lpminvest.com– Dalam rangka memeriahkan Febi Fair serta menjaring atlet perlombaan Ekonomi Islam, Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ekonomi Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEBI) menggelar Islamic Economy Competition dengan tema “Peran Ekonomi Syari’ah dalam Mempersiapkan Sustainable Development Goals”. Jumat, (16/11/2018).
Acara yang dibuka oleh Wakil Dekan III FEBI, Khoirul Anwar tersebut bertujuan untuk menarik partisipasi mahasiswa serta wadah kompetisi dalam lingkup FEBI.
“Acara ini bertujuan untuk mencari bibit unggul dalam bidang ekonomi. Dikarenakan banyak perlombaan yang sering ditawarkan kepada Dema (Dewan Eksekutif Mahasiswa) Fakultas, namun dari pihak Dema sendiri bingung akan delegasi yang ingin diajukan. Semoga dengan adanya acara ini dapat ditemukan cikal bakal delegasi tersebut,” ujar Muhammad Kurniawan, Ketua Dema FEBI saat menyampaikan sambutan.
Bertempat di Auditorium I Kampus I UIN Walisongo, acara ini ditujukan bagi mahasiswa semester satu dan tiga. Adapun peserta olimpiade merupakan delegasi dari masing-masing kelas semua jurusan di FEBI. Total peserta yang mengikuti olimpiade adalah 78 orang yang terbagi menjadi 26 kelompok dan setiap kelompok terdiri dari tiga orang.
Acara ini dibagi menjadi tiga sesi. Sesi pertama untuk babak penyisihan, sesi kedua untuk babak semi-final, dan sesi terakhir untuk penentuan juara.
Muhammad Rifka Maulana, ketua panitia acara menyambut baik acara tersebut. Ia pun mengharapkan mahasiswa FEBI dapat lebih aktif untuk mengikuti berbagai perlombaan.
“Saya berharap para peserta bukan hanya dapat berpartisipasi dalam acara ini saja, melainkan dapat mengembangkan kompetensi yang mereka miliki dalam acara lain baik yang digelar pihak universitas maupun luar universitas,” harapnya saat diwawancarai kru lpminvest.com.
Para peserta menyambut baik acara ini, khususnya para pemenang olimpiade yaitu Devilia, Nisa, dan Hani sebagai juara I Islamic Economy Compeition yang merasa senang dan tidak meyangka dapat memenangkan lomba tersebut.
“Kami merasa senang karena dapat memenangkan perlombaan ini. Namun, kami masih merasa kurang dengan hasil yang kami peroleh karena kesibukan yang kami jalani, sehingga waktu untuk belajar dan berdiskusi pun berkurang. Namun kami tetap bersyukur dengan hasil tersebut meskipun hal ini sangat tak terduga,” tutur Devilia, mahasiswi Ekonomi Islam yang juga aktif di LPM Invest. (Ida_[i])