatkan perawatan beberapa menit dan tidak dianjurkan untuk opname.

“Peserta dan saya sudah kembali dari rumah sakit,” ucap Sochi saat di hubungi via Whatsapp. (Yusuf, Wiwik_[i])

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *