PKK dan Kader Desa Kecila Bersama Mahasiswa KKN Beri Bantuan ke Korban Bencana Alam

bantuan

lpminvest.com– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Reguler dari Rumah (KKN RdR) ke-75 kelompok 122 dirangkul oleh Kader dan PKK Desa Kecila. Mereka bersama-sama memberikan bantuan kepada korban banjir dan tanah longsor di wilayah RW 2 desa tersebut. Kegiatan berlangsung pada Rabu (04/11/2020).

Bencana banjir dan tanah longsor melanda sebagian wilayah di Desa Kecila, Kecamatan Kemranjen, Kabupaten Banyumas dua hari lalu. Aliran sungai yang tidak mampu menampung debit air menyebabkan air meluap sampai ke permukiman warga. Ada beberapa warga yang menjadi korban bencana alam itu.

Hartini selaku Ketua PKK menyampaikan keprihatinannya terhadap korban bencana.

“Kami turut prihatin atas musibah yang menimpa. Bantuan yang kami berikan ini tidak seberapa, hanya doa yang selalu terucap,” ungkap Hartini saat memberikan bantuan terhadap korban.

Sadiah, salah satu korban bencana merasa bantuan yang diberikan lebih dari cukup. Tak hanya demikian, wanita paruh baya itu juga meminta doa dari semua agar bencana ini segera selesai.

Sama halnya dengan Partini. Wanita yang terdampak bencana itu sangat berterima kasih atas kehadiran PKK dan tim.

“Terima kasih atas kehadirannya ke rumah kami, Bu. Saya tidak bisa membalas kebaikan ibu-ibu semua,” tutur Partini.

Kustiah, salah satu Kader Desa Kecila menuturkan agar bantuan-bantuan yang diberikan bisa bermanfaat bagi para korban dan lekas membaik keadaannya.  Lina_[i]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *